Menuju konten utama

Jadwal Piala Afrika 2021 Live MNC Vision: Format Fase Grup & Final

Jadwal Piala Afrika 2021 live streaming beIN dan siaran langsung MNC Vision mulai 9 Januari 2022 hingga final 7 Februari. Cek daftar tim peserta Grup A-F.

Jadwal Piala Afrika 2021 Live MNC Vision: Format Fase Grup & Final
Ilustrasi Sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jadwal Piala Afrika 2021 yang dimulai Minggu, 9 Januari 2022 dapat ditonton melalui live streaming beIN Sports dan MNC Vision. Tahun ini, turnamen yang juga dikenal dengan nama Afrika Cup of Nations (Afcon) ini digelar di Kamerun dengan melibatkan 24 tim dalam 6 grup.

Sepanjang sejarah, Piala Afrika 2021 adalah edisi ke-33 Afcon. Pemenang terbanyak turnamen ini adalah Mesir dengan 7 gelar. Namun, The Pharaohs terakhir kali jadi pemenang Afcon pada 2010 atau lebih dari satu dekade lampau.

Negara-negara lain yang pernah jadi juara Piala Afrika adalah Kamerun (5 gelar), Ghana (4 gelar), Nigeria (3 gelar), Pantai Gading, Aljazair, RD Kongo (semuanya 2 gelar), juga Zambia, Tunisia, Sudan, Ethiopia, Maroko, Afrika Selatan, dan Kongo (masing-masing 1 gelar).

Juara Piala Afrika edisi terakhir adalah Aljazair yang menaklukkan Senegal 0-1 di laga final. Tahun ini, Aljazair masuk di Grup E. Selain mereka, ada Pantai Gading, Sierra Leone, dan Guinea Khatulistiwa.

Sementara itu, tuan rumah Kamerun akan tampil di Grup A. The Indomitable Lions meladeni kekuatan Burkina Faso, Cape Verde, dan Ethiopia. Kamerun sendiri membawa para pemain seperti Eric Maxim Choupo-Moting (Bayern Munchen), Karl Toko Ekambi (Lyon), Andre Onana (Ajax), hingga André-Frank Zambo Anguissa (Napoli).

Mesir yang diperkuat oleh Mohamed Salah (Liverpool) akan menghadapi Nigeria, Guinea Bissau, dan Sudan di Grup D. Persaingan akan ketat mengingat Nigeria membawa kapten Ahmed Musa (Fatih Karagumruk), gelandang Wilfred Ndidi (Leicester City) hingga Alex Iwobi (Everton).

Total 24 tim yang akan berlaga di Piala Afrika akan dibagi ke dalam 6 grup berbeda. Format turnamen sama dengan EURO, juara dan runner-up grup berhak otomatis lolos ke babak sistem gugur (16 besar). Sementara itu, 4 slot tersisa akan diisi oleh 4 runner-up terbaik dari 6 runner-up yang ada.

Jadwal Piala Afrika 2021: Tayang Live di TV Mana?

Piala Afrika atau Afcon secara tradisional selalu ditayangkan melalui live streaming beIN Sports. Edisi tahun ini juga demikian, sejak laga pertama babak penyisihan antara Kamerun vs Burkina Faso pada Minggu 9 Januari 2022 (pukul 23.00 WIB) hingga final pada Senin 7 Februari 2022 (pukul 02.00 WIB).

Berdasarkan keterangan di akun Instagram iNews TV, turnamen Afcon edisi ke-33 ini dapat ditonton melalui MNC Vision dengan cara mengaktifkan paket Soccer.

Jadwal Piala Afrika 2021 Fase Grup A-F

Berikut ini jadwal pertandingan fase penyisihan Grup A hingga F Piala Afrika 2021 live iNews TV.

