Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2022

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Jelang Indonesia vs Vietnam

Timnas Indonesia masih di dasar klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G jelang laga kontra Vietnam pada Selasa (15/10/2019).

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Jelang Indonesia vs Vietnam
Pemain Indonesia Andik Vermansyah berusaha melewati dua bek Malaysia pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (5/9/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Duel Indonesia vs Vietnam dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2022 digelar Selasa (15/10/2019) pukul 18.30 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Di klasemen sementara Grup G, tim Garuda berada di posisi juru kunci, sedangkan Vietnam menempati peringkat ketiga.

Duel menjamu Vietnam merupakan pertandingan keempat bagi Indonesia di Pra-Piala Dunia 2022 zona Asia. Sementara untuk tim tamu, ini adalah laga ketiga dalam kualifikasi yang sekaligus Pra-Piala Asia 2023 ini.

Melihat hasil tiga laga sebelumnya, Tim nasional (Timnas) Indonesia justru terpuruk di dasar klasemen Grup G. Dari semua penampilan yang sudah dilakoni, tim besutan pelatih Simon McMenemy ini tidak mampu meraup poin dan selalu menelan kekalahan.

Dalam penampilan pertama, Indonesia kalah 2-3 atas Malaysia. Garuda tak bisa bangkit di pertandingan kedua dengan hasil 0-3 kala bersua Thailand. Terakhir, tim Garuda menyerah 5-0 di kandang Uni Emirat Arab pada Jumat (11/10) dini hari.

Secara total, Indonesia sudah kebobolan 11 gol dan mencetak dua gol saja. Rata-rata gawang Indonesia terkoyak sebanyak 3,6 kali dalam tiga laga. Sebaliknya, lini depan Merah-Putih hanya melesakkan rerata 0,6 gol di tiap laga.

Kini, Andik Vermansyah dan kolega berada di posisi juru kunci Grup G dengan tanpa poin. Selisih gol mereka mencapai minus 9.

Di sisi lain, Vietnam ada di peringkat ketiga dengan empat poin. Mereka memiliki raihan angka yang sama dengan Thailand yang menempati runner-up, namun masih kalah selisih gol atas The War Elephants.

Dari dua laga yang sudah dilakoni, tim asuhan Park Hang-seo berhasil menang sekali dan imbang sekali. Saat bertanding melawan Thailand di kandang lawan, Vietnam sukses menahan imbang tuan rumah dengan skor 0-0 tanpa gol.

Berikutnya, Nguyen Anh Duc dan kolega berhasil menang tipis 1-0 pada penampilan kedua saat menjamu Malaysia. Gol tunggal dilesakkan oleh Nguyen Quang Hai pada menit ke-40. Mencetak satu gol dari dua pertandingan, Vietnam belum pernah kebobolan hingga kini.

Melihat hasil yang mampu ditorehkan sang lawan, Simon McMenemy menilai duel ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi timnya. Selain itu, juga sebagai tantangan bagi Evan dimas dan kolega.

"Menjadi tantangan lawan Vietnam apalagi 2 pertandingan mereka belum kebobolan akan jadi pertandingan yang sulit," ungkapnya, dikutip laman resmi PSSI, Minggu (13/10).

Berikut klasemen Grup G Pra-Piala Dunia 2022.

Tim Main Menang Poin
UEA 2 2 6
Thailand 2 1 4
Vietnam 2 1 4
Malaysia 3 1 3
Indonesia 3 0 0

Perkiraan Susunan Pemain Indonesia vs Vietnam

Indonesia (4-2-3-1): Wawan Hendrawan; Putu Gede, Hansamu Yama, Manahati Lestusen, Ricky Fajrin; Zulfiandi, Evan Dimas; Andik Vermansah, Riko Simanjuntak, Stefano Lilipaly; Beto Goncalves.

Vietnam (4-4-2): Pham Van Cuong; Do Duy Manh, Que Ngoc Hai, Nguyen Hu Tuan, Nguyen Thanh Chung; Nguyen Phong Hong Duy, Nguyen Trong Hoang, Nguyen Quang Hai, Nguyen Huy Hung; Nguyen Anh Duc, Nguyen Trong Hung.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus