Menuju konten utama
Toulon Cup 2024

Jadwal Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan di Toulon Cup 2024

Jadwal Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan dalam laga klasifikasi Toulon Cup 2024, hari Jumat (14/6) mulai pukul 19.00 WIB. Live streaming di Vidio.

Jadwal Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan di Toulon Cup 2024
Timnas U20 Indonesia bersama pelatih Indra Sjafri (tengah) di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (3/5/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.

tirto.id - Jadwal Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan dalam laga klasifikasi peringkat ke-9 Maurice Revello Tournament atau Toulon Cup 2024, akan berlangsung Jumat (14/6/2024), mulai pukul 19.00 WIB. Live streaming Timnas U20 Indonesia vs Korsel dari Stade Rene Gimet, Saint-Chamas, Prancis, bisa disaksikan melalui Vidio.

Timnas Indonesia U20 selalu menelan kekalahan dalam 4 laga fase grup di Toulon Cup 2024. Di turnamen ini Garuda Muda juga baru bisa melesakkan 1 gol. Hasil tersebut membuat Merah Putih harus melakoni laga klasifikasi perebutan peringkat 9, melawan Timnas Korea Selatan U20.

Di sisi lain, Timnas Korsel U20 juga gagal menang dalam 4 pertandingan grup, dengan rincian 1 imbang dan 3 kalah. Satu-satunya hasil imbang yang diraih Taeguk Warriors, terjadi ketika bermain 0-0 menghadapi Meksiko.

Jadwal Indonesia vs Korea Selatan di Toulon Cup 2024 Live Vidio

Dikutip dari laman resmi Tourni Maurice Revello, Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U20 memuji tim asuhannya usai pertandingan kontra Timnas Italia. Menurut Indra, para pemain sudah berkembang lebih baik sepanjang turnamen meski belum berhasil meraih kemenangan.

Indra Sjafri menyebut timnya kian matang untuk menghadapi turnamen berikutnya di Piala AFF serta Kualifikasi Piala Asia U20. Oleh karenanya, dia berharap anak asuhnya bisa terus berkembang baik secara individu maupun taktikal tim.

“Pertandingan melawan Italia adalah laga yang bagus, kami bermain sebagaimana mestinya, semua pemain yang bermain hari ini adalah mereka yang siap. Kami harus melakukan segalanya dan meningkatkan kualitas individu pemain kami," kata Indra Sjafri, usai laga kontra Italia.

Kini jelang menghadapi Korea Selatan U20 di laga klasifikasi peringkat 9-10, Timnas Indonesia U20 diharapkan bisa bermain lebih baik. Terlebih, pelatih Indra Sjafri juga punya catatan mengalahkan Taeguk Warriors di Kualifikasi Piala Asia U19 2014 di GBK. Catatan itu tentu saja diharapkan bisa terulang.

Kendati tidak mudah, peluang Timnas Indonesia U20 untuk menang kontra Korea Selatan U20 cukup terbuka. Pasalnya dari sisi permainan, Arkhan Kaka dan kawan-kawan dinilai terus meningkat. Akan tetapi mereka masih kesulitan mencetak gol di Toulon Cup 2024.

Di sisi lain, Korea Selatan U20 juga bermain kurang maksimal di Toulon Cup 2024. Mereka hanya bisa membukukan 1 imbang dan 3 kali kalah di fase grup. Jika dibanding Garuda Muda, Timnas Korsel U20 besutan Choi Jae-young masih lebih baik dalam hal pertahanan karena hanya kebobolan 5 kali dari 4 laga.

Jumlah tersebut lebih baik ketimbang Timnas Indonesia U20, yang sudah kebobolan 12 gol sepanjang fase grup Toulon Cup 2024. Kini pelatih Indra Sjafri diharapkan bisa membuat strategi terbaik, dan membawa kemenangan pertama untuk Garuda Muda.

Prediksi Line-up Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan

Berikut perkiraan susunan pemain atau prediksi line-up Timnas Indonesia U20 vs Korea Selatan. Kedua tim diperkirakan melakukan rotasi pemain dari laga terakhir di fase grup.

Indonesia U20 (4-3-3): Ikram Algiffari; Welber Jardim, Iqbal Gwijangge, Kadek Arel, Dony Tri Pamungkas; Ji Da Bin, Sem Yvel, Riski Afrisal; Jens Raven, Arkhan Kaka, Toni Firmansyah. Pelatih: Indra Sjafri.

Korea Selatan U20 (4-4-2): Lee Seung Hwan; Jung Sung-woo, Ahn Jae-min, Jang Seok-hwan, Kang Dong-hyun; Park Jae-sung, Jo Jin-ho, Jeon Yu-sang, Kim Jeong-hyeon, Moon Seong-woo; Park Ju-yeong, Jung Seung-bae. Pelatih: Choi Jae-young.

Head to Head (H2H) Indonesia U20 vs Korea Selatan U20

Dari segi head to head (H2H) Timnas Indonesia pernah menumbangkan Korea Selatan di kelompok U19. Tapi komposisi skuad saat ini jelas sudah berubah. Praktis hanya pelatih Indra Sjafri yang masih ada di skuad Garuda Muda.

Hasil Pertandingan Korea Selatan U20 di Toulon Cup 2024

  • 03/06/24: Korea Selatan vs Arab Saudi 0-2
  • 05/06/24: Pantai Gading vs Korea Selatan 2-1
  • 07/06/24: Prancis vs Korea Selatan 1-0
  • 11/06/24: Korea Selatan vs Meksiko 0-0 (adu penalti 3-5)

Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U20 di Toulon Cup 2024

  • 04/06/24: Indonesia vs Ukraina 0-3
  • 06/06/24: Indonesia vs Panama 0-4
  • 08/06/24: Jepang vs Indonesia 4-1
  • 12/06/24: Italia vs Indonesia 1-0

Live Streaming Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan di Vidio

Apabila tidak ada perubahan, live streaming Timnas U20 Indonesia vs Korea Selatan dalam jadwal Toulon Cup 2024 dapat disaksikan via Vidio, pada Jumat (14/6/2024) jam tayang 19.00 WIB.

Untuk dapat menonton tayangan Toulon Cup 2024 di Vidio, penggemar sepak bola di Tanah Air dapat mengikuti paket berlangganan terlebih dulu. Terdapat sejumlah pilihan paket yang disediakan Vidio dengan harga dan durasi yang bervariasi.

Link Live Streaming Indonesia vs Korea Selatan di Vidio

*Jadwal Toulon Cup 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait TOULON CUP 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama