Menuju konten utama

Kapan iPhone 16 Rilis di Indonesia? Ini Jadwal Apple Event 2024

iPhone 16 series akan segera rilis lewat Apple Event 2024. Kapan masuk ke Indonesia? Cek di sini perkiraan harganya. 

Kapan iPhone 16 Rilis di Indonesia? Ini Jadwal Apple Event 2024
Apple Event 2024. foto/Apple

tirto.id - Apple Event 2024 telah ditetapkan tanggal pelaksanaannya. Momen yang sekaligus untuk perilisan sejumlah produk Apple terbaru tersebut dihelat 9 September 2024 waktu setempat di Steve Jobs Theater, Apple Park, Cupertino, Amerika Serikat.

Apple Event 2024 mengambil tema "It's Glowtime". Selama berlangsungnya acara tersebut, banyak orang menantikan peluncuran beberapa model dari iPhone 16 terbaru. Rumor yang berkembang, iPhone 16 akan memiliki model iPhone 16 standar, 16 Plus, 16 Pro, dan 16 Pro Max.

Tidak hanya itu, Apple Event 2024 kemungkinan juga meluncurkan produk Apple Watch Series 10. AirPods terbaru juga digadang akan hadir dua versi terbarunya.

Pada sisi sistem operasi, pembaruan dikabarkan akan terdapat pada iOS 18 , iPadOS 18 , watchOS 11 , macOS Sequoia , dan tvOS 18.

Bocoran Spesifikasi iPhone 16 Series

Empat model iPhone 16 kemungkinan dirilis bersamaan saat Apple Event 2024. Peningkatan yang terdapat pada iPhone 16 standar, 16 Plus, 16 Pro, dan 16 Pro Max tidak terlalu dominan. Khusus untuk 16 Pro dan 16 Pro Max dikabarkan memiliki ukuran lebih besar.

Di sisi lain, sebagian pihak mengharapkan Action Button yang pada di link Pro dari iPhone 15 bisa dihadirkan di iPhone 16.

Apple juga mungkin membenamkan tombol baru "Capture" yang berguna dalam pengambilan foto dan video meski belum pasti diberikan pada semua model iPhone 16 atau terbatas di lini Pro.

Fitur Apple Intelligence dan AI rupanya juga akan menjadi daya tarik tersendiri di Apple Event 2024. Semua model iPhone 6 kemungkinan sudah mengadopsi fitur tersebut. Apple Intelligence sebelumnya tersedia pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max.

Meski demikian, rumornya Apple Intelligence bisa saja ditunda sampai dilakukannya peluncuran awal iOS 18. Alasannya yaitu Apple masih akan menyempurnakan fitur AI sehingga belum disediakan untuk umum. Kepastian ini akan terungkap pada Apple Event.

Chip A17 Pro yang selama ini digunakan pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max kemungkinan dipakai pada iPhone 16 standar dan 16 Plus. Ada pun 16 Pro dan 16 Pro Max menggunakan chip terbaru yang akan lebih cepat dan bisa jadi memiliki berbagai peningkatan yang mungkin bernama A18 Bionic.

Semua hal yang berkaitan dengan iPhone 16 Series masih berupa rumor. Kepastian mengenai detail spesifikasi akan terungkap begitu Apple merillisnya di Apple Event 2024.

Kapan iPhone 16 Rilis di Indonesia?

Perangkat iPhone terbaru biasanya masuk ke Indonesia sekira 2 bulan setelah dirilis melalui Apple Event. Contoh pada peluncuran iPhone 15 Series tahun lalu, perangkat tersebut diperkenalkan lewat Apple Event pada 12 September 2023. Model yang dirilis meliputi iPhone 15 reguler, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.

Di Indonesia, iBox yang menjadi Apple authorized reseller original menggelar pra-pemesanan iPhone 15 Series mulai 20 Oktober 2023. Setelah itu, pada 27 Oktober 2023 sudah dimulai sesi penjualan resminya.

Dengan demikian, ada kemungkinan pula iPhone 16 Series yang kemungkinan dirilis pada 9 September 2024 lewat Apple Event juga mulai bisa dipesan pada akhir Oktober 2024. Perangkatnya akan sampai di tangan konsumen pada November 2024 atau 2 bulan usai peluncuran resmi.

Perkiraan Harga iPhone 16 Series di Indonesia

Belum ada kepastian mengenai harga iPhone Series saat ini. Harga yang beredar masih sebatas perkiraan saja. Prediksi harga iPhone 16 yang berkembang saat ini sebagai berikut:

  • iPhone 16: mulai $849 atau sekira Rp 12,7 juta
  • iPhone 16 Plus: mulai $949 atau sekira Rp 14,2 juta
  • iPhone 16 Pro: mulai $1,099 atau sekira Rp 16,5 juta
  • iPhone 16 Pro Max: mulai $1,299 atau sekira Rp 19,5 juta

Baca juga artikel terkait IPHONE atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Byte
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo