Menuju konten utama

Jelang Sriwijaya FC vs Bali United: Rahmad Tau Mau Kecolongan

Rahmad Darmawan tak mau Sriwijaya FC kebobolan dari Bali United saat berlaga di Jakabaring, Ahad pekan ini.

Jelang Sriwijaya FC vs Bali United: Rahmad Tau Mau Kecolongan
Para pemain Sriwijaya FC melakukan selebrasi usai mengalahkan Arema Malang dengan skors 3-1 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/18). tirto.id/Hafitz Maulana

tirto.id - Jadwal laga semifinal Piala Presiden 2018 leg pertama antara Sriwijaya FC vs Bali United bakal digelar di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Minggu (11/2/3018). Pada laga ini, pelatih Sriwijaya, Rahmad Darmawan menargetkan bisa memetik kemenangan dan menjaga supaya tak kecolongan dari Bali United.

Berstatus sebagai tuan ruah, Laskar Wong Kito akan bermain maksimal mencetak gol sebanyak-banyaknya, sekaligus menjaga gawang mereka tidak kebobolan dari Bali United.

Sesuai regulasi Piala Presiden 2018, produktifitas gol tandang akan diperhitungkan bila kedua tim memperoleh hasil imbang dalam dua laga.

"Intinya pemahaman untuk mereka menjadi betul-betul sangat mengerti apa yang diinginkan tentu membutuhkan waktu," kata Rahmad Darmawan seperti dikutip Liga Indoneia.

Langkah ini dilakukan agar peluang mereka lolos ke partai puncak terbuka lebar. Sebab pada leg kedua, Rabu (14/2) Sriwijaya harus melawat ke markas Bali United.

"Paling tidak ada satu cara tentang apa saja kemungkinan-kemungkinan yang akan Bali United lakukan, dan kami harus mengantisipasinya," kata Rahmad.

Namun Bali United yang pecah konsentrasi karena harus mengikuti penyisihan Piala AFC mengaku tak bakal momentum semifinal pertama nanti. Mereka bertekad memenangkan laga nanti.

"Seluruh pemain sudah tidak sabar menjalani laga nanti. Kami yakin bisa membawa pulang kemenangan dari kandang SFC," kata asisten pelatih Bali United, Eko Purdjianto.

Eko bahkan mengaku sudah mengantongi kelemahan Sriwijaya FC yang mereka dapatkan dari video pertandingan tim asuhan Rahmad Darmawan itu. Selain itu, Widodo C Putro juga pernah melatih Sriwijaya.

"Jadi kami sudah tahu apa yang harus dilakukan ketika bertandingan melawan SFC. Semua pemain sudah siap untuk laga nanti," kata Eko Purdjianto.

Baca juga artikel terkait PIALA PRESIDEN 2018 atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH