Menuju konten utama

Klasemen AFC U23 2024 Terbaru & Hasil: Qatar Lolos 8 Besar

Update klasemen Piala Asia AFC U23 2024 terbaru: Qatar lolos perempat final usai hasil vs Yordania. Cek peringkat Timnas Indonesia di Grup A.

Klasemen AFC U23 2024 Terbaru & Hasil: Qatar Lolos 8 Besar
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Witan Sulaeman (kiri) membayangi pergerakan dari pesepak bola Timnas U-23 Qatar Abdulla Alyazidi (kanan) pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Senin (15/4/2024). ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/YU

tirto.id - Klasemen AFC U23 2024 terbaru per Jumat (19/4/2024) dini hari memastikan Qatar jadi tim pertama yang lolos fase knockout. Dalam hasil Piala Asia AFC U23 20254 tadi malam, sang tuan rumah menaklukkan Yordania 2-1 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan lewat gol injury time untuk melanjutkan kampanye sempurna mereka.

Kemenangan Qatar membuat The Maroons total mengoleksi 6 poin dalam update klasemen Piala Asia AFC U23 2024 Grup A. Dengan demikian, tuan rumah sudah tidak mungkin terkejar lagi oleh 2 tim terbawah grup, yaitu Australia dan Yordania yang sama-sama baru mengumpulkan 1 poin.

Di sisi lain, hasil Qatar vs Yordania U23 ini juga menolong Timnas U23 Indonesia. Pasalnya, Garuda Muda saat ini ada di peringkat 2 klasemen AFC U23 2024 Grup A dengan 3 angka. Pasukan Shin Tae-yong berpeluang besar lolos ke 8 besar asalkan mampu mengalahkan Yordania.

Bahkan, pekerjaan rumah Timnas U23 Indonesia bisa lebih mudah andai di laga pemungkas pada Minggu (21/4) mendatang, Qatar tidak kalah dari Australia. Seri pun cukup untuk Garuda Muda karena dengan 4 poin, mereka masih tetap unggul baik dari The Socceroos maupun Al Nashama.

Update Klasemen AFC U23 2024: Qatar Lolos 8 Besar

Dalam laga Qatar vs Yordania yang berlangsung hingga Jumat (19/4) dini hari, tuan rumah dipaksa menunggu hingga menit terakhir untuk menyegel kemenangan. Apalagi, Yordania yang hanya bermain imbang tanpa gol lawan Australia di laga pembuka, berambisi untuk merebut 3 angka.

Tuan rumah dikejutkan dengan percobaan Baker Kalbouneh hanya 90 detik dari kick-off. Qatar harus bersabar hingga 21 menit untuk menghasilkan percobaan pertama. Namun, tandukan Moustafa Mashal terlalu mudah untuk kiper Yordania, Ahmad Juaidi.

Perlahan tapi pasti, Qatar mulai menemukan ritme mereka. Hasilnya terlihat pada menit 40. Bermula dari pergerakan bek kiri The Maroons, Saifeldeen Hassan, bola kemudian dikirimkan Khaled Ali ke jalur Abbdulla Alyazidi. Bola silang kiriman sang bek kanan masuk ke sudut jauh gawang Yordania untuk skor 1-0.

Berangkat ke babak kedua dengan kondisi tertinggal, Yordania berusaha mempertajam lini serang mereka yang tak terlihat dalam 45 menit pertama.

Al Nashama mendapatkan momentum ketika wasit menunjuk titik putih usai pelanggaran terhadap Amer Jamous. Kali ini, Aref Haitham yang bertugas sebagai eksekutor sukses mengerjakannya dengan apik. Tembakannya ke sudut kiri bawah gawang Qatar membuat skor sama kuat pada menit 52.

Sejak saat itu, Qatar berupaya mencetak gol kedua mereka. Namun, semua upaya bagai menemui jalan buntu. Total, The Maroons hanya melepaskan 6 tembakan sepanjang laga, kalah banyak dibandingkan Yordania yang bisa mengirim 10 kali percobaan.

Namun, sekali lagi terjadi momen ajaib untuk Qatar. Ketika laga sudah mendekati penghabisan, kedua pemain pengganti mereka, Jassem Alsharhani dan Mohammad Al Mannai bekerjasama untuk hasil gemilang. Hadiah tendangan bebas dari sisi kanan dikirimkan Alsharhani untuk ditanduk Al Mannai masuk gawang Yordania pada menit 90+14'. Skor berubah jadi 2-1.

Kemenangan krusial Qatar ini membuat mereka jadi tim pertama yang lolos perempat final Piala Asia AFC U23 2024. Dengan koleksi 6 poin dari 2 laga, The Maroons juga melanjutkan rekor 100 persen mereka. Qatar unggul 3 angka dari Timnas Indonesia yang baru saja menciptakan sejarah dengan mengalahkan Australia 1-0 pada Kamis (18/4) via gol tunggal Komang Teguh.

Berikut ini hasil lengkap pertandingan Piala Asia AFC U23 2024 hingga Jumat (19/4) dini hari.

Timnas U23 Indonesia vs Australia Skor 1-0

Pencetak Gol: Komang Teguh 45'

Yordania vs Qatar Skor 1-2

Pencetak Gol: Aref Haitham Al Haj 52'/ Abdulla Al Yazidi 40', Mohammad Al Mannai 90+14'

Berikut ini klasemen Piala Asia AFC U23 2024 terbaru hingga Jumat (19/4) dini hari.

Grup A

No.TimMMSKSGPoin
1Qatar2200+36
2Indonesia2101−13
3Yordania2011−11
4Australia2011−11

Grup B

No.TimMMSKSGPoin
1Korsel1100+13
2Jepang1100+13
3UEA1001−10
4China1001−10

Grup C

No.TimMMSKSGPoin
1Arab Saudi1100+23
2Thailand1100+23
3Tajikistan1001−20
4Irak1001−20

Grup D

No.TimMMSKSGPoin
1Vietnam1100+23
2Uzbekistan1100+23
3Kuwait1001−20
4Malaysia1001−20

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA U23 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya