Menuju konten utama

Juru Masak Anthony Bourdain Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun

Anthony Bourdain ditemukan tewas di kamar hotelnya di Perancis pada Jumat (8/6/2018).

Juru Masak Anthony Bourdain Meninggal Dunia di Usia 61 Tahun
Anthony Michael Bourdain. AP/Brent N. Clarke

tirto.id - Juru masak ternama Amerika Serikat Anthony Bourdain ditemukan tewas di kamar hotelnya di Perancis dalam usia 61 tahun. Anthony diduga bunuh diri, menurut laporan CNN.

BBC News memberitakan, sebelumnya Bourdain sedang berada di Strasbourg, Perancis, mengerjakan pemotretan untuk program acara televisinya, Parts Unknown, di CNN.

"Dengan kesedihan luar biasa kami dapat mengkonfirmasi kematian teman dan kolega kami, Anthony Bourdain," demikian pernyataan CNN pada Jumat (8/6/2018).

Bourdain adalah Juru masak, penulis, yang juga memiliki acara televisi pribadi. Ia lahir di New York, Amerika Serikat pada 25 Juni 1956.

Namanya melejit setelah meluncurkan bukunya yang berjudul "Kitchen Confidential: Adventures in the Culinary Underbelly" pada tahun 2000.

Dalam buku itu, ia menceritakan kecintaannya terhadap masakan Perancis saat mencoba tiram pertamanya di perahu seorang nelayan.

Bourdain juga pernah bekerja di restoran makanan laut (seafood) dari Provincetown, Massachusetts dan masuk ke sekolah tinggi Vassar.

Acara TV pertamanya adalah A Cook's Tour di Food Network pada tahun 2002. Tiga tahun kemudian ia bergabung dengan Travel Channel bersama Anthony Bourdain: No Reservations, dan berhasil meraih dua Emmy Awards, sebuah penghargaan yang dianugerahkan oleh Academy of Television Arts & Sciences kepada program-program televisi terbaik di dunia.

Dia pindah ke CNN pada 2013 dengan acara perjalanan dan makanan baru, Parts Unknown, yang saat ini sudah memasuki musim kesebelas.

Baca juga artikel terkait MENINGGAL DUNIA atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Humaniora
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo