Menuju konten utama

Jadwal Semifinal Carabao Cup 6-7 Jan 2022: Live Streaming Mola TV

Berikut adalah jadwal semifinal Carabao Cup 6-7 Januari 2022: live streaming di Mola TV.

Jadwal Semifinal Carabao Cup 6-7 Jan 2022: Live Streaming Mola TV
Liga Premier - Chelsea v Liverpool - Stamford Bridge, London, Inggris - 2 Januari 2022 Trevoh Chalobah Chelsea beraksi REUTERS/Toby Melville

tirto.id - Jadwal semifinal Carabao Cup 6-7 Januari 2022 akan mempertemukan 4 tim papan atas Liga Inggris. Liverpool kali ini akan dikepung oleh 3 tim asal London. Yakni Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur.

Chelsea dan Spurs akan mengawali laga semifinal leg 1 di Stadion Stamford Bridge, London, Kamis (06/01/2022). Bermain di kandang sendiri, harusnya bisa dijadikan kesempatan bagi The Blues untuk menapakkan satu kaki mereka di partai final.

Namun lawan yang akan mereka hadapi bukan tim sembarangan. Spurs belakangan ini bermain sangat bagus di bawah asuhan Antonio Conte. Di 5 laga terakhirnya, Spurs mendulang 3 kemenangan dan 2 hasil imbang. Eloknya lagi dari 5 laga tersebut gawang Spurs hanya bobol 4 kali dan 2 kali mencatatkan clean sheets.

Chelsea sendiri memang lebih apik karena tanpa kekalahan di 8 pertandingan terakhir. Hanya saja hasil imbang lebih dominan mereka raih selama di 5 laga. Maka, duel Derby London nanti diprediksi akan menarik lantaran turnamen ini menjadi jalan tercepat untuk meraih piala musim ini.

Tak ingin terpeleset di leg 1 yang digelar di kandang sendiri, Thomas Tuchel menyatakan akan mempersiapkan tim lebih serius. Perihal masa istirahat, timnya memang kalah 24 jam dibanding Spurs. Selain itu, ada tugas tambahan bagi Tuchel usai kontroversi ucapan Romelu Lukaku pekan lalu yang berujung ia tak berada dalam skuad melawan Liverpool semalam.

"Kami harus mengevaluasi situasi yang ada terkait Romelu. Dari hasil evaluasi itu baru akan ditentukan apakah ia akan masuk skuad atau tidak (melawan Spurs). Ia masih pemain Chelsea dan kami juga punya kewajiban melindunginya dari pemberitaan media," sebut Tuchel.

Di laga lainnya, Arsenal akan menjamu Liverpool di Stadion Emirates, Jumat (07/01/2022) pukul 02.45 WIB. Hal menarik dari laga nanti adalah adanya kemungkinan kedua tim belum bisa didampingi oleh pelatih kepala masing-masing.

Sebagai informasi bahwa dalam lanjutan Liga Inggris pekan kemarin baik Arsenal dan Liverpool bermain tanpa keberadaan pelatih Mikel Arteta dan Jurgen Klopp karena positif COVID-19. Posisi Arteta digantikan oleh Albert Stuivenberg. Sedangkan tempat Klopp kemarin diisi oleh Pepijn Lijnders.

Kepastian apakah Arteta dan Klopp bisa berada di pinggir lapangan akan bergantung pada hasil tes terbaru nanti. Menyikapi hal tersebut, Stuivenberg berharap bahwa Arteta segera kembali ke tim untuk laga besar melawan Liverpool.

"Saya tidak tahu bagaimana kemungkinannya (Arteta kembali melawan Liverpool). Hal yang pasti adalah ia harus mendapatkan hasil tes negatif terlebih dahulu sebelum kembali memimpin tim," ucap Stuivenberg.

Dari keempat semifinalis, Liverpool sejauh ini tercatat sebagai yang superior di antara yang lain. The Reds merupakan kolektor gelar Carabao Cup atau yang dikenal dengan nama EFL Cup (tanpa nama sponsor) dengan raihan 8 trofi. Jumlah itu sama dengan koleksi milik Manchester City.

Hal lain yang membedakan Liverpool dengan tim lain adalah perkara jumlah partisipasi di partai final EFL Cup. Liverpool tercatat sebagai tim yang paling sering main di Final EFL Cup dengan total 12 pertandingan.

Di antara para semifinalis saat ini hanya Tottenham yang paling mendekati dengan total 9 final (4 juara, 5 runner-up). Kemudian disusul Chelsea di 8 final (5 juara, 3 runner-up) dan Arsenal di 8 final (2 juara, 6 runner-up).

Namun siapa pun yang akan juara musim ini akan memberi sebuah penyegaran bagi turnamen yang pertama kali digelar tahun 1960 itu. Pasalnya, dalam 4 musim terakhir gelar juara selalu jadi milik Man City. Bahkan dalam 6 final terakhir trofi Carabao Cup selalu bermuara ke Kota Manchester. Yakni saat City juara 5 kali dan MU juara 1 kali.

Jadwal Semifinal Carabao Cup 2021-2022

Kamis, 6 Januari 2022

02.45 WIB: Chelsea vs Tottenham Hotspur - Link Streaming Mola TV

Jumat, 7 Januari 2022

02.45 WIB: Arsenal vs Liverpool -Link Streaming Mola TV

Live Streaming Carabao Cup 2021-2022

Pertandingan Carabao Cup 2021-2022 dapat Anda saksikan melalui live streaming Mola TV. Saat ini Anda hanya perlu melakukan registrasi atau login jika sudah memiliki akun untuk dapat menyaksikan Carabao Cup 2021-2022 secara gratis.

Link Streaming Chelsea vs Tottenham Hotspur di Mola TV

Link Streaming Arsenal vs Liverpool di Mola TV

Baca juga artikel terkait CARABAO CUP atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Alexander Haryanto