Menuju konten utama
Seleksi Mandiri UPI 2022

Jalur Mandiri UPI 2022 atau SM UPI: Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar

Pendaftaran jalur mandiri UPI 2022 atau yang dikenal dengan SM UPI berakhir pada 3 Juli 2022. Berikut ini jadwal, biaya, syarat, dan cara daftarnya.

Jalur Mandiri UPI 2022 atau SM UPI: Jadwal, Biaya, dan Cara Daftar
Universitas Pendidikan Indonesia. FOTO/OsamaAbdillah

tirto.id - Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuka pendaftaran jalur mandiri untuk tahun ajaran 2022/2023 hingga 3 Juli 2022. Calon peserta Seleksi Mandiri (SM) UPI dapat segera mendaftar sebelum tenggat waktunya berakhir. Berikut ini informasi SM UPI untuk jenjang Strata 1 (S1), mulai dari jadwal, biaya pendaftaran, hingga cara daftarnya.

Seluruh rangkaian proses pendaftaran, pembayaran, dan pemilihan program studi SM UPI 2022 dilakukan secara daring melalui laman: http://app.pmb.upi.edu/sm-s1/.

Sejauh ini, UPI merupakan universitas kependidikan terkemuka di Indonesia. Kampus UPI didirikan pertama kali pada 20 Oktober 1954 di Bandung.

Uniknya, gedung utama UPI sebenarnya adalah bekas puing-puing vila yang bernama Villa Isola yang merupakan bangunan peninggalan masa sebelum Perang Dunia II. Gedung vila Isola merupakan markas para pejuang untuk melawan penjajah.

Pada 2022 ini, UPI menempati peringkat #201-250 di Dunia dan #1 Top University di Indonesia pada Bidang Pendidikan berdasarkan QS (Quacquarelli Symonds) World University Rankings (QS-WUR) by Subject 2022.

Bagi calon mahasiswa yang belum berhasil lolos SNMPTN atau SBMPTN, UPI masih membuka kesempatan pendaftaran jalur mandiri SM UPI hingga 3 Juli 2022 bagi pendaftar yang ingin melanjutkan pendidikannya di UPI.

Setiap peserta yang mengikuti SM UPI dapat memilih 2 program studi (prodi) pada kelompok bidang minat yang sama, yakni bidang minat kependidikan atau non-kependidikan dan minat Saintek atau Soshum

Syarat Daftar Jalur Mandiri SM UPI 2022

Persyaratan mendaftar SM UPI 2022 terdiri atas persyaratan umum dan persyaratan khusus. Penjelasan mengenai 2 jenis persyaratan tersebut adalah sebagai berikut:

1. Persyaratan Umum

Peserta SM UPI harus memenuhi persyaratan umum sebagai berikut:

  • Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2022, 2021, dan 2020.
  • Memiliki sertifikat nilai UTBK LTMPT 2022. Peserta yang tidak mempunyai nilai UTBK SBMPTN 2022 masih tetap dapat mengikuti seleksi Mandiri UPI 2022.
  • Mempunyai kesehatan fisik dan mental yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.

2. Persyaratan Khusus

Peserta SM UPI harus memenuhi persyaratan khusus sebagai berikut:

  • Pendaftar yang memilih program studi Pendidikan IPA (International Program on Science Education/IPSE) mampu berbahasa Inggris secara aktif (perkuliahan diselenggarakan dalam Bahasa Inggris).
  • Pendaftar yang memilih program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam mampu membaca Al-Qur’an.

Jadwal Jalur Mandiri UPI 2022 dan Biaya Pendaftarannya

  • Pengambilan nomor bayar yang dilakukan secara daring (2 Mei - 03 Juli 2022)
  • Pembayaran biaya pendaftaran (2 Mei - 3 Juli 2022 pukul 15.00 WIB)
  • Pengisian biodata peserta secara daring atau online (2 Mei - 3 Juli 2022 pukul 23.59 WIB).
  • Pencetakan kartu peserta (2 Mei - 3 Juli 2022 Pukul 23.59 WIB)
  • Hasil seleksi atau hasil kelulusan (8 Agustus 2022, diumumkan melalui akun peserta masing-masing)

Sementara itu, untuk biaya pendaftaran jalur mandiri UPI adalah sebesar Rp350.000 yang dibayarkan melalui bank. Sebagai catatan, biaya yang sudah disetor ke bank tidak dapat diambil kembali.

Cara Daftar Jalur Mandiri UPI 2022

Peserta yang bermaksud mendaftar SM UPI 2022 dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:

1. Buka laman http://app.pmb.upi.edu/sm-s1/

2. Klik tombol "Ambil No Bayar" yang terletak di bagian kanan atas web lalu isi data yang diminta.

3. Setelah semua data terisi, centang pada bagian "Konfirmasi", lalu ketuk tombol "Kirim Pendaftaran". Anda akan mendapat memperoleh nomor bayar.

4. Setelah mendapatkan nomor bayar, pendaftar dapat menyetorkan biaya pendaftaran dan seleksi masuk melalui Teller Bank Negara Indonesia (BNI) Persero Tbk. di seluruh cabangnya atau dengan metode lain seperti e-Banking dan melalui ATM dengan menyebutkan/memasukkan Nomor Bayar PMB SM UPI. Setelah biaya disetorkan, peserta akan mendapatkan bukti pembayaran dan juga PIN.

5. Setelah membayar, kembali masuk akun SM UPI 2022 dengan menggunakan nomor bayar dan PIN yang diperoleh. Lanjutkan pengisian data sampai memperoleh nomor seleksi.

6. Nantinya, peserta juga akan mendapat kartu peserta yang harus dicetak untuk diperlihatkan kepada pengawas saat pelaksanaan seleksi mandiri sebagai syarat untuk dapat mengikuti ujian.

7. Untuk mengecek informasi ujian dan hasil tes seleksi, peserta nantinya dapat mengakses lamanhttps://pmb.upi.edu melalui akun pendaftaran masing-masing.

Alur Seleksi Mandiri UPI 2022

1. Ambil Nomor Bayar

Klik tombol "Ambil No Bayar" yang disediakan kemudian isikan data yang diminta untuk memperoleh nomor bayar.

2. Bayar biaya pendaftaran

Setelah memperoleh nomor bayar, silahkan membayar melalui ATM/BNI Internet Banking/BNI Mobile Banking/Teller BNI

3. Lengkapi Biodata dan Memilih Lokasi Ujian

Lengkapi biodata dengan cara login menggunakan nomor bayar dan PIN, lanjutkan pengisian form sampai memperoleh nomor seleksi kemudian memilih lokasi ujian.

4. Cetak Kartu Peserta

Pastikan kembali data yang diisikan sudah benar dan lakukan cetak kartu peserta untuk mengecek hasil seleksi

5. Cek Berkala Hasil Seleksi

Bagaimana Penilaian Jalur Mandiri SM UPI 2022?

Penilaian SM UPI mempertimbangkan nilai UTBK SBMPTN 2022 sebagai salah satu komponen penilaian penting.

Akan tetapi, peserta yang tidak mempunyai nilai UTBK SBMPTN 2022 masih tetap dapat mengikuti seleksi Mandiri UPI 2022.

Selanjutnya, panitia SM UPI juga akan menggunakan nilai Tes Psikologis Bidang Minat (Kependidikan atau Non-Kependidikan), Tes Kemampuan Bahasa (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris) dan Tes Terpadu (IPA Terpadu atau IPS Terpadu).

Sementara itu, khusus untuk prodi olahraga dan seni akan ada tambahan penilaian dari portofolio.

Selanjutnya, khusus untuk prodi S1 Ilmu Pendidikan Agama Islam akan ada tambahan penilaian dari Ujian Keterampilan Membaca Al-Quran.

Adapun untuk prodi S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (International Program on Science Education/IPSE) akan ada tambahan penilaian dari Wawancara dalam Bahasa Inggris.

Khusus Program Studi S1 PGSD, PGPAUD dan Psikologi akan ada tambahan penilaian dari Wawancara.

Baca juga artikel terkait SM UPI atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Iswara N Raditya