tirto.id - Pertandingan antara Parma vs AC Milan pekan ini akan digelar di Stadion Ennio Tardini pada hari Sabtu (10/4/2021) pukul 23.00 WIB. Laga Liga Italia Serie A pekan 30 ini dapat Anda tonton melalui live streaming di beIN Sports 2.
Rossoneri wajib bangkit dan meraih kemenangan lagi jika masih berambisi meraih gelar juara musim ini. Sejumlah hasil buruk dalam beberapa laga terakhir membuat pasukan Stefano Pioli kini tertinggal 11 poin dari Inter di papan klasemen.
Dibanding fokus mengejar Inter, Milan akan dirasa lebih baik jika berkonsentrasi mempertahankan posisi di peringkat 2. Pasalnya dengan 60 poin, Milan semakin didekati oleh Juventus (59 poin), Atalanta (58 poin), dan Napoli (56 poin).
Pioli mengakui bahwa timnya memang mengalami penurunan performa. Dalam 10 pertandingan terakhir di Serie A, Milan hanya meraih 5 kemenangan saja. Sisanya berakhir dengan 2 imbang dan 3 kekalahan.
Itu belum termasuk hasil minor mereka ketika disingkirkan Manchester United di Europa League. Sedangkan pada laga terakhir pekan lalu, Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Sampdoria.
“Kami memang tidak bisa berbuat banyak dalam pertandingan tersebut (lawan Sampdoria). Kami bermain tanpa ritme yang jelas dan tidak bagus ketika memulai laga,” sebut Pioli.
Kini melawan Parma bisa menjadi peluang bagus bagi Milan untuk kembali ke jalur kemenangan. Berdasarkan catