Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung TVRI Semifinal French Open 26 Oktober 2019

Jadwal siaran langsung semifinal French Open 2019 dijadwalkan bakal ditayangkan TVRI pada Sabtu (26/10) mulai pukul 15.00 WIB.

Jadwal Siaran Langsung TVRI Semifinal French Open 26 Oktober 2019
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis tunggal putra Denmark Rasmus Gemke dalam babak pertama Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, kompleks GBK, Jakarta, Selasa (16/7/2019). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Agenda turnamen bulu tangkis French Open 2019 pada Sabtu (26/10/2019) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Perancis, telah memasuki babak semifinal. TVRI akan menayangkan langsung pertandingan di court-1 mulai pukul 15.00 WIB.

Sepuluh laga semifinal terbagi ke dalam dua lapangan berbeda. Court-1 mempertandingkan 8 laga, sedang court-2 hanya diisi oleh 2 partai saja.

Laga pembuka court-1 mulai pukul 10.00 waktu setempat (pukul 15.00 WIB), sementara pertandingan pertama court-2 dimulai 30 menit kemudian atau pukul 10.30 waktu setempat (pukul 15.30 WIB). Sedangkan partai ke-4 di court-1 baru dimulai pukul 15.00 waktu setempat (pukul 20.00 WIB).

Secara keseluruhan terdapat 4 wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal, yaitu: tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, serta ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Anthony Ginting akan menjadi kontingen Merah Putih pertama yang turun ke lapangan. Tunggal putra uggulan-8 tersebut akan menantang juara bertahan asal Cina, Chen Long. Duel kedua pemain dijadwalkan dihelat pada urutan laga ke-2 di court-1.

“Saya harus mempersiapkan fisik dan fokusnya lagi, supaya besok (semifinal) bisa lebih baik. Karena makin ke sini lawannya makin berat. Sebisa mungkin jangan menyia-nyiakan kesempatan yang sudah saya capai sampai semifinal ini,” ujar Ginting, seperti dikutip dari laman PBSI, Jumat (25/10).

Wakil tunggal putra lainnya, Jonatan Christie akan berebut tiket final melawan unggulan-7 asal Denmark, Viktor Axelsen. Sejauh ini, Jonatan tertinggal 1-3 dalam rekor head to head melawan rivalnya itu. Sebagai catatan, saat gelaran French Open tahun 2018 silam, langkah Jonatan terhenti di babak 8 besar.

“Besok (semifinal) saya mau fokus lagi, karena ini merupakan kesempatan yang baik buat saya meningkatkan poin. Tahun lalu di sini saya sampai perempat final saja,” ungkap Jonatan.

Sementara itu, ganda putra unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan menerima ujian dari pasangan Taiwan, Liao Min Chun/Su Ching Heng. Laga lainnya yang mempertemukan unggulan-6 ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dijadwalkan menghadapi duet Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Berikut jadwal lengkap semifinal French Open 2019, Sabtu (26/10).

Lapangan-1 (Court-1) / TV-Court

  • [Tunggal Putri] Akane Yamaguchi (Jepang) vs An Se Young (Korea Selatan) / laga ke-1
  • [Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Chen Long (Cina) / laga ke-2
  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Liao Min Chun/Su Ching Heng (Taiwan) / laga ke-3
  • [Tunggal Putra] Jonatan Christie (Indonesia) vs Viktor Axelsen (Denmark) / laga ke-4
  • [Tunggal Putri] Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Carolina Marin (Spayol) / laga ke-5
  • [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) / laga ke-6
  • [Ganda Putri] Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan) / laga ke-7
  • [Ganda Putra] Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / laga ke-8.

Lapangan-2 (Court-2)

  • [Ganda Campuran] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / laga ke-1
  • [Ganda Putri] Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) / laga ke-2.

Baca juga artikel terkait FRENCH OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Hendi Abdurahman