Menuju konten utama

Kalender Hari Ini 5 Oktober 2023, Hari Besar & Peristiwa Penting

Kalender hari ini Kamis Wage, 5 Oktober 2023 bertepatan 19 Rabiul Awal. Berikut daftar hari besar 5 Oktober, salah satunya adalah Hari Guru Sedunia.

Kalender Hari Ini 5 Oktober 2023, Hari Besar & Peristiwa Penting
Kalender Hijriah. foto/IStockphoto

tirto.id - Kalender hari ini Kamis Wage, 5 Oktober 2023 bertepatan 19 Rabiul Awal 1445 Hijriah dalam kalender Islam serta 19 Maulud 1957 Jimawal. Salah satu Hari Besar atau peristiwa penting pada 5 Oktober 2023 adalah Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-78 dan Hari Guru Sedunia.

HUT TNI merupakan peringatan untuk memaknai pembentukan dan perkembangan angkatan bersenjata Indonesia yang telah berlangsung di awal kemerdekaan. Pada waktu itu, 22 Agustus 1945, Badan Keamanan Rakyat (BKR) dibentuk sebagai bagian dari Badan Penolong Keluarga Perang (BPKKP).

Setahun setelah pada 5 Oktober 1945, Tentara Keamanan rakyat (TKR) dibentuk sebagai angkatan perang pertama yang dimiliki Indonesia. TKR ini yang nanti berkembangkan menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI) hingga akhirnya TNI pada 3 Juni 1947.

Pada 2023, HUT TNI ke-78 membawa tema "TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju". Maksud tema ini adalah TNI senantiasa berkomitmen menjaga keutuhan NKRI serta mengawal demokrasi sebagai pondasi bangsa demi kemajuan negara.

Kalender Hari Ini 5 Oktober 2023 dalam Hijriah dan Jawa

5 Oktober 2023 dalam kalender Jawa bertepatan dengan Kamis Wage, 19 Maulud 1957 Jimawal. Di sisi lain dalam kalender Islam, 5 Oktober 2023 sama dengan 19 Rabiul Awal 1445 Hijriah.

Dalam kedua kalender tersebut, 5 Oktober 2023 berada di bulan kelahiran Nabi Muhammad Saw. Oleh sebab itu, masyarakat seperti di Indonesia menyelenggarakan berbagai acara merayakan bulan tersebut seperti membaca manakib, grebeg maulud, maulud lompoa, dan sebagainya.

Hari Besar & Peristiwa Penting 5 Oktober 2023

Terdapat beberapa peristiwa penting dan peringatan hari besar pada tanggal 5 Oktober 2023. Adapun Hari Besar dan peristiwa penting yang terjadi di tanggal tersebut sebagai berikut:

1. Hari Besar dan Perayaan

  • Pekan Antariksa Dunia (4-10 Oktober)
  • Hari Angkatan Bersenjata (Indonesia)
  • Hari Konstitusi (Vanuatu)
  • Hari Insinyur (Bolivia)
  • Hari Internasional Tanpa Prostitusi
  • Hari Republik (Portugal)
  • Hari Guru (Pakistan)
  • Hari Guru (Rusia)
  • Hari Guru Sedunia

2. Peristiwa Penting Tanggal 5 Oktober

  • 610 - Heraklius tiba di Konstantinopel, membunuh Kaisar Bizantium Phocas, dan menjadi kaisar
  • 816 - Raja Louis yang Saleh dinobatkan sebagai kaisar Kekaisaran Romawi Suci oleh Paus
  • 1143 - Dengan ditandatanganinya Perjanjian Zamora, Raja Alfonso VII dari León dan Kastilia mengakui Portugal sebagai sebuah Kerajaan
  • 1607 - Pembunuh bayaran berusaha membunuh negarawan dan ilmuwan Venesia Paolo Sarpi
  • 1789 - Revolusi Prancis: Pawai Perempuan di Versailles secara efektif mengakhiri kekuasaan kerajaan
  • 1813 - Perang 1812: Angkatan Darat Barat Laut mengalahkan pasukan Inggris dan penduduk asli Kanada yang mengancam Detroit
  • 1838 - Pembantaian Killough di Texas timur menyebabkan delapan belas pemukim Texas dibunuh atau diculik
  • 1945 - Pemogokan selama enam bulan oleh para dekorator set Hollywood berubah menjadi kerusuhan berdarah di gerbang studio Warner Brothers
  • 1962 - Film pertama dari seri film James Bond, yang didasarkan pada novel karya Ian Fleming, Dr. No, dirilis di Inggris
  • 2011 - Dalam pembantaian di Sungai Mekong, dua kapal kargo Tiongkok dibajak dan 13 awak kapal dibunuh
  • 2000 - Demonstrasi massal di Serbia memaksa pengunduran diri Slobodan Milosevic
  • 1999 - Kecelakaan kereta api Ladbroke Grove di London Barat menewaskan 31 orang
  • 1991 - Kecelakaan pesawat C-130 milik TNI AU menewaskan 135 orang
  • 1984 - Marc Garneau menjadi orang Kanada pertama yang pergi ke luar angkasa
  • 1982 - Produk Tylenol ditarik kembali setelah botol-botol di Chicago yang dicampur dengan sianida menyebabkan tujuh orang tewas
  • 1974 - Bom yang ditanam oleh PIRA di pub-pub di Guildford menewaskan empat tentara Inggris dan satu warga sipil.

Kalender Hijriah Bulan Oktober 2023

Berikut ini kalender Hijriah Bulan Oktober 2023 sekaligus akhir bulan Rabiul Awal 1445:

1 Oktober 2023: 15 Rabiul Awal 1445 H: Minggu Kliwon

2 Oktober 2023: 16 Rabiul Awal 1445 H: Senin Legi

3 Oktober 2023: 17 Rabiul Awal 1445 H: Selasa Pahing

4 Oktober 2023: 18 Rabiul Awal 1445 H: Rabu Pon

5 Oktober 2023: 19 Rabiul Awal 1445 H: Kamis Wage

6 Oktober 2023: 20 Rabiul Awal 1445 H: Jumat Kliwon

7 Oktober 2023: 21 Rabiul Awal 1445 H: Sabtu Legi

8 Oktober 2023: 22 Rabiul Awal 1445 H: Minggu Pahing

9 Oktober 2023: 23 Rabiul Awal 1445 H: Senin Pon

10 Oktober 2023: 24 Rabiul Awal 1445 H: Selasa Wage

11 Oktober 2023: 25 Rabiul Awal 1445 H: Rabu Kliwon

12 Oktober 2023: 26 Rabiul Awal 1445 H: Kamis Legi

13 Oktober 2023: 27 Rabiul Awal 1445 H: Jumat Pahing

14 Oktober 2023: 28 Rabiul Awal 1445 H: Sabtu Pon

15 Oktober 2023: 29 Rabiul Awal 1445 H: Minggu Wage

16 Oktober 2023: 1 Rabiul Akhir 1445 H: Senin Kliwon

17 Oktober 2023: 2 Rabiul Akhir 1445 H: Selasa Legi

18 Oktober 2023: 3 Rabiul Akhir 1445 H: Rabu Pahing

19 Oktober 2023: 4 Rabiul Akhir 1445 H: Kamis Pon

20 Oktober 2023: 5 Rabiul Akhir 1445 H: Jumat Wage

21 Oktober 2023: 6 Rabiul Akhir 1445 H: Sabtu Kliwon

22 Oktober 2023: 7 Rabiul Akhir 1445 H: Minggu Legi

23 Oktober 2023: 8 Rabiul Akhir 1445 H: Senin Pahing

24 Oktober 2023: 9 Rabiul Akhir 1445 H: Selasa Pon

25 Oktober 2023: 10 Rabiul Akhir 1445 H: Rabu Wage

26 Oktober 2023: 11 Rabiul Akhir 1445 H: Kamis Kliwon

27 Oktober 2023: 12 Rabiul Akhir 1445 H: Jumat Legi

28 Oktober 2023: 13 Rabiul Akhir 1445 H: Sabtu Pahing

29 Oktober 2023: 14 Rabiul Akhir 1445 H: Minggu Pon

30 Oktober 2023: 15 Rabiul Akhir 1445 H: Senin Wage

31 Oktober 2023: 16 Rabiul Akhir 1445 H: Selasa Kliwon

Baca juga artikel terkait KALENDER HARI INI atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Yulaika Ramadhani