tirto.id - Jadwal PON esports 2021 hari ini, Kamis, 23 September 2021, tersaji pertandingan 2 nomor game, yaitu Mobile Legends: Bang Bang dan PUBG Mobile. Jalannya laga dapat disaksikan secara live streaming melalui YouTube dan Nimo TV yang disiarkan langsung dari Lapangan Hoki & Kriket di Doyo Baru, Jayapura.
Ekshibisi esports Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 telah memasuki pelaksanaan hari ke-3. Pada hari pertama, Selasa, 21 September lalu, telah dilaksanakan pertandingan upper bracket eFootball PES 2021 antara Banten vs DKI Jakarta (2-0). Banten memastikan 1 tiket semifinal upper bracket.
Lalu, pada hari ke-2, Rabu, 22 September kemarin, 2 nomor game dipertandingkan, yaitu eFootball PES 2021 dan Lokapala. Dari semifinal Lokapala, tim Dewa United Esports dan Jeet Esports berhasil melaju ke final. Sementara tim Pasopati Esports dan Capital Esports akan memperebutkan tempat ke-3. Laga selanjutnya akan berlangsung pada 24-25 September 2021.
Sementara dari game eFootball PES 2021 tersaji sejumlah pertandingan yang dimulai sejak Ronde 1. Hasilnya, provinsi Jawa Barat lolos ke final upper bracket, sedangkan Kalimantan Selatan dan Gorontalo melaju ke final lower bracket. Jadwal pertandingan berikutnya pada 24 dan 26 September 2021.
Jadwal PON 2021 Esports 23 September
Dikutip dari situs Garudaku.com, pada hari ini akan dipertandingan 2 nomor game, yaitu Mobile Legends: Bang Bang dan PUBG Mobile. Tiap-tiap game mempertandingkan babak atau fase yang berbeda.
Untuk nomor game Mobile Legends: Bang Bang terdapat 8 provinsi yang lolos pada babak “final” PON 2021. Sementara hari ini akan dipertandingkan 4 laga dari final bracket perempat final untuk memperebutkan tiket ke semifinal.
Dari nomor game PUBG Mobile akan dipertandingkan fase awal dari Ronde 1 sampai Ronde 5. Rangkaian laga akan dilaksanakan secara berurutan dengan Ronde 1 bakal dimulai pukul 15.00 WIB. Berikut jadwal lengkap pertandingan hari ini*:
Mobile Legend: Bang Bang
- 08.15 WIB: Kalimantan Barat vs Sumatera Selatan
- 10.45WIB: Sulawesi Utara vs Jawa Barat
- 13.15 WIB: Jawa Tengah vs DKI Jakarta
- 15.45 WIB: Papua vs Papua Barat
PUBG Mobile**
- 15.00 WIB: Ronde 1
- 15.52 WIB: Ronde 2
- 16.41 WIB: Ronde 3
- 18.30 WIB: Ronde 4
- 19.20 WIB: Ronde 5
**Terdapat 16 provinsi yang lolos ke “final” PON 2021. Perhitungan poin terdiri dari 2 macam, yaitu elimination point (1 poin) dan berdasarkan posisi (maksimal 15 poin untuk posisi ke-1).
*Jika tidak terjadi perubahan jadwal. Bila terjadi perubahan agenda akan diumumkan di situs Garudaku.com.
Live Streaming PON 2021 Esports 23 September
Jalannya pertandingan PON esports 2021 hari ini dapat disaksikan secara live streaming melalui dua saluran resmi, yaitu channel YouTube PB ESI dan Nimo TV. Rangkaian pertandingan akan disiarkan secara langsung dari Lapangan Hoki & Kriket di Doyo Baru, Jayapura.
Untuk menikmati siaran live streaming jalannya laga hari ini pemirsa dapat mengunjungi tautan-tautan berikut:
LINK LIVE STREAMING PON 2021 ESPORTS DI YOUTUBE
LINK LIVE STREAMING PON 2021 ESPORTS DI NIMO TV
Lain itu, rangkaian pertandingan ekshibisi esport PON Papua 2021 yang berlangsung hari ini juga bisa dinikmati melalui video tersemat berikut: