tirto.id - Kabar terkini Gunung Merapi hari ini, Rabu, 20 Januari 2021, pukul 06.00 WIB hingga 12.00 terpantau berawan dan mendung.
Menurut laporan dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), secara visual gunung terlihat jelas, namun ada guguran 2 kali jarak luncur maksimum 400 meter ke arah Barat Daya.
BPPTKG juga melaporkan, dalam rentang pukul 06.00 hingga 12.00 WIB, ada sebanyak 48 gempa guguran, dengan amplitudo 3-20 mm, dan durasi 8-181 detik. Saat ini, tingkat aktivitas Gunung Merapi berada di Level III atau Siaga.
Sebelumnya, BPPTKG telah menyatakan bahwa aktivitas Gunung Merapi sudah mengalami erupsi sejak 4 Januari 2021.
"Aktivitas erupsi tersebut berupa guguran lava pijar dan awan panas sejauh maksimal 1.800 meter yang disebut dengan erupsi efusif," kata Kepala BPPTKG, Hanik Humaida seperti dikutip Antara, Selasa, 19 Januari 2021.
Dengan begitu, Hanik menegaskan bahwa potensi dan daerah bahaya erupsi Gunung Merapi sudah berubah. Sebab, erupsi cenderung bersifat efusif serta memperhatikan arah erupsi yang mengarah ke barat.
Berikut ini, rekomendasi BPPTKG terkait potensi bahaya di sekitar Merapi.
1. Potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awanpanas pada sektor selatan-barat daya meliputi sungai Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng, dan Putih sejauh maksimal 5 km. Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau radius 3 km dari puncak.
2. Penambangan di alur sungai-sungai yang berhulu di G. Merapi dalam KRB III direkomendasikan untuk dihentikan.
3. Pelaku wisata agar tidak melakukan kegiatan wisata di KRB III G. Merapi termasuk kegiatan pendakian ke puncak G. Merapi.
4. Masyarakat agar mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar G. Merapi.
5. Jika terjadi perubahan aktivitas G. Merapi yang signifikan maka status aktivitas G. Merapi akan segera ditinjau kembali.
6. Untuk informasi resmi aktivitas G. Merapi masyarakat dapat mengakses informasi melalui Pos Pengamatan G. Merapi terdekat, radio komunikasi pada frekuensi 165.075 MHz, website merapi.bgl.esdm.go.id, media sosial BPPTKG, atau ke kantor BPPTKG, Jalan Cendana no. 15 Yogyakarta, telepon (0274) 514180 -514192.
Editor: Agung DH