tirto.id - Pertahanan gerendel Iran ala Carlos Queiroz berhasil dibongkar oleh Iniesta yang memberikan umpan kunci, membentur kaki salah satu dari dua pemain belakang yang mengawal Costa, dan selanjutnya memberntur kaki Costa. Pertandingan berakhir dengan skor tipis 1-0.
Sebelumnya, Portugal menaklukkan Maroko melalui gol cepat Cristiano Ronaldo pada menit ke-4. Ronaldo dengan demikian juga menambah koleksi golnya di Piala Dunia 2018 ini menjadi 4 gol. Ia dikejar Costa yang telah mencetak 3 gol setelah menceploskan 1 gol ke gawang Iran.
Spanyol, Portugal, maupun Iran masih sama-sama punya kans untuk lolos.
Maroko dipastikan berada di posisi juru kunci dan harus mengepak koper paling awal di grup B. Tim Afrika Utara itu tak memperoleh poin setelah kalah dua kali dari Portugal (0-1) dan Iran (0-1).
Pertandingan terakhir Maroko melawan Portugal tidak akan memberi pengaruh apa-apa bagi Maroko. Kalah atau memang atau imbang, Maroko tetap pulang paling cepat.
Sementara itu, Iran harus berjuang mati-matian melawan Portugal jika ingin lolos ke babak 16 besar. Hasil imbang 0-0 atau 1-1 tak akan berguna karena akan kalah selisih gol dengan Spanyol maupun Portugal. Pasalnya, sejauh ini Iran baru memasukkan 1 gol, yaitu saat lawan Maroko. Itu pun gol bunuh diri.
Di grup A, Arab Saudi juga bernasib sama dengan Maroko setelah digilas Rusia (0-5) di partai pembuka dan Uruguay (0-1). Partai terakhirnya melawan Mesir, yang juga sudah hilang kans untuk lolos, akan menjadi partai yang tak menentukan nasib.
Editor: An Ismanto