Menuju konten utama

Jadwal Pramusim EPL 2021: Liverpool vs Stuttgart & Wacker Innsbruck

Jadwal Pramusim Liverpool pada 20 Juli 2021 adalah uji coba menghadapi 2 klub, yakni VfB Stuttgart dan FC Wacker Innsbruck.

Jadwal Pramusim EPL 2021: Liverpool vs Stuttgart & Wacker Innsbruck
Pemain Liverpool Alisson berselebrasi dengan rekan setim usai mencetak gol kedua ke gawang West Bromwich Albion pada pertandingan Liga Premier di The Hawthorns, West Bromwich, Inggris, Minggu (16/5/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Laurence Griffiths/FOC/djo

tirto.id - Jadwal Liverpool vs FC Wacker Innsbruck dan VfB Stuttgart dalam pertandingan uji coba yang akan berlangsung pada Selasa malam, 20 Juli 2021, mulai pukul 23.00 WIB. Dua minigames yang hanya akan berjalan masing-masing selama 30 menit tersebut bisa ditonton melalui LFCTV GO.

Jurgen Klopp akan memberikan kesempatan pada Ibrahim Konate memulai debutnya bersama The Reds dalam dua laga pramusim tersebut.

"Dia [Konate] punya waktu istirahat yang cukup, memiliki pramusim normal sejauh ini, jadi ya, dia bisa bermain pada hari Selasa. Bagi Ibou, penting untuk mendapatkan menit dengan cepat, itulah yang akan terjadi di pramusim," kata Klopp melalui laman resmi Liverpool.

The Reds mendatangkan Konate dari RB Leipzig dengan mahar 35 juta Pounds (sekitar Rp719 Miliar). Bersama Leipzig, musim lalu ia mencatatkan 2 gol dan 1 assist serta membawa timnya finish sebagai runner-up Bundesliga 2020/2021. Bek tengah asal Perancis itu diproyeksikan menjadi pengganti Joe Gomez dan Virgil Van Dijk yang kini masih dalam tahap pemulihan cedera.

"Joe dan Virgil dalam situasi yang sama - tidak persis sama, tapi mirip. Keduanya melakukan bagian dari pelatihan normal kami dan kemudian mereka harus melakukan latihan tambahan," terang Klopp.

Pertahanan The Reds di Liga Inggris 2020/2021 tidak sebaik musim sebelumnya. Mohammed Salah dan kawan-kawan finish di posisi 3 klasemen EPL dengan angka kebobolan 42 gol.

Padahal, pada EPL musim sebelumnya The Reds mampu menjadi juara dan kebobolan 33 kali saja. Penurunan tersebut tidak bisa dilepaskan dari badai cedera yang melanda bek-bek Liverpool.

Menjelang EPL musim 2021/2022 dimulai, Klopp masih memiliki kesempatan untuk membangun kembali pertahanan timnya. Salah satunya melalui laga uji coba pramusim.

Setelah menghadapi FC Wacker Innsbruck dan VfB Stuttgart pada Selasa (20/7/2021) Liverpool akan kembali melakukan uji coba melawan 2 klub dari Bundesliga Jerman.

Laga uji coba kontra Mainz bakal dilakoni oleh Liverpool pada 23 Juli 2021 mendatang. Tujuh hari kemudian, giliran Hertha Berlin yang akan dijajal The Reds.

Setelah melewati laga-laga uji coba tersebut, Liverpool akan memulai kiprahnya di EPL 2021/2021 pada pertengahan bulan depan. Liverpool bakal menjalani laga perdananya di Liga Primer Inggris melawan Norwich City pada 14 Agustus 2021.

Jadwal Pramusim Liverpool 2021 Tayang di LFCTV

Semua laga uji coba pramusim Liverpool bisa disaksikan lewat siaran langsung LFCTV GO. Pemirsa harus berlangganan untuk mengakses siaran platform resmi Liverpool tersebut.

Para pemirsa yang belum pernah berlangganan LFCTV GO, bisa mencoba free trial selama sebulan dengan menggunakan kode 2122GOFREE. Berikut ini jadwal laga uji coba pramusim Liverpool.

Jadwal Pramusim Liverpool Juli 2021:

20/7/2021 Liverpool vs FC Wacker Innsbruck (Pukul 23.00 WIB)

20/7/2021 Liverpool vs VfB Stuttgart (Pukul 23.45 WIB)

23/7/2021 Mainz vs Liverpool (Pukul 23.15 WIB)

30/7/2021 Hertha Berlin vs Liverpool (Pukul 01.20 WIB).

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Addi M Idhom