tirto.id - Drama Korea Justice episode 13 dan 14 akan tayang pada Rabu (7/8/2019) pukul 10.00 pm KST atau pukul 20.00 WIB di saluran KBS2. Chapter kali ini tampaknya akan lebih banyak memaparkan keterlibatan Tak Soo Ho terkait kasus pembunuhan yang selama ini terjadi.
Pada episode sebelumnya, Lee Tae Kyung mulai menemukan ada keterkaitan khusus antara Song Woo Yong dan Tak Soo Ho. Hal ini mulai ia sadari setelah jaksa Seo Yeon A secara tidak sengaja membeberkan hasil investigasinya kepada Tae Kyung terkait Jang Entertainment.
Jaksa Yeon A menemukan, selama ini Jang Entertainment berada di bawah naungan firma pengacara milik Woo Yong yang secara tidak langsung juga menaungi Tae Kyung.
Dan finansial firma itu selama ini disokong perusahaan teknologi milik Soo Ho. Hingga secara tidak langsung ada hubungan kuat antara tiga perusahaan tersebut.
Untuk diketahui, pada dua episode sebelumya, Tae Kyung diminta Woo Yong untuk menangani kasus pengaduan karyawan perusahaan teknologi milik Soo Ho.
Perusahaan teknologi tersebut didapati menggunakan bahan kimia yang dapat membuat mata seseorang menjadi buta.
Tae Kyung awalnya diutus bukan untuk memenangkan tuntutan tersebut, tetapi hanya agar pihak penuntut ingin diajak damai dengan jumlah uang tertentu. Namun, setelah melakukan penyelidikan mendalam, Tae Kyung justru bersikeras akan membawa perkara itu ke meja peradilan.
Keputusan Tae Kyung memancing amarah Soo Ho. Ia kemudian berbicara empat mata dengan Woo Yong, saat itu sedikit terlihat kemungkinan keduanya punya hubungan kuat terkait kasus pembunuhan yang selama ini terjadi.
Kecurigaan Tae Kyung semakin menjadi saat ia secara tidak sengaja melihat Woo Yong bertemu dengan Jang Young Mi, trainee dari Jang Entertainment, sekaligus wanita sama yang menerima paket berisi USB yang diantarkan adik Tae Kyung 7 tahun lalu.
Young Mi juga disebut salah sorang yang tahu betul alasan dan sebab kematian wanita 7 tahun lalu sekaligus kematian yang menimpa Lee Tae Joo, adik Tae Kyung.
Young Mi sendiri tampaknya mulai jengah dengan semua tekanan yang selama ini ia terima dari atasannya. Pertahanannya mulai goyah saat mengetahui remaja pengantar paket berisi USB yang secara tiba-tiba meninggal itu merupakan adik Tae Kyung.
Adegan kemudian masuk saat Young Mi melihat video yang ada dalam USB tersebut. Layar sedikit menunjukkan, dari video itu terlihat seperti ada seorang wanita memasuki rumah makan tradisional Korea, dan wanita itu terekam lewat kamera tersembunyi.
Young Mi kemudian menelpon Tae Kyung, sayangnya saat itu Tae Kyung sedang mandi hingga dering teleponnya tak terdengar.
Saat Tae Kyung memeriksa handphone-nya, ia mendapati tiga panggilan tak terjawab dan satu pesan dari Young Mi. Dalam pesan itu tertulis, “aku melihat isi USB itu. Aku tahu kenapa Soo Jeong (trainee) dan adikmu mati”.
Justice pekan lalu berakhir menampilkan Tae Kyung yang berusaha menelepon Jang Young Mi, tetapi tidak mendapat jawaban. Layar kemudian menunjukkan handphone Jang Young Mi ada di dalam air.
Preview Justice 13 dan 14
Preview episode selanjutnya menunjukkan saat jaksa Seo Yeon A menanyai keberadaan Jang Young Mi kepada manajer perusahaan Jang Entertainemnt, Jang Ji So.
Selain jaksa Seo Yeon A, tampaknya Lee Tae Kyung juga menanyai Jang Young Mi kepada Jang Ji So. Ia terlihat marah hingga menendang meja.
Jaksa Yeon A terlihat menggeledah kamar Young Mi dan menemukan buku harian milik Young Mi. Buku itu ditulis dari tahun 2009 hingga 2019, tetapi buku tahun 2012 dan 2019-nya hilang.
Cuplikan kemudian beralih saat Song Woo Young sedang berbicara dengan Tak Soo Ho. Kemudian terdengar Soo Ho berkata, “Lee Tae Kyung terus memancingku, apabila dia terus menyebalkan, kita bisa membunuhnya, seperti adiknya tujuh tahun lalu,” tuturnya.
Apabila tidak ada perubahan jadwal, drama Justice episode 13 dan 14 akan tayang pada Rabu (7/8/2019) pukul 10.00 pm waktu Korea atau pukul 20.00 WIB di saluran KBS2.
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Dipna Videlia Putsanra