Minggu 9 Januari 2022

23.00 WIB: Kamerun vs Burkina Faso

Senin 10 Januari 2022

02.00 WIB: Ethiopia vs Tanjung Verde

20.00 WIB: Senegal vs Zimbabwe

23.00 WIB: Guinea vs Malawi

23.00 WIB: Maroko vs Ghana

Selasa 11 Januari 2022

02.00 WIB: Comoros vs Gabon

20.00 WIB: Aljazair vs Sierra Leone

23.00 WIB: Nigeria vs Mesir

Rabu 12 Januari 2022

02.00 WIB Sudan vs Guinea-Bissau

20.00 WIB: Tunisia vs Mali

23.00 WIB: Mauritania vs Gambia

Kamis 13 Januari 2022

02.00 WIB: Guinea Khatulistiwa vs Pantai Gading

23.00 WIB: Kamerun vs Ethiopia

Jumat 14 Januari 2022

02.00 WIB: Tanjung Verde vs Burkina Faso

20.00 WIB: Senegal vs Guinea

23.00 WIB: Malawi vs Zimbabwe

23.00 WIB: Maroko vs Comoros

Sabtu 15 Januari 2022

02.00 WIB: Gabon vs Ghana

23.00 WIB: Nigeria vs Sudan

Minggu 16 Januari 2022

02.00 WIB: Guinea-Bissau vs Mesir

20.00 WIB: Gambia vs Mali

23.00 WIB: Pantai Gading vs Sierra Leone

23.00 WIB: Tunisia vs Mauritania

Senin 17 Januari 2022

02.00 WIB: Aljazair vs Guinea Khatulistiwa

23.00 WIB: Tanjung Verde vs Kamerun

23.00 WIB: Burkina Faso vs Ethiopia

Selasa 18 Januari 2022

23.00 WIB: Zimbabwe vs Guinea

23.00 WIB: Malawi vs Senegal

Rabu 19 Januari 2022

02.00 WIB: Gabon vs Maroko

02.00 WIB: Ghana vs Comoros

Kamis 20 Januari 2022

02.00 WIB: Guinea-Bissau vs Nigeria

02.00 WIB: Mesir vs Sudan

23.00 WIB: Pantai Gading vs Aljazair

23.00 WIB: Sierra Leone vs Guinea Khatulistiwa

Jumat 21 Januari 2022

02.00 WIB: Gambia vs Tunisia

02.00 WIB: Mali vs Mauritania

------------

Babak 16 Besar

Minggu, 23 Januari 2022

23.00 WIB: Runner-up Grup A vs Runner-up Grup C

Senin, 24 Januari 2022

02.00 WIB: Juara Grup D vs Peringkat 3 Grup B/E/F

23.00 WIB: Runner-up Grup B vs Runner-up Grup F

Selasa, 25 Januari 2022

02.00 WIB: Juara Grup A vs Peringkat 3 Grup C/D/E

23.00 WIB: Juara Grup B vs Peringkat 3 Grup A/C/D

Rabu, 26 Januari 2022

02.00 WIB: Juara Grup C vs Peringkat 3 Grup A/B/F

23.00 WIB: Juara Grup E vs Runner-up Grup D

Kamis, 27 Januari 2022

02.00 WIB: Juara Grup F vs Runner-up Grup E

Babak Perempat Final

Sabtu, 29 Januari 2021

23.00 WIB: Pemenang Laga 4 vs Pemenang Laga 3

Minggu, 30 Januari 2021

02.00 WIB: Pemenang Laga 1 vs Pemenang Laga 2

23.00 WIB: Pemenang Laga 7 vs Pemenang Laga 6

Senin, 31 Januari 2021

02.00 WIB: Pemenang Laga 5 vs Pemenang Laga 8

Babak Semifinal

Kamis, 3 Februari 2022

02.00 WIB: Pemenang PF 1 vs Pemenang PF4

Jumat, 4 Februari 2022

02.00 WIB: Pemenang PF2 vs Pemenang PF3

Babak Final

Perebutan Peringkat 3

Minggu, 6 Februari 2022

23.00 WIB: Kalah SF1 vs Kalah SF2

Perebutan Juara

Senin, 7 Februari 2022

02.00 WIB: Menang SF1 vs Menang SF2

Baca juga artikel terkait PIALA AFRIKA 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya