Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open 14-19 Juni 2022 MNCTV & iNews

Jadwal siaran langsung Indonesia Open 2022 di MNCTV & iNews pada 14-19 Juni mendatang. Berikut daftar unggulan & wakil Indonesia di turnamen Super 1000 itu.

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open 14-19 Juni 2022 MNCTV & iNews
Ganda Putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kedua kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) melakukan selebrasi usai mengalahkan Ganda Putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pada Final Indonesia Open 2021 di Nusa Dua, Bali, Minggu (28/11/2021). ANTARA FOTO/Humas PBSI/Handout/wpa/wsj.

tirto.id - Jadwal siaran langsung Indonesia Open 2022 pada 14-19 Juni mendatang. Berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, rangkaian pertandingan BWF World Tour Super 1000 ini live di MNCTV dan iNews, jika tidak terjadi perubahan jadwal.

Turnamen dengan level tinggi di tur dunia BWF itu akan diikuti oleh para pemain top dunia. Tak mengherankan karena hadiah total yang diperebutkan sebesar 1.200.000 dolar AS atau sekitar Rp17.601.720.000 (kurs 14.668).

Tak hanya dari segi hadiah, tingkat kesulitan yang tinggi juga membuat pemain dapat mendulang banyak poin dari hasil kemenangan di setiap laga. Sang juara akan meraih 12.000 poin yang berguna untuk mendongkrak posisi di ranking dunia. Atau setidaknya, mempertahankan diri dari kejaran pesaing.

Selanjutnya, runner-up mendapatkan 10.200 poin dan mereka yang terhenti di semifinal mengoleksi 8.400 poin. Lalu, pemain yang terhenti di 8 besar meraih 6.600 poin, terhenti di 16 besar mendapatkan 4.800 poin, serta mereka yang langsung terhenti di 32 besar meraih 3.000 poin. Dengan kata lain, setiap pemain setidaknya minimal kantongi 3.000 poin dari berpartisipasi di ajang ini.

Lain itu, kemenangan di level Super 1000 juga akan membantu pemain untuk bisa lolos ke BWF World Tour Finals. Ajang tersebut memang sangat prestisius karena hanya 8 terbaik dari masing-masing sektor yang mendapatkan undangan BWF untuk berlaga.

Wakil Merah Putih di Indonesia Open 2022

Indonesia selaku tuan rumah memiliki 20 wakil di turnamen yang bernama resmi East Ventures Indonesia Open 2022 (EVIO 2022) ini. Jajaran atlet badminton terbaik akan turun mewakili Merah Putih berlaga di Istora Senayan.

Sektor ganda putra masih menjadi penyumbang terbanyak dengan 8 pasangan. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menjadi tumpuan utama pelatih Herry Iman Pierngadi dan Aryono Miranat.

Marcus/Kevin diharapkan kembali melaju jauh meski perlu dicatat bahwa kondisi Marcus belum sepenuhnya pulih usai operasi engkel kaki. Ahsan/Hendra diharapkan kembali menemukan sentuhan magisnya. Sedangkan bagi Fajar/Rian, konsistensi akan menjadi musuh besar usai keberhasilan juara di Indonesia Masters 2022.

Ganda campuran menjadi sektor berikutnya dengan wakil terbanyak dengan total 5 pasangan. Hanya saja harus diakui, tak ada yang benar-benar bisa dijadikan tumpuan berprestasi. Meski ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di ranking 5 dunia, inkonsistensi seolah menjadi penghalang besar bagi keduanya untuk lebih baik lagi.

Sedangkan wakil lain punya langkah yang stagnan. Terutama Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang belum menunjukkan perkembangan bagus meski kini berstatus sebagai andalan pelatnas PBSI.

Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito akan kembali menjadi harapan Indonesia berprestasi di turnamen ini dari tunggal putra. Satu lagi adalah Tommy Sugiarto meski hasil drawing mempertemukan dirinya dengan Ginting di babak 32 besar nanti.

Capaian Ginting yang berhasil menembus semifinal Indonesia Masters 2022 diharapkan terulang. Demikian halnya dengan Jonatan yang pernah berjaya di Istora saat menjuarai Asian Games 2018.

Kemudian ganda putri hanya menempatkan 2 wakilnya. Mereka ialah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto. Sukses juara di SEA Games 2022 dan menjadi runner-up Indonesia Masters merupakan langkah awal bagus bagi Apriyani/Fadia.

Sementara itu, tunggal putri hanya memiliki Gregoria Mariska Tunjung di turnamen ini. Dengan segala pencapaian yang ada sejauh ini, Gregoria tampaknya butuh kerja keras, semangat, dan keberuntungan untuk bisa melaju jauh.

Daftar Unggulan Indonesia Open 2022

Berikut daftar unggulan Indonesia Open 2022 untuk semua nomor pertandingan:

TUNGGAL PUTRA (MS)

  1. Viktor Axelsen (Denmark)
  2. Kento Momota (Jepang)
  3. Anders Antonsen (Denmark)
  4. Chou Tien Chen (China Taipei)
  5. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)
  6. Lee Zii Jia (Malaysia)
  7. Jonatan Christie (Indonesia)
  8. Lakshya Sen (India)

TUNGGAL PUTRI (WS)

  1. Akane Yamaguchi (Jepang)
  2. Tai Tzu Ying (China Taipei)
  3. An Se Young (Korea Selatan)
  4. Chen Yu Fei (China)
  5. Carolina Marin (Spanyol)
  6. Nozomi Okuhara (Jepang)
  7. Pusarla V. Sindhu (India)
  8. Ratchanok Intanon (Thailand)

GANDA PUTRA (MD)

  1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
  2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
  3. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
  4. Lee Yang/Wang Chi Lin (China Taipei)
  5. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
  6. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
  7. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
  8. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)

GANDA PUTRI (WD)

  1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China)
  2. Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
  3. Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)
  4. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
  5. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)
  6. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
  7. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
  8. Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)

GANDA CAMPURAN (XD)

  1. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
  2. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China)
  3. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
  4. Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China)
  5. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia)
  6. Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan)
  7. Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)
  8. Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)

Daftar Wakil Merah Putih di Indonesia Open 2022

Berikut daftar wakil Merah Putih di Indonesia Open 2022 untuk semua nomor pertandingan:

TUNGGAL PUTRA (MS)

  • Anthony Sinisuka Ginting (ranking 6 dunia)
  • Jonatan Christie (8)
  • Shesar Hiren Rhustavito (24)
  • Tommy Sugiarto (32)

TUNGGAL PUTRI (WS)

  • Gregoria Mariska Tunjung (30)

GANDA PUTRA (MD)

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (7)
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (16)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (20)
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (23)
  • Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso (35)
  • Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani (95)

GANDA PUTRI (WD)

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (-)
  • Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto (-)

GANDA CAMPURAN (XD)

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (19)
  • Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (28)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (46)
  • Hafiz Faizal/Serena Kani (-)

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis