Menuju konten utama
Liga Italia 2019/2020

Klasemen Liga Italia Serie B 2020: Benevento & Inzaghi ke Serie A?

Benevento besutan Filippo Inzaghi memimpin klasemen Liga Italia Serie B 2019/2020 dan berpeluang besar promosi ke Serie A.

Klasemen Liga Italia Serie B 2020: Benevento & Inzaghi ke Serie A?
Logo Liga Italia Serie B. wikimedia commons/public domain

tirto.id - Benevento memimpin klasemen Liga Italia Serie B 2019/2020 dengan mantap. Tersisa 10 pekan, kans bagi skuad besutan Filippo Inzaghi untuk promosi ke Serie A musim depan sangat terbuka lebar.

Gli Stregoni -julukan Benevento- tak hanya sedang beada di puncak klasemen Serie B. Roberto Insigne dan kawan-kawan juga punya keunggulan poin yang sangat jauh dari pesaing terdekatnya, yakni 20 poin dari Crotone yang menghuni peringkat kedua.

Artinya, Benevento setidaknya butuh empat kemenangan lagi guna memastikan gelar juara Serie B sekaligus tiket promosi. Lebih menarik lagi karena klub yang bermarkas di Stadion Ciro Vigorito ini bisa ke Serie dengan cara yang elegan.

Cremonese, Empoli, dan Juve Stabia adalah tiga lawan berikutnya bagi Benevento. Kans untuk mengalahkan ketiganya cukup terbuka karena Cremonese di urutan 17 sedangkan Empoli dan Juve Stabia di papan tengah.

Setelah tiga laga itu, Benevento akan bertandang ke markas Crotone, rival terdekat mereka saat ini. Dengan asumsi Crotone juga memenangi tiga laga sebelum jumpa Benevento, maka Gli Stregoni bisa memastikan gelar juara Serie B dan tiket ke Serie A di markas lawannya itu.

Sengit di Semua Lini Klasemen

Jika perebutan gelar sudah tak terlalu menarik, beda halnya dengan posisi runner-up di klasemen Serie B saat ini. Crotone dengan 49 poin tak bisa tenang karena jarak yang berdekatan dengan tim-tim di bawahnya.

Ada Frosinone, Pordenone, Spezia, Cittadella, Salernitana, Chievo Verona, dan bahkan Empoli di urutan 9 yang berpotensi menggeser Crotone. Empoli punya 40 poin yang artinya hanya terpaut 9 poin saja dari klub yang kini diperkuat oleh Maxi Lopez ini.

Dengan kata lain, perebutan zona play-off promosi masih akan ketat sampai akhir musim. Ada enam posisi yang akan diperebutkan untuk jatah satu tim tersisa yang akan naik ke Serie A menemani Benevonto.

Persaingan menjadi menarik karena tim di zona play off degradasi pun masih mungkin melakukan upgrade ke zona play off promosi. Contohnya saja Cremonese.

Tim peringkat 17 ini hanya berjarak 11 poin dari Chievo yang menempati batas akhir zona play off promosi. Dengan sisa 10 laga, apa pun masih bisa terjadi termasuk kemungkinan sebaliknya Chievo yang masuk ke zona play off degradasi.

Sementara itu, di zona merah ada Trapani (25 poin), Cosenza (24 poin), dan Livorno (18 poin). Perjuangan berat harus dilakukan Livorno jika ingin tetap bertahan tanpa memainkan babak play off.

Livorno masih tertinggal 14 poin dari Ascoli yang menghuni batas aman dari degradasi. Perjuangan skuad asuhan Robert Breda tidak akan mudah karena pada 21 Juni nanti, mereka akan menghadapi Cittadella yang berusaha promosi ke Serie A.

Klasemen Serie B Pekan 28

KlubMMnSGP
Benevento2821+3969
Crotone2815+1449
Frosinone2813+1047
Pordenone2813+345
Spezia2812+844
Cittadella2812+343
Salernitana2812+442
Chievo 2810+741
Empoli2810-140
Virtus Entella2810-138
Pisa289036
Perugia2810-736
Juve Stabia2810-836
Pescara2810-635
Ascoli279-532
Venezia287-732
Cremonese277-430
Trapani285-2125
Cosenza285-624
Livorno284-2218

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA SERIE B atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya