tirto.id - Polsek Metro Penjaringan membenarkan insiden penusukan yang terjadi di Pluit Village, Jakarta Utara pada Minggu (25/8/2019) malam. Penusukan melibatkan dua karyawan yang bekerja di restoran yang sama.
Kanit Reskrim Polsek Penjaringan, Kompol Mustakim mengatakan korban penusukan berinisial AR (42). Sedangkan tersangkanya ialah YDH (22) selaku rekan kerja korban.
Mustakim mengatakan kejadiannya dipicu oleh pertengkaran korban dengan tersangka yang terjadi pada hari kejadian.
"Lalu pada jam 18.00 WIB, pelaku pulang ke kosan untuk mengambil pisau panjang, yang ditaruh di belakang punggung diselipkan ke dalam baju dan sekitar pukul 19.30 WIB, pelaku datang kembali ke TKP untuk menemui korban dengan membawa pisau panjang tersebut," ujarnya melalui pesan tertulis yang diterima Tirto, Senin (26/8/2019).
Setibanya di TKP, tersangka menemui korban untuk menanyakan ihwal rencana pemecatan dirinya, lantaran sempat melakukan pemukulan dan hendak dilaporkan kepada bos tempat mereka bekerja.
Namun perbincangan tersebut menemui titik buntu, sehingga tersangka memilih untuk menikam korban dengan pisau yang telah disiapkannya. Korban mengalami luka pada leher bagian kirinya dan masih mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Pluit Jakarta Utara.
"Setelah dilakukan interogasi lisan pelaku mengakui perbuatan tersebut. Selanjutnya pelaku berikut barang bukti kami amankan ke Polsek Metro Penjaringan untuk penyidikan lebih lanjut," tutupnya.
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Maya Saputri