Menuju konten utama

Kapan Batas Pembuatan Akun SNPMB 2024, Sampai Tanggal Berapa?

Batas pembuatan akun siswa dan sekolah SNPMB 2024. Simak tanggal terakhir dan ketentuan umum.

Kapan Batas Pembuatan Akun SNPMB 2024, Sampai Tanggal Berapa?
Peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 08 Desember 2023. (Instagram/@_snpmbbppp)

tirto.id - Pembuatan akun SNPMB 2024 siswa dan sekolah mempunyai batasan akhir yang berbeda. Agar tidak terlambat, sebaiknya segera melakukan registrasi.

SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) tahun 2024 saat ini sedang memasuki tahapan registrasi akun SNPMB 2024 bagi para siswa dan sekolah.

Prosesnya sudah dimulai sejak Senin, 8 Januari 2024, hingga berakhir pada pertengahan bulan Februari 2024.

Panitia SNPMB 2024 menyiapkan 3 jalur agar bisa masuk PTN (Perguruan Tinggi Negeri). Pertama adalah SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi).

Kedua yakni SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes). Ketiga sekaligus terakhir yaitu via jalur mandiri.

SNBP dan SNBT mempunyai mekanisme dan tata cara yang berbeda. Prosesnya dilakukan oleh panitia SNPMB 2024. Sementara jalur mandiri menjadi wewenang masing-masing PTN.

Kuota dari 3 jalur tersebut terdiri dari minimum 20 persen untuk SNBP, minimum 40 persen bagi SNBT, dan maksimum 30 persen via jalur mandiri.

Batas Pembuatan Akun SNPMB 2024 Sampai Kapan?

Pembuatan akun SNPMB 2024 untuk siswa dan sekolah mempunyai batasan yang berbeda.

Sekolah dapat melakukan registrasi akun SNPMB hingga tanggal 8 Februari 2024.

Di lain sisi, siswa bisa menyelesaikan proses registrasi akun SNPMB dengan batasan akhir sampai 15 Februari 2024.

Meskipun demikian, pihak sekolah dan siswa sebaiknya segera merampungkan pembuatan akun SNPMB 2024 sebelum melewati batasan akhir agar tidak terlambat.

Cara Registrasi Akun SNPMB 2024

Cara registrasi akun SNPMB 2024 siswa dan sekolah memiliki mekanisme yang berbeda. Berikut adalah caranya:

Registrasi Akun Siswa SNPMB 2024

  • Buka laman bppp.kemdikbud.go.id atau langsung melalui link disini.
  • Pilih menu "Siswa" dan tekan "Daftar".
  • Isi NISN, NPSN, dan tanggal lahir secara lengkap dan benar.
  • Klik "Selanjutnya".
  • Selesaikan proses hingga berhasil membuat akun SNPMB 2024.

Registrasi Akun Sekolah SNPMB 2024

  • Buka laman bppp.kemdikbud.go.id atau langsung melalui link disini.
  • Pilih menu "Sekolah" dan tekan "Daftar".
  • Masukkan NPSN dan Kode registrasi Dapodik secara lengkap dan benar.
  • Klik "Selanjutnya".
  • Selesaikan proses hingga sekolah bisa membuat akun SNPMB 2024.

Ketentuan Umum Pendaftaran SNBP-SNBT 2024

SNBP dan SNBT 2024 mempunyai ketentuan umum yang berbeda selama masa pendaftaran.

Para siswa diharapkan mampu memahami masing-masing ketentuan sebelum melakukan pendaftaran SNBP dan SNBT 2024.

Berikut adalah daftar ketentuan umum pendaftaran SNBP-SNBT 2024:

Ketentuan Umum SNBP 2024

  • SNBP dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor serta prestasi akademik dan non akademik siswa.
  • Rapor yang digunakan adalah sebagai berikut:
  1. Semester satu sampai dengan semester lima bagi SMA/SMK/MA dengan masa belajar tiga tahun.
  2. Semester satu sampai dengan semester tujuh bagi SMK dengan masa belajar empat tahun.
  • Prestasi akademik maupun non akademik siswa yang dinilai adalah tiga prestasi terbaik.
  • Sekolah yang mengikutkan siswanya dalam SNBP harus mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan mengisikan rapor siswa yang eligible di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) dengan lengkap dan benar.
  • Sekolah harus memiliki Akun SNPMB Sekolah Untuk pengisian PDSS. Siswa harus memiliki Akun SNPMB Siswa untuk pendaftaran SNBP. Registrasi Akun SNPMB Sekolah dan registrasi Akun SNPMB Siswa dilakukan di Portal SNPMB.
  • Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), memiliki prestasi unggul, dan rekam jejak prestasi akademik di PDSS.
  • Siswa yang akan mendaftar SNBP disarankan membaca informasi persyaratan program studi pilihan pada laman PTN yang dituju.
  • Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2024, SNBP 2023 dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mendaftar UTBK-SNBT 2024.
  • Siswa yang dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2024 tidak dapat mendaftar seleksi jalur mandiri di PTN manapun.

Ketentuan Umum SNBT 2024

  • Peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2024 sebanyak satu kali.
  • Hasil UTBK 2024 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2024.
  • SNBT 2024 dilakukan berdasarkan hasil UTBK dan dapat ditambah dengan kriteria lain sesuai dengan ketentuan khusus yang ditetapkan oleh PTN yang dituju.
  • Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2024, SNBP 2023 dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mengikuti UTBK-SNBT 2024.
  • Siswa yang dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2024 tidak dapat mengikuti seleksi Jalur Mandiri di PTN manapun.
  • Peserta yang dinyatakan lulus melalui jalur SNBT 2024 dan telah daftar ulang atau registrasi di PTN yang dituju tidak dapat diterima pada seleksi jalur mandiri di PTN manapun.

Jadwal dan Tahapan Seleksi SNPMB 2024

Berikut adalah jadwal lengkap SNPMB 2024 dan tahapannya untuk masing-masing jalur:

Jadwal SNBP

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023
  • Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 8 Januari-8 Februari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 8 Januari-15 Februari 2024
  • Pengisian PDSS: 9 Januari-9 Februari 2024
  • Pendaftaran SNBP: 14-28 Februari 2024
  • Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024

Jadwal UTBK-SNBT

  • Pembuatan Akun SNPMB: 8 Januari-15 Februari 2024
  • Pendaftaran UTBK-SNBT: 21 Maret-5 April 2024
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 30 April dan 2-7 Mei 2024
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang 2: 14-20 Mei 2024
  • Pengumuman Hasil SNBT: 13 Juni 2024
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK: 17 Juni-31 Juli 2024

Baca juga artikel terkait SNPBM 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yulaika Ramadhani