Menuju konten utama

Jadwal Play off Degradasi Liga 2 2023-2024 dan Pembagian Grup

Cek jadwal playoff degradasi Liga 2 2023/2024, pembagian grup, dan format kompetisi. Siapa saja lawan Persipura dan Sriwijaya FC dan kapan mulai berlaga?

Jadwal Play off Degradasi Liga 2 2023-2024 dan Pembagian Grup
Logo Liga 2. instagram/liga2match

tirto.id - Jadwal play-off degradasi Liga 2 2023/2024 akan digelar pada Januari hingga Februari 2024. Sebanyak 16 tim, termasuk Persipura Jayapura dan Sriwijaya FC akan bertarung lagi di fase kedua kompetisi Liga 2 ini demi terhindar dari degradasi ke Liga 3 musim depan.

Babak reguler Liga 2 2023/2024 telah selesai per Senin (18/12/2023). Kini, setiap tim akan memulai persiapan untuk babak selanjutnya. Tiga tim teratas dari tiap-tiap grup akan bermain dalam babak 12 besar yang bermuara pada tiket promosi ke Liga 1 2024/2025.

Sebaliknya, 4 tim terbawah tiap-tiap grup akan bermain di babak play-off degradasi. Terdapat 16 tim yang telah terbagi ke dalam 4 grup berbeda. Masing-masing grup berisi 4 tim yang akan berebut posisi 2 teratas agar tidak degradasi ke Liga 3.

Grup A sendiri ditempati oleh peringkat 4 dan 6 Grup 1 serta peringkat 5 dan 7 Grup 2 babak reguler. Sriwijaya FC dan Sada Sumut FC akan kembali berada di grup yang sama. Sriwijaya finis di posisi 4 Grup 1 dengan 14 poin sedangkan Sada Sumut di posisi 6 dengan 9 poin.

Dua tim dari Grup 2 yang berangkat menuju Grup A adalah Perserang Serang dan PSKC Cimahi. Perserang menempati posisi 5 Grup 2 dengan 15 poin. PSKC sendiri menjadi juru kunci Grup 2 dengan 5 poin.

Kemudian, Grup B juga diisi oleh tim dari Grup 1 dan Grup 2 babak reguler. Tepatnya adalah tim peringkat 5 dan 7 Grup 1 serta peringkat 4 dan 6 Grup 2.

PSPS Riau dan PSDS Deli Serdang menjadi wakil dari Grup 1. PSPS menempati posisi 5 di klasemen akhir babak reguler dengan raihan 12 poin. PSDS yang berasal dari Sumatera Utara menjadi juru kunci dengan 5 poin.

Dari Grup 2 ada Nusantara United FC dan Persikab Kabupaten Bandung. Di babak reguler, NUFC menempati posisi 4 dengan 16 poin, sedangkan Persikab di posisi 6 dengan 13 poin.

Berpindah ke Grup C, grup ini diisi oleh tim peringkat 4 dan 6 Grup 3 serta peringkat 5 dan 7 Grup 4. Komposisinya terdiri dari Persijap Jepara dan Persipa Pati yang datang dari Grup 3. Persijap ada di posisi 4 dengan 14 poin dan Persipa memiliki 11 poin.

Peserta Grup C berikutnya adalah 2 tim dari Grup 4: Sulut United dan Persiba Balikpapan. Sulut United menempati peringkat 5 klasemen Grup 4 dengan 14 poin. Persiba sendiri menjadi salah satu tim juru kunci dengan jumlah poin terbanyak di babak reguler kemarin dengan 11 poin.

Terakhir Grup D babak play-off degradasi Liga 2 2023/2024, ditempati oleh tim peringkat 5 dan 7 Grup 3 serta peringkat 4 dan 6 Grup 4. PSCS Cilacap (13 poin) dan Persekat Tegal (11 poin) datang dari Grup 3. Sedangkan dari Grup 4 ada Persipura Jayapura (14 poin) dan Kalteng Putra (13 poin).

Pembagian Grup Play-Off Degradasi Liga 2 2023/2024

Berikut adalah pembagian grup play-off degradasi Liga 2 2023/2024.

Grup A

1. Sriwijaya FC

2. Sada Sumut FC

3. Perserang Serang

4. PSKC Cimahi

Grup B

1. PSPS Riau

2. PSDS Deli Serdang

3. Nusantara United FC

4. Persikab Kab Bandung

Grup C

1. Persijap Jepara

2. Persipa Pati

3. Sulut United

4. Persiba Balikpapan

Grup D

1. PSCS Cilacap

2. Persekat Tegal

3. Persipura Jayapura

4. Kalteng Putra

Format Play-Off Degradasi Liga 2 2023/2024

Format pertandingan di play-off degradasi tidak berbeda jauh dengan fase sebelumnya. Setiap tim dalam satu grup akan saling bertemu dengan sistem laga kandang dan tandang.

Aturan penentuan peringkat juga masih sama seperti di babak reguler. Jumlah poin akan menjadi pembeda pertama, diikuti oleh head to head apabila ada tim dengan jumlah poin yang sama. Menyusul kemudian regulasi lain seperti selisih gol, jumlah gol, poin fair play, dan undian sebagai cara terakhir.

Melakoni laga kandang dan tandang tentu akan menjadi tantangan tersendiri bagi tim peserta. Pasalnya kini lokasi kandang setiap tim cukup berjauhan dibanding di babak reguler. Misalnya saja PSCS dan Persekat yang hanya bermain di Pulau Jawa di babak reguler, kini harus bertandang ke markas Persipura.

Demikian juga dengan tim lain seperti Sriwijaya, Sada Sumut, PSPS, dan PSDS. Di babak reguler kemarin lokasi pertandingan mereka hanya terpusat di Pulau Sumatera. Kini mereka akan menjalani laga tandang ke Pulau Jawa.

Nantinya, hanya dua tim teratas dari tiap-tiap grup yang tetap bertahan di Liga 2. Sebaliknya, dua tim terbawah grup akan terdegradasi. Artinya akan ada 8 tim yang dipastikan turun ke Liga 3 musim depan.

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2023/2024

Berikut ini jadwal babak grup playoff degradasi Liga 2 2023/2024.

Fase Grup Putaran Pertama: 6 Januari-17 Januari 2024

Fase Grup Putaran Kedua: 21 Januari-3 Februari 2024

Baca juga artikel terkait LIGA 2 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus