Menuju konten utama

Jadwal Live Skor Badminton German Open 2022 Hari Ini Rabu 9 Maret

Jadwal live skor badminton German Open 2022 hari ini dimulai pukul 15.00 WIB. Berikut jadwal lengkap pertandingan babak 32 besar dan link live skor laga.

Jadwal Live Skor Badminton German Open 2022 Hari Ini Rabu 9 Maret
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis Spanyol Pablo Abian pada kejuaraan German Open 2018 di Mülheim an der Ruhr, Kamis (8/3/2017). ANTARA FOTO/HUMAS PBSI

tirto.id - Jadwal live skor badminton German Open 2022 hari ini Rabu, 9 Maret, akan dimulai pukul 15.00 WIB. Laga babak 32 besar hari ke-2 nanti masih akan dimainkan di Westenergie Sporthalle, Jerman.

Wakil Indonesia akan kembali unjuk aksi pada hari ini. Satu wakil lain dari tunggal putra yakni Jonatan Christie akan berhadapan dengan pemain Cina, Li Shi Feng. Pertemuan keduanya terjadi setelah Ng Tze Yong (Malaysia) yang sedianya menjadi lawan Jojo berdasarkan hasil drawing urung bermain di turnamen ini.

Pertemuan Jojo dan Li seperti membawa pada kenangan manis di Aarhus 2021 lalu. Tepatnya ketika Indonesia berhasil menjadi juara Thomas Cup 2020. Kala itu di partai final Indonesia berhasil mengalahkan Cina 3-0.

Menjadi lebih berkesan karena saat itu Jojo yang memastikan kemenangan Indonesia di partai ke-3 saat melawan Li. Kerja keras harus dilakukan Jojo kala itu karena harus bermain rubber game dan menang 21-14, 18-21, 21-14. Kemenangan itu melengkapi keberhasilan Anthony Sinisuka Ginting dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebelumnya.

Laga tersebut sejauh ini menjadi satu-satunya pertemuan antara Jojo dan Li. Unggul head to head, Jojo yang menempati ranking 8 dunia difavoritkan mengalahkan Li yang berposisi di urutan 4 dunia.

Jojo juga diharapkan bisa menyusul jejak Ginting yang terlebih dahulu melaju ke 16 besar German Open usai mengalahkan Pablo Abian 21-14 dan 23-21. Keberhasilan Jojo juga akan sedikit mengobati kekecewaan usai tersingkirnya Shesar Hiren Rhustavito dari Lee Cheuk Yiu dengan skor 21-16, 14-21, 21-18.

Sementara itu Fajar/Rian hari ini juga akan beraksi menghadapi ganda putra Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede. Laga nanti akan menjadi pertemuan pertama di antara kedua pasangan tersebut.

Secara peringkat, Fajar/Rian akan lebih diunggulkan mengalahkan Bay/Molhede. Fajar/Rian saat ini menempati ranking 9 dunia sedangkan sang lawan di urutan 76 dunia. Di turnamen ini Fajar/Rian juga datang dengan status sebagai unggulan ke-4.

Wakil Merah Putih lain di ajang ini adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Bermain di sektor ganda campuran, keduanya akan coba diadang oleh pemain Selandia Baru, Oliver Leydon-Davis/Anona Pak.

Duel di Westenergie Sporthalle nanti menjadi yang pertama antara mereka berdua. Di atas kertas, Rinov/Pitha masih sangat diunggulkan untuk menang. Keduanya juga diharapkan melaju menyusul jejak Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso yang kemarin menang 21-19 dan 21-19 atas Dhruv Kapila/Gayatri Gopichand Pullela.

Selain dari wakil Indonesia, ada banyak laga lain yang patut dinanti. Salah satunya saat Huang Ya Qiong akan berpasangan dengan Ou Xuan Yi. Keduanya nanti akan berhadapan dengan pasangan Denmark yakni Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

Akan menarik menanti bagaimana aksi Huang di laga nanti bersama pasangan barunya khusus di German Open 2022 ini. Pasalnya, kemarin Zheng Si Wei, pasangan tetap Huang di ganda campuran, gagal dalam eksperimen. Zheng yang berpasangan dengan Zhang Shu Xian kalah 21-19 dan 21-17 dari Jones Ralfy Jansen/Linda Efler.

Sedangkan pasangan Cina lain, yakni Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping juga akan beraksi hari ini. Peraih medali emas Olimpiade 2020 itu dijadwalkan bertanding menghadapi Matthias Thyrri/Amalie Magelund.

Sedangkan dari ganda putri, unggulan pertama dan kedua juga memulai aksinya di German Open 2022 hari ini. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan sebagai unggulan pertama akan menghadapi Chloe Birch/Jessica Pugh. Sedangkan Lee So Hee/Shin Seung Chan di unggulan kedua akan melawan Clara Azurmendi/Beatriz Corrales.

Jadwal & Order of Play 32 Besar German Open 2022 Hari Ini

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 15.00 WIB

  • WS: Kristin Kuuba (Estonia) vs Akane Yamaguchi (Jepang)
  • MS: Mark Caljouw (Belanda) vs Lee Zii Jia (Malaysia)
  • WD: Clara Azurmendi/Beatriz Corrales (Spanyol) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
  • WD: Du Yue/Li Wen Mei (Cina) vs Linda Efler/Isabel Lohau (Jerman)

Mulai Pukul 18.00 WIB

  • MS: Zhao Jun Peng (Cina) vs Subhankar Dey (India)
  • MD: M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
  • XD: Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
  • MD: Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)

Mulai Pukul 21.00 WIB

  • MD: Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia)
  • MD: Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) vs Lucas Corvee/Ronan Labar (Perancis)
  • XD: Matthias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina)
  • MS: Kenta Nishimoto (Jepang) vs Kento Momota (Jepang)
  • WS: Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) vs Aakarshi Kashyap (India)
  • WD: Margot Lambert/Anne Tran (Perancis) vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang)

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 15.05 WIB

  • WD: Ashwini Ponnappa/Reddy N. Sikki (India) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
  • WS: Judith Mair (Italia) vs Lianne Tan (Belgia)
  • WD: Zhang Shu Xian/Zheng Yu (Cina) vs Baek Ha Na/Lee Yu Rim (Korea Selatan)
  • MD: Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India) vs Hiroki Okamura/Masayuki Onodera (Jepang)

Mulai Pukul 18.05 WIB

  • MD: Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)
  • XD: Chen Tang Jie/Peck Yen Wei (Malaysia) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)
  • MD: Fabien Delrue/William Villeger (Perancis) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (Cina)
  • WS: Line Christophersen (Denmark) vs An Se Young (Korea Selatan)

Mulai Pukul 21.05 WIB

  • WS: LeOnice Huet (Perancis) vs Han Yue (Cina)
  • WS: Michelle Li (Kanada) vs Malvika Bansod (India)
  • MS: Parupalli Kashyap (India) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
  • WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Chloe Birch/Jessica Pugh (Inggris)
  • XD: Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
  • MS: Loh Kean Yew (Singapura) vs Brian Yang (Kanada)

LAPANGAN 3

Mulai Pukul 15.10 WIB

  • WS: Aya Ohori (Jepang) vs He Bing Jiao (Cina)
  • WD: Yvonne Li/Iris Wang (Jerman/Amerika Serikat) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan)
  • WD: Tan Pearly/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Julie Macphereon/Ciara Torrance (Skotlandia)
  • MD: Callum Hemming/Steven Stallwood (Inggris) vs Ishaan Bhatnagar/Sai Pratheek K. (India)

Mulai Pukul 18.10 WIB

  • XD: Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia)
  • MS: Heo Kwang Hee (Korea Selatan) vs Kalle Koljonen (Finlandia)
  • XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Oliver Leydon-Davis/Anona Pak (Selandia Baru)
  • WD: Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) vs Chisato Hoshi/Aoi Matsuda (Jepang). Kim So Yeong/Kong Hee Yong menang WO

Mulai Pukul 21.10 WIB

  • MD: Ruben Jille/Ties Van der Lecq (Belanda) vs Christo Popov/Toma Junior Popov (Perancis)
  • MS: Li Shi Feng (Cina) vs Jonatan Christie (Indonesia)
  • XD: Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) vs Ou Xuan Yi/Huang Ya Qiong (Cina)
  • WD: Debora Jille/Cheyl Seinen (Belanda) vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India)
  • MD: Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia)
  • MD: Kocella Mammeri/Youcef Sabri Medel (Aljazair) vs Joel Eipe/Daniel Lundgaard (Denmark)

Live Streaming German Open 2022

Turnamen badminton German Open 2022 dapat disaksikan melalui tayangan di iNews TV dan live streaming di Sportdeutschland TV.

Perlu diketahui bahwa siaran langsung turnamen BWF Super 300 di iNews TV ini baru dapat disaksikan mulai babak semifinal dan final nanti. Untuk live streaming di Sportdeutschland TV dapat disaksikan sejak hari pertama turnamen melalui link berikut ini.

Link Live Streaming Lapangan 1 German Open 2022 - Sportdeutschland TV

Link Live Streaming Lapangan 2 German Open 2022 - Sportdeutschland TV

Link Live Streaming Lapangan 3 German Open 2022 - Sportdeutschland TV

Baca juga artikel terkait GERMAN OPEN 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis