Menuju konten utama

KPU Jatim Siapkan Alat Peraga di Debat Kedua Pilgub Jatim 2018

Debat Pilgub Jatim 2018 diikuti dua pasangan calon, yakni Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak dan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno.

KPU Jatim Siapkan Alat Peraga di Debat Kedua Pilgub Jatim 2018
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut satu Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak mengikuti debat publik I Pilgub Jatim di Gedung Dyandra Convetion Center, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (10/4/2018). ANTARA FOTO/Zabur Karuru

tirto.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur akan menggelar debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018 pada Selasa (8/5/2018) besok. Dalam debat kedua, KPU menyediakan alat peraga untuk para pendukung yang hadir di Dyandra Convention Center Surabaya.

“Akan kita sediakan alat peraga untuk debat. Kita buatkan bendera kecil yang menggambarkan paslon masing-masing dan juga bendera merah putih. Semua akan pegang,” ujar komisioner KPU Jawa Timur, Choirul Anam saat dihubungi Tirto.

Adanya alat peraga diharapkan memeriahkan suasana debat sekaligus menjadi solusi bagi para pendukung masing-masing pasangan calon yang tidak diperbolehkan membawa alat peraga kempanye ke dalam lokasi debat.

Choirul memastikan alat peraga terbuat dari bahan yang lunak sehingga tidak dapat dipakai untuk tindakan kerusuhan.

Adapun perubahan lainnya dari debat publik kedua ini adalah peran panelis. Pada debat pertama panelis hanya diperkenalkan ke publik, sementara pada debat kedua besok, panelis juga bertugas membacakan pertanyaan kepada para pasangan calon di segmen kedua dan ketiga.

Bahan materi debat sudah diracik oleh empat panelis. Mereka adalah Muhammad Hasan (Rektor dari Universitas Jember), Nuhfil Hanani (Guru Besar Universitas Brawijaya), Arif Hoetoro (Universitas Brawijaya Malang) dan Nurul Barizah (Wakil Dekan Fakultas Hukum Airlangga).

Tema yang diangkat dalam debat kedua adalah Ekonomi dan Pembangunan. Dengan subtema meliputi kebijakan bidang pertanian, perkebunan, dan perikanan; kebijakan bidamg usaha mikro, menengah, dan koperasi; kebijakan bidang penanaman modal dan investasi; serta kebijakan bidang infrastruktur dan prasarana wilayah.

Debat publik diikuti oleh dua pasangan calon dan calon wakil gubernur Jawa Timur, yakni Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak dengan nomor urut 1, dan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno pasangan nomor urut 2.

Jalannya debat akan dipandu oleh moderator Aiman Witjaksono dari Kompas TV dan Aviani Malik dari Metro TV.

Baca juga artikel terkait DEBAT PILGUB JATIM 2018 atau tulisan lainnya dari Tony Firman

tirto.id - Politik
Reporter: Tony Firman
Penulis: Tony Firman
Editor: Alexander Haryanto