tirto.id - Jadwal M5 MLBB 2023 Geek Fam (Indonesia) vs Blacklist International (Filipina) di perempat final knockout lower bracket akan bergulir pada Jumat, 15 Desember 2023 pukul 13.00 WIB. Laga di Rizal Memorial Coliseum, Manila, ini akan tayang di TVRI Sports
Selain itu, tayangan fase knockout M5 Mobile Legend 2023 juga bisa diakses melalui live streaming YouTube MLBB, MPL Indonesia, serta melalui Vidio.
Tantangan harus dihadapi Geek Fam ID sang runner-up MPL Indonesia season 12 (2023). Lawan yang akan mereka hadapi, Blacklist International, adalah runner-up MPL Filipina season 12, sekaligus runner-up M4 MLBB 2023.
Blacklist juga telah sekali merasakan gelar dunia Mobile Legends, yaitu pada edisi M3 MLBB 2021 silam. Sebaliknya, Geek Fam datang ke ajang kali ini dengan status sebagai tim debutan,
Baik Geek Fam maupun Blacklist mesti menyelesaikan 3 laga untuk lolos ke grand final pada Minggu (17/12) mendatang. Selepas laga ini, pemenang laga ini akan dipertemukan dengan pemenang Deus Vult (Rusia) vs See You Soon (Kamboja).
Terakhir, di final lower bracket, salah satu dari Geek Fam, Blacklist, Deus Vult, atau See You Soon, akan berjumpa dengan tim yang takluk dari final upperbracket antara ONIC vs AP Bren (Filipina). Grand final akan mempertandingan juara upper vs lower.
Jadwal M5 MLBB 2023 Geek Fam vs Blacklist & Jam Tayang
Duel Geek Fam vs Blacklist International di babak ke-2 lower bracket, Jumat (15/12) berpotensi berjalan sengit. Pasalnya ini akan jadi pertarungan ke-3 antar kedua negara di ajang M5 MLBB 2023 musim ini.
Geek Fam datang ke laga nanti usai takluk dari juara MPL Filipina, AP Bren, di pertandingan semifinal upper bracket. Meski melawan di gim ke-2, namun dalam 3 gim lain Geek Fam harus kalah cukup telak 3-1 (5-19, 15-11, 2-11, 1-12).
Hingga saat ini, Geek Fam telah mencatatkan 8 victory (kemenangan game) dan 8 defeat (kekalahan game). Secara statistik, Geek Fam jadi tim paling tinggi ke-3 dalam jumlah kill hero, yaitu sebanyak 190 kill. Namun, catatan itu tak lebih tinggi dari total 203 death yang mereka alami.
Catatan Geek Fam tentu saja patut diperbaiki mengingat Blacklist punya torehan cukup seimbang. Mereka punya 145 kill hero dan 137 death. Keseluruhan, Blacklist membukukan 9 victory dan 7 defeat.
Blacklist terjun ke lower bracket usai takluk melawan ONIC di perempat final upper bracket. Blacklist memberikan perlawanan sengit di laga tersebut saat memaksa ONIC harus menyelesaikan seluruh gim best-of-5. Di akhir pertandingan, Blacklist kalah 2-3.
Selepasnya, Blacklist menuntaskan perlawanan Fire Flux (Turki) di partai ronde pertama lower bracket. Mereka menang dengan skor akhir 3-1 (9-2, 5-16, 16-9, 12-4), yang sekaligus menjadi revans dari kekalahan di pertandingan Grup B.
Kini, Geek Fam dan Blacklist akan bertarung di kesempatan terakhir. Tim yang kalah di laga lower bracket dipastikan akan gugur dari turnamen. Sebaliknya, 2 laga lain menanti bagi salah satu tim, untuk lolos ke grand final.
Geek Fam ID - Indonesia: Luke (EXP), Nnael (jungle), Aboy (mid), Caderaa (gold), Markyyy (gold), Baloyskie (roam).
Blacklist International - Filipina: Edward (EXP) Sensui (jungle), Hadji (mid), Oheb (gold), Renejay (roam), Yue (mid), Owl (gold).
Live Streaming M5 MLBB 2023 Geek Fam vs Blacklist
Live streamingM5 MLBB 2023 Geek Fam (Indonesia) vs Blacklist International (Filipina) ronde ke-2 babak knockout lower bracket akan tayang pada Jumat (15/12) pukul 13.00 WIB. Laga di Rizal Memorial Coliseum, Manila, bisa diakses melalui YouTube MLBB dan MPL Indonesia, serta melalui Vidio.
Selain laga tersebut, di hari yang sama akan tersaji duel lower bracket lain antara Deus Vault (Rusia) vs See You Soon (Kamboja) pukul 17.00 WIB.
Link Live Streaming M5 MLBB 2023 di YouTube MPL Indonesia
Link Live Streaming M5 MLBB 2023 di YouTube MLBB Indonesia
Link Live Streaming M5 MLBB 2023 di Vidio
*Jadwal pertandingan dan siaran M5 MLBB 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus