tirto.id - Jadwal voli PON 2024 pada Sabtu (14/9/2024), hari ini akan menghadirkan laga lanjutan babak penyisihan grup.
Dua dari 6 laga yang digelar di Voli Indoor Sports Complex, Deli Serdang, dapat disaksikan melalui siaran langsung iNews TV, sedangkan seluruh laga dapat ditonton via live streaming Vision+.
Dua laga voli PON 2024 yang ditayangkan iNews TV antara lain Jawa Tengah vs Bali di sektor putra, dan Jawa Barat vs Jawa Timur di sektor putri.
Duel Jabar vs Jatim pun diprediksi berlangsung sengit karena dapat menentukan posisi masing-masing tim di klasemen akhir babak penyisihan grup.
Saat ini tim voli putri Jawa Timur memimpin klasemen Pool AB, dengan torehan 9 poin dari 3 laga alias selalu menang.
Hal yang sama juga dimiliki oleh Jawa Barat yang baru bermain 2 kali. Di Pool AB yang diisi 5 tim, masing-masing tim bakal bermain sebanyak 4 kali sehingga duel ini bakal jadi laga pemungkas bagi Jatim, sementara Jabar, masih menyisakan 1 pertandingan.
Adapun di Pool AA, DKI Jakarta, dan Kalimantan Timur sudah dipastikan lolos ke babak semi final voli putri PON 2024. Sementara di sektor putra Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan DKI Jakarta menempati posisi 1 dan 2 klasemen sementara.
Jadwal Voli PON 2024 Hari Ini Sabtu, 14 September Live iNews TV
DKI Jakarta yang sukses memetik kemenangan di 2 laga awal Pool B, bakal berupaya melanjutkan tren positifnya di laga pembuka PON 2024 Cabor bola voli pada Sabtu, 14 September 2024 pukul 09.00 WIB.
Okky Damar Saputra dan kawan-kawan berpeluang mengunci tempat di semifinal andai menang atas Aceh di laga hari ini.
Setelah duel DKI Jakarta vs Aceh, giliran Jawa Tengah vs Sumatera Selatan di sektor putri yang bertanding. Selanjutnya, ada Jawa Tengah vs Bali di sektor putra yang bakal ditayangkan iNews TV mulai pukul 13.00 WIB. Sama seperti Jakarta, Jateng, berpeluang lolos ke fase gugur andai menang atas Bali.
Dalam 2 laga awal penyisihan grup Jawa Tengah, berhasil memetik kemenangan atas Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Oleh karenanya, jika berhasil menumbangkan Bali, mereka bakal mengamankan posisi di 2 teratas klasemen Pool A.
Di sisi lain Bali juga masih memiliki peluang untuk lolos ke fase gugur. Syaratnya, mereka harus menumbangkan Jawa Tengah, karena di 2 laga awal meraih 1 kemenangan dan 1 kali tumbang.
Satu kekalahan yang diderita oleh Bali, didapat saat menghadapi Jawa Timur yang memimpin klasemen Pool a. Oleh sebab itu, hasil laga Jateng vs Bali, bakal menentukan tim yang lolos ke fase berikutnya.
Setelah duel tersebut, giliran big match di sektor putri antara Jawa Barat vs Jawa Timur. Sama-sama belum kalah di PON 2024, kedua tim bakal berupaya melanjutkan tren positifnya saat saling berhadapan pada Sabtu, 14 September 2024.
Jawa Timur tampil apik dalam 3 laga yang sudah mereka mainkan menghadapi Jawa Tengah, Sumatera Selatan, dan Yogyakarta. Dalam 3 laga tersebut, Mediol Yoku dan kawan-kawan selalu menang 3 set langsung, sehingga belum pernah kehilangan set.
Situasi yang sama juga dimiliki oleh Jawa Barat, yang berhasil meraih 2 kemenangan dalam 2 laga yang dijalani. Oleh sebab itu, Jabar dan Jatim, menjadi 2 tim yang diprediksi lolos ke babak gugur, tetapi hasil laga ini bakal menentukan juara grup dan runner up.
Bagi Jawa Barat, kemenangan pun sangat penting untuk menjaga peluang mereka mempertahankan medali emas lebih terbuka. Pasalnya, Shella Bernadetha dan kawan-kawan merupakan juara voli indoor putri dalam 2 edisi terakhir.
Selain laga-laga di atas masih ada sejumlah laga menarik lain yang digelar di GOR Bola Voli Sports Complex, Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Sabtu, 14 September 2024. Berikut ini adalah jadwal selengkapnya.
Pukul 09.00 WIB: DKI Jakarta vs Aceh (putra)
Pukul 11.00 WIB: Jawa Tengah vs Sumatera Selatan (putri)
Pukul 13.00 WIB: Jawa Tengah vs Bali (putra)
Pukul 15.00 WIB: Jawa Barat vs Jawa Timur (putri)
Pukul 17.00 WIB: Jawa Barat vs Kalimantan Timur (putra)
Pukul 19.00 WIB: Sumatera Utara vs Sumatera Barat (putra)
Klasemen PON 2024 Putra dan Putri
Berikut ini adalah klasemen sementara babak penyisihan grup PON 2024 dari sektor putra dan putri.
Putra
Pool A
Jawa Timur (3 Main, 2 Menang, 1 Kalah, 7 Poin)
Jawa Tengah (2 Main, 2 menang, 0 kalah, 5 Poin)
Bali (2 Main, 1 menang, 1 Kalah, 2 poin)
Sumatera Barat (3 Main, 0 Menang, 3 Kalah, 1 Poin)
Sumatera Utara (2 Main, 0 menang, 2 kalah, 0 Poin)
Pool B
Jawa Barat (2 Main, 2 Menang, 0 Kalah, 6 Poin)
DKI Jakarta (2 Main, 2 Menang, 0 Kalah, 6 Poin)
Kalimantan Timur (3 Main, 2 Menang, 1 Kalah, 3 Poin)
Aceh (2 Main, 0 menang, 2 kalah, 0 Poin)
Sulawesi Tengah (2 Main, 0 Menang, 2 Kalah, 0 poin)
Putri
Pool AA
DKI Jakarta (3 Main, 3 Menang, 0 Kalah, 9 Poin)
Kalimantan Timur (3 Main, 2 Menang, 1 Kalah, 6 Poin)
Sumatera Utara (3 Main, 1 Menang, 2 Kalah, 3 Poin)
Sulawesi Tengah (3 Main, 0 Menang, 3 Kalah, 0 Poin)
Pool AB
Jawa Timur (3 Main, 3 Menang, 0 Kalah, 9 Poin)
Jawa Barat (2 Main, 2 Menang, 0 Kalah, 6 Poin)
Jawa Tengah (2 Main, 1 Menang, 1 Kalah, 3 Poin)
Sumatera Selatan (2 Main, 0 Menang, 2 Kalah, 0 Poin)
DI Yogyakarta (3 Main, 0 Menang, 3 Kalah, 0 Poin)
Live Streaming Voli PON 2024 di iNews & Vision+
Jika tidak ada perubahan, live streaming PON 2024 hari ini cabor bola voli putra dan putri, Sabtu (14/9/2024), bisa disaksikan via iNews TV dan Vision+. Jam tayang laga pembuka dimulai pukul 09.00 WIB.
Link Live Streaming PON 2024 di iNews TV
Link Live Streaming PON 2024 di Sportstars (Vision+)
*Jadwal voli indoor PON 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yandri Daniel Damaledo