Menuju konten utama
MotoGP 2022

Jadwal MotoGP Jerez 2022 Hari Ini, Live Kualifikasi, Vision+ Trans7

Jadwal MotoGP Spanyol 2022 sesi kualifikasi Sabtu (30/4/2022) di Sirkuit Jerez, siaran langsung Trans7 dan live streaming Vision+.

Jadwal MotoGP Jerez 2022 Hari Ini, Live Kualifikasi, Vision+ Trans7
Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo. Antarafoto/REUTERS/Yves Herman

tirto.id - Jadwal MotoGP Spanyol 2022 sesi kualifikasi akan digelar hari ini, Sabtu (30/4/2022). Kualifikasi balapan MotoGP Jerez di berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, ini dapat disaksikan melalui siaran langsung Trans7 maupun live streaming Vision+ mulai pukul 14.55 WIB.

Fabio Quartararo tampil memukau dalam seri ke-4 balapan MotoGP 2022 yang berlangsung di Portugal pada pekan lalu. Berkat keberhasilannya menjadi yang tercepat saat itu, pembalap tim pabrikan Yamaha tersebut kini menempati posisi teratas di klasemen MotoGP 2022.

Quartararo memimpin dengan koleksi total 69 poin, sama dengan raihan Alex Rins yang berada di peringkat 2. Kesuksesannya merebut podium pertama membuatnya lebih berhak menempati peringkat pertama di tabel klasemen.

Kini, para pembalap kuda besi, termasuk Quartararo, akan kembali beradu cepat di balapan GP Spanyol yang akan berlangsung di Jerez pada akhir pekan ini. Rangkaian sesi balapan sudah berlangsung sejak Jumat (29/4) kemarin.

Latihan bebas (FP) 1 dan 2 sudah selesai digelar kemarin. Selanjutnya, pada hari ini, MotoGP akan menghelat 4 sesi sebelum balapan resmi berlangsung pada besok malam. Terdapat 2 sesi latihan bebas dan 2 sesi kualifikasi yang berlangsung hari ini, Sabtu (30/4).

Jadwal MotoGP Jerez Sesi Kualifikasi Live Trans7

Sejauh ini, performa Quartararo cukup bagus. Dalam sesi latihan bebas 2 (FP2) yang berlangsung pada hari pertama, Jumat (29/4) kemarin, pembalap asal Prancis itu berhasil menjadi yang tercepat. ia mampu mengungguli trio Ducati: Enea Bastianini (Gresini Racing), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team), dan Jorge Martin (Pramac Racing).

Quartararo berhasil mencatatkan waktu 1'37.071 dalam sesi tersebut. Namun, keunggulannya atas trio Ducati relatif sangat tipis. Bahkan, gap waktunya dengan Jorge Martin, pembalap yang menempati posisi ke-4, hanya berada di angka 0,297 detik.

Meski berhasil menempati posisi pertama di FP2, Quartararo masih mengingat kesalahan yang dilakukaknnya saat melakoni latihan bebas pertama.

Ketika itu, ia terlempar dari motor karena ban depannya menyentuh lintasan basah. Namun setelah terjatuh, juara dunia 2021 tersebut justru langsung melompat kembali ke kuda besinya, padahal kondisinya masih lemas karena benturan.

“Saya merasa sedikit bodoh karena saya jatuh dan tidak melakukan apa-apa," kata Quartararo dalam wawancaranya bersama Motorsports.

“Tetapi ketika saya mengambil sepeda dan melompat ke atasnya [itulah yang menyakitkan]. Jadi, mungkin lebih baik berbohong [dan mengatakan] bahwa itu adalah ban – tetapi saya harus mengatakan bahwa saya bodoh,” sambungnya.

Quartararo mengaku insiden itu murni disebabkan karena karena kesalahan pribadi. Ia merasa tidak memiliki feeling yang bagus pada ban depan medium dan lebih memilih untuk menghindarinya jika berpotensi terjadi lagi.

Namun nyatanya tidak hanya Quartararo yang mengalami kecelakaan karena trek yang basah. Juara dunia 6 kali Marc Marquez juga mengalami kejadian sama. Akhirnya, Quartararo mengakui dirinya berharap ada perlakuan khusus di area yang berpotensi menimbulkan bahaya kecelakaan tersebut.

“Bahkan di FP2 ada beberapa tambalan basah di Tikungan 8, dan itu bukan tempat yang baik untuk memilikinya," jelasnya

“Jadi, saya berharap besok meskipun kering ada orang yang benar-benar pergi dengan sesuatu untuk mengeringkannya karena sejujurnya itu adalah tempat yang cukup berbahaya [memiliki bagian yang lembab]," tambah juara dunia MotoGP 2021 tersebut.

Selain balapan sesi kualifikasi, MotoGP juga akan mengadakan pelantikan Hall of Fame MotoGP™. Mereka bakal mengumumkan Jorge Lorenzo sebagai legenda dalam sejarah MotoGP. Sesi penobatan ini akan berlangsung pada pukul 18.00 waktu setempat atau pukul 23.00 WIB.

Lorenzo adalah senior dari Fabio Quartararo di tim Yamaha. Pembalap asal Spanyol tersebut meraih 5 gelar juara dunia bersama tim pabrikan Yamaha (2006, 2007, 2010, 2012, 2015).

Penobatan Lorenzo dihelat di Sirkuit Jerez sebab dirinya memiliki sejarah bagus saat tampil sebagai tuan rumah di lintasan ini. Sepanjang sejarah keikutsertaannya di balapan MotoGP, Lorenzo tercatat telah mengemas 3 kemenangan di Sirkuit Jerez, terbanyak kedua setelah Valentino Rossi (7 kali kemenangan).

Jadwal MotoGP Jerez 2022 Hari Ini

Berikut jadwal lengkap balapan MotoGP Spanyol yang digelar di Sirkuit Jerez pada hari ini, Sabtu (30/4).

  • Sesi Latihan Bebas 3: Pukul 14.55 - 15.40 WIB
  • Sesi Latihan Bebas 4: Pukul 18.30 WIB - 19.00 WIB
  • Kualifikasi 1: Pukul 19.10 - 19.25 WIB
  • Kualifikasi 2: Pukul 19.35 - 19.50 WIB

Live Streaming MotoGP Jerez 2022 di Trans7 dan Vision+

Jadwal siaran langsung MotoGP Spanyol 2022 bisa dinikmati via tayangan dan live streaming Trans7. Balapan MotoGP 2022 juga dapat disaksikan melalui live streaming Vision+ dengan mengikuti paket berlangganan.

Untuk menonton MotoGP 2022 di Vision+, bisa dilakukan dengan cara download aplikasi Vision+. Cara lain adalah mengunjungi laman Vision+, melakukan registrasi dengan memasukan nomor HP atau via akun Google, e-mail, atau facebook.

Tahap berikutnya yakni melakukan pembelian paket dengan sejumlah pilihan. Paket Premium untuk 30 hari dihargai Rp30.000, Paket Free Insurance Rp80.000 untuk 90 hari. Atau Paket Free Insurance senilai Rp200.000 yang bisa dinikmati selama 365 hari.

Link Live Streaming Laman MotoGP - Trans7

Link Live Streaming Laman MotoGP - Vision+

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2022 atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya