Menuju konten utama

Kebakaran di Los Angeles, Premiere Terminator: Dark Fate Ditunda

Premiere film Terminator: Dark Fate dibatalkan karena terjadi kebakaran besar di Los Angeles, California.

Kebakaran di Los Angeles, Premiere Terminator: Dark Fate Ditunda
Gabriel Luna in Terminator: Dark Fate (2019). foto/imdb

tirto.id - Paramount membatalkan premiere Terminator: Dark Fate pada Senin (28/10/2019) malam akibat kebakaran yang melanda Los Angeles, California, demikian seperti diwartakan Deadline. Awalnya, premiere akan berlangsung di TCL Chinese Theatre, Imax di Hollywood Boulevard, dengan pesta di Tropicana, Hollywood Roosevelt Hotel.

"Kami akan menyumbangkan makanan yang ditujukan untuk pesta kepada Palang Merah Amerika, yang melayani mereka yang terkena dampak kebakaran," kata salah satu juru bicara Paramount, selaku studio produksi yang menanungi film tersebut, sebagaimana dikutip Variety.

Senin pagi, kebakaran terjadi di area California Selatan, tepatnya di sepanjang jalan bebas hambatan 405, dekat Getty Center. Menurut pejabat pemadam kebakaran, lebih dari 500 hektar area terbakar. Pemerintah memerintahkan penghuni di lebih dari 10.000 rumah dan bangunan komersial untuk mengungsi sementara.

Arnold Schwarzenegger, mantan gubernur dan juga pemain Terminator ini termasuk salah satu orang yang mengungsi.

"Kami dievakuasi dengan aman pada pukul 3.30 pagi ini. Jika Anda berada di zona evakuasi, jangan main-main. Keluar. Saat ini saya bersyukur atas petugas pemadam kebakaran terbaik di dunia, pahlawan aksi sejati yang mendatangi bahaya untuk melindungi sesama warga California,” kata Schwarzenegger di Twitter.

Terminator: Dark Fate merupakan sekuel terbaru dari waralaba Terminator. Film ini berfokus pada upaya sekelompok wanita untuk mengalahkan robot pembunuh dan menyelamatkan masa depan umat manusia. Aktris senior Linda Hamilton masih memerankan Sarah Connor.

Business Insider mewartakan, Hamilton kembali mengulangi perannya seperti di film-film Terminator sebelumnya. Dia kembali beradu akting dengan Arnold Schwarzenegger, yang menjadi Terminator hampir di semua waralaba. Latar waktu Dark Fate diambil dua dekade setelah Sarah Connor mencegah Judment Day, mengubah masa depan, dan menulis ulang nasib umat manusia.

Dani Ramos (Natalia Reyes) menjalani kehidupan sederhana di Meksiko bersama saudara lelakinya (Diego Boneta) dan ayahnya. Hidup Dani berjalan baik hingga datang seorang Terminator seri Rev-9 (Gabriel Luna) yang sangat canggih dan datang dari masa depan untuk membunuhnya.

Kelangsungan hidup Dani bergantung pada kekuatannya bersama Grace (Mackenzie Davis), Grace, seorang manusia super yang juga dikirim dari masa depan dan seorang Sarah Connor (Linda Hamilton). Keduanya membantu Dani melawan Terminator itu. Rev 9 dikirim ke masa lalu untuk menghentikan manusia bangkit dan mengambil alih Skynet.

Rev 9 tampak seperti kombinasi dari T-800 dan T-1000, seperti yang terlihat dalam The Terminator dan Terminator 2: Judgment Day. Tapi anehnya, Rev 9 lebih mirip dengan T-X, yang terakhir kali terlihat di Terminator: Rise of the Machines. Rev 9 mampu mengubah bentuk tubuhnya dengan begitu mudah.

Mirip dengan jenis T-1000, tubuh Rev 9 dapat pulih dengan segera meski dihujam peluru maupun senjata tajam berkali-kali, mirip seperti membelah air raksa. Namun, berbeda dengan terminator jenis lain, Rev 9 dapat menciptakan kloning dirinya dalam sekejap.

Ketika Rev-9 tanpa ampun menghancurkan segala sesuatu dan semua orang di jalurnya untuk berburu Dani, ketiganya kemudian berharap pada T-800 (Arnold Schwarzenegger). Terminator dari masa lalu Sarah yang mungkin menjadi harapan terbaik dan terakhir mereka.

Terminator: The Dark Fate merupakan film terbaru Tim Miller, sutradara asal Amerika Serikat yang sukses bersama Deadpool (2016). Selain Deadpool, Tim juga pernah menyutradarai film Thor: The Dark World (2013). Selain Tim Miller, James Cameron juga akan berpartisipasi dalam film ini sebagai penulis cerita. Beberapa karya James Cameron pernah menembus box office, seperti Titanic (1997) dan Avatar (2009).

Baca juga artikel terkait FILM TERMINATOR DARK FATE atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dipna Videlia Putsanra