Menuju konten utama
Ujian CPNS Kemenkumham

Kemenkumham: Masalah Server Tak Rugikan Peserta CPNS 2017

Yasonna mengaku ada beberapa kesalahan pusat data CPNS yang menghambat dimulainya ujian di berbagai daerah. Meski begitu, saat pukul 16.00 WIB, Yasonna mengaku semua masalah sudah terkendali.

Kemenkumham: Masalah Server Tak Rugikan Peserta CPNS 2017
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

tirto.id - Sejak pagi tadi, server untuk ujian CPNS Kemenkuham sulit diakses. Menurut Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, hal tersebut tidak merugikan peserta.

"Kita tidak merugikan mereka (peserta). Kalau salah dia itu baru (rugi di mereka), tapi kalau salah dari kita baru akan kita amankan," kata Yasonna saat mengawasi seleksi tes CAT (Computer Assisted Test) di Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jalan Letjen Sutoyo, Jakarta, Senin (11/9/2017).

Di BKN sendiri, ujian masih akan berlangsung 3 kloter lagi saat Yasonna bertandang. Yasonna tidak menampik bahwa ada beberapa kesalahan pusat data CPNS yang menghambat dimulainya ujian di sejumlah daerah, seperti di Medan, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Meski begitu, saat pukul 16.00 WIB, Yasonna mengaku semua masalah sudah terkendali.

Baca: Tes SKD CPNS Kemenkumham Alami Mati Listrik di Tiga Kota

"Pertama Jawa Barat lalu Jawa Tengah. Yang pasti kendala teknis. Tidak merugikan peserta. Itu pasti. Orang yang tidak bisa ikut ujian akan kita carikan waktu untuk tes berikutnya," terangnya lagi.

Sebagai bentuk pertanggungjawaban, setiap peserta yang kehilangan waktu akibat pusat data yang mengalami kendala, pihaknya akan memberikan waktu pengganti. Waktu pengerjaan ujian tidak akan dikurangi, hanya saja jadwal ujian harus terlambat.

"Kendala di sistem komputer dan tidak akan merugikan peserta," kata Yasonna."Semua sudah teratasi dengan baik."

Lebih lanjut, Yasonna berharap dari seleksi ini, bisa menyerap PNS dengan baik. Yasonna mengaku puas lantaran tes CAT ini dinilai sangat objektif.

Mereka yang terpilih akan dijadikan 'aset' bagi Kemenkuham sebagai pribadi yang bersih dari narkoba dan memiliki integritas tinggi.

Ia pun turut menyapa peserta yang hendak mengikuti ujian. "Sambil nunggu ujian tetap usaha. Berdoa dulu," ingatnya kepada salah satu peserta yang sedang menyelesaikan pendaftaran.

Baca juga artikel terkait CPNS atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Politik
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Alexander Haryanto