tirto.id - Jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia antara Jepang vs Oman akan digelar di Stadion Panasonic Suita, Osaka pada Kamis (2/9/2021) dengan kick-off pukul 17.15 WIB. Jalannya laga dan update skor matchday 1 ronde 3 Pra-Piala Dunia tersebut dapat dipantau melalui live score di laman resmi AFC dan live streaming di RCTI+.
Jepang dan Oman masuk ke dalam grup neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pasalnya, di Grup B, ada Australia, Vietnam, Cina, dan Arab Saudi. Dari total 6 peserta, terdapat 4 tim yang sudah berpengalaman lolos ke putaran final Piala Dunia, yaitu Jepang, Australia, Cina, dan Arab.
Hanya ada 2 tim yang bakal lolos otomatis ke Qatar 2022 dari tim-tim tersebut. Oleh karenanya, para raksasa tradisional Asia seperti Jepang bakal mengincar kemenangan sejak awal, termasuk ketika menjamu Oman di partai perdana.
Prediksi Jepang vs Oman: Kualifikasi Piala Dunia Hari Ini
Pelatih Jepang Hajime Moriyasu, menyertakan 6 pemain yang tampil impresif di Olimpiade Tokyo 2020 untuk menghadapi Oman dan Tiongkok di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Mereka adalah Takefusa Kubo (RCD Mallorca), Ritsu Doan (PSV Eindhoven), Kou Itakura (Schalke 04), Takehiro Tomiyasu (Bologna), Yuta Nakayama (PEC Zwolle), dan Kosei Tani (Shonan Bellmare).
Moriyasu menganggap pemain-pemain muda The Blue Samirai yang tampil di Olimpiade Tokyo layak mendapat kesempatan bermain di level senior.
Sang juru taktik bakal menggabungkan kualitas pemain muda Jepang dengan pemain senior. Pasalnya, ia menyebut Oman memiliki organisasi permainan yang bagus dan bakal merepotkan tim-tim unggulan di ronde ke-3.
“Setelah menyaksikan penampilan mereka di ronde 2, dapat dikatakan bahwa Oman adalah tim yang terorganisasi dengan baik dengan kualitas individu yang hebat," kata Moriyasu dikutip laman resmi Federasi Sepak Bola Jepang (JFA).
Di lain pihak, calon lawan Jepang yakni Oman telah melalukan persiapan serius supaya dapat bersaing dengan tim lain. The Red Warriors melakukan pemusatan latihan di Serbia beberapa pekan terakhir. Pelatih Oman Branko Ivankovic menyebut timnya sudah siap untuk menghadapi Jepang.
"Kami sudah siap menjalani pertandingan melawan Jepang. Bisa mencapai tahap ini [ronde ke-3] menunjukkan bahwa kami dapat bersaing dengan tim kuat Asia [untuk lolos ke Piala Dunia 2022]," kata Ivankobic, dikutip dari Times of Oman.
Kendati demikian, peluang Oman untuk menang melawan Jepang di matchday 1 akan sulit. Pasalnya, dalam 5 laga terakhir The Red Warriors 4 kali kalah dari The Blue Samurai, dan 1 laga lainnya berakhir imbang.
Skor Head to Head (H2H) Jepang vs Oman
13/01/2019: Oman vs Jepang 0-1
11/11/2016: Jepang vs Oman 4-0
14/11/2012: Oman vs Jepang 1-2
03/06/2012: Jepang vs Oman 3-0
07/06/2008: Oman vs Jepang 1-1
5 Pertandingan Terakhir Jepang
15/06/2021: Jepang vs Kyrgyzstan 5-1
11/06/2021: Jepang vs Serbia 1-0
07/06/2021: Jepang vs Tajikistan 4-1
28/05/2021: Jepang vs Myanmar 10-0
30/03/2021: Mongolia vs Jepang 0-14
5 Pertandingan Terakhir Oman
25/08/2021: FK Vozdovac vs Oman 0-2
12/08/2021: Kolubara vs Oman 0-4
21/06/2021: Oman vs Somalia 2-1
16/06/2021: Bangladesh vs Oman 0-3
12/06/2021: Afghanistan vs Oman 1-2
Prediksi Susunan Pemain Jepang vs Oman
Jepang (4-3-3): Shuichi Gonda; Yuyto Nagatomo, Maya Yoshida,Yuta Nakayama, Sei Muroya; Takumi Minamino, Genki Haraguchi, Ritsu Doan; Takefusa Kubo, Yuya Osako, Kyogo Furuhashi.
Oman (5-4-1): Faiz Al-Rushaidi; Fahmi Durbin, Juma Al-Habsi, Khalid Al-Braiki, Ali Al-Busaidi, Abdulaziz Al-Gheilani; Mohsin Al-Khaldi, Abdullah Fawaz, Salaah Al-Yahyaei, Harib Al-Saadi; Abdul Aziz Al-Muqbali.
Live Skor Kualifikasi Piala Dunia Hari Ini Jepang vs Oman
Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan Jepang vs Oman akan berlangsung Kamis (2/9/2021), pukul 17.15 WIB. Jalannya laga dapat dipantau melalui live score di laman resmi AFC. Selain itu, laga ini juga dapat disimak melalui live streaming RCTI+.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus