Menuju konten utama
Volleyball World Championship

Jadwal Voli Dunia Live TVRI Sport 30-31 Agt 2022, Hasil, & Klasemen

Jadwal Volleyball World Championship 2022 live TVRI Sport 30-31 Agustus 2022. Cek hasil & klasemen voli dunia 2022 dan daftar tim lolos 16 besar.

Jadwal Voli Dunia Live TVRI Sport 30-31 Agt 2022, Hasil, & Klasemen
Josh Tuaniga dari AS melakukan spike saat melawan pemain Jepang Go Murayama dan Motoki Eiro dalam pertandingan bola voli putra di Brasilia, Brasil, Jumat, 10 Juni 2022. (AP Photo/Eraldo Peres)

tirto.id - Jadwal Volleyball World Championship 2022 hari ini pada Selasa, 30 Agustus 2022 hingga Rabu, 31 Agustus 2022 dini hari akan diisi laga Brasil vs Qatar (16.00 WIB), Jepang vs Kuba (19.00 WIB), dan Polandia vs AS (01.30 WIB).

Hasil Kejuaraan Voli Dunia 2022 tadi malam memastikan Serbia (Pool A), Italia (Pool E), Belanda dan Iran (Pool F) mengikuti jejak Brasil, Polandia, Amerika Serikat, dan Prancis lolos ke 16 besar. Dengan demikian, tinggal tersisa 8 tiket lagi yang akan diperebutkan.

Dalam hasil Volleyball World Championship 2022 tadi malam, duel Italia vs Turki di Ljubljana, Slovenia, berakhir dengan kemenangan 3 set langsung 25-18, 25-20, dan 25-22.

Kombinasi outside hitter Italia, Lavia Daniele dan Michieletto Alessandro menjadi pencetak angka terbanyak untuk tim mereka. Daniele mengemas 14 poin, sendangkan Alessandro 12 poin. Opposite Romano Yuri tidak mau kalah dengan 13 angka, 10 dari attack point dan 3 dari blok.

Ini jadi kemenangan kedua tim asuhan Ferdinando de Girogi di Pool E setelah mereka menggasak Kanada juga dengan skor 3-0. Otomatis, Gli Azzurri memesan tiket ke 16 besar. Namun, penentuan siapa yang bakal dihadapi oleh Italia di 16 besar akan bergantung pada pertandingan pemungkas mereka di Pool E kontra China.

Sementara itu, di Pool F, Belanda dan Iran sama-sama menang untuk memesan tiket ke 16 besar. Orange Tulips, julukan Belanda, memenangi pertarungan dramatis kontra Argentina di Ljubljana. Pasalnya, mereka tertinggal 2 set terlebih dahulu dengan 30-28 dan 25-20. Namun, pada set ketiga, Belanda mampu unggul 21-25.

Sejak saat itu, tim asuhan Roberto Piazza yang duduk di peringkat 13 FIVB melaju. Set keempat dilahap 25-27 dan set penentuan diselesaikan dengan 9-15.

Opposite Belanda, Nimir Abdel-Aziz mencetak 32 poin di laga ini, sekaligus membuatnya tetap jadi top skor Volleyball World Championship 2022 dengan total 53 angka. Nimir mengungguli Earvin Ngapeth (Prancis) yang punya 44 angka, dan Jesus Herrera Jaime (Kuba) dengan 40 poin.

"Argentina memenangkan medali perunggu di Olimpiade tahun lalu dan mereka lebih tinggi dari kami dalam peringkat (FIVB). Ketika Anda tertinggal 2-0, satu-satunya hal yang dapat dilakukan adalah terus memberikan energi dan semua yang Anda miliki. Dan kami melakukannya. Tidak ada yang menyerah," kata Nimir dikutip Volleyball World.

Sementara itu, Iran menggasak Mesir 3-1 untuk membuat persaingan dengan Belanda jadi semakin ketat. Laga pemungkas antara Iran vs Belanda akan menentukan siapa yang keluar sebagai juara Pool F.

Di Katowice, Polandia, pada akhirnya Ukraina meraih kemenangan perdana mereka di Volleyball World Championship 2022. Menghadapi wakil Afrika, Tunisia, Ukraina unggul telak 3-0. Outside hitter Oleh Plotnytskyi mencetak 14 angka di laga tersebut. Kini, Ukraina ada di peringkat 2 Pool A, unggul rasio poin dari Tunisia, dan membuka peluang lolos 16 besar.

Hasil Volleyball World Championship 2022 Terbaru

Berikut ini hasil Volleyball World Championship 2022 hingga Selasa (30/8/2022) dini hari.

Senin, 29 Agustus 2022

Pool E: Kanada vs China 3-0 (25-23, 25-21, 25-23)

Pool F: Argentina vs Belanda 2-3 (30-28, 25-20, 21-25, 25-27, 9-15)

Pool A: Serbia vs Puerto Rico 3-0 (26-24, 25-21, 25-16)

Pool F: Iran vs Mesir 3-1 (25-14, 25-19, 22-25, 26-24)

Selasa, 30 Agustus 2022

Pool A: Ukraina vs Tunisia 3-0 (25-21, 25-19, 25-15)

Pool E: Italia vs Turki 3-0 (25-18, 25-20, 25-22)

Klasemen Volleyball World Championship 2022 Terbaru

Berikut ini hasil Volleyball World Championship 2022 hingga Senin (29/8/2022) dini hari.

Grup A

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Serbia26MAX1,203
2Ukraina131,0001,068
3Tunisia131,0000,992
4Puerto Riko000,0000,775

Grup B

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Brazil253,0001,204
2Kuba141,2500,990
3Jepang131,0001,016
4Qatar000,1670,808

Grup C

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Polandia26MAX1,471
2Amerika Serikat26MAX1,291
3Bulgaria000,0000,788
4Meksiko000,0000,667

Grup D

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Prancis253,0001,088
2Slovenia141,6671,016
3Jerman131,0001,086
4Kamerun000,0000,800

Grup E

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Italia26MAX1,281
2Turki131,0001,098
3Kanada131,0000,917
4China000,0000,767

Grup F

No.TimMenangPoinRasio SetRasio Poin
1Belanda253,0001,152
2Iran252,0001,107
3Agentina020,6670,955
4Mesir000,1670,792

Jadwal Volleyball World Championship Hari Ini di TVRI Sport

Berikut ini jadwal Volleyball World Championship 2022 hari ini Selasa, 30 Agustus 2022 hingga Rabu, 31 Agustus 2022 live di TVRI Sport. Rangkaian laga akan melibatkan tim di Pool B, C, dan D.

Selasa, 30 Agustus 2022

16.00 WIB: Brasil vs Qatar (Pool B)

19.00 WIB: Jepang vs Kuba (Pool B)

22.30 WIB: Perancis vs Kamerun (Pool D)

22.30 WIB: Meksiko vs Bulgaria (Pool C)

Rabu, 31 Agustus 2022

01.30 WIB: Polandia vs USA (Pool C)

01.30 WIB: Slovakia vs Jerman (Pool D)

Baca juga artikel terkait BOLA VOLI atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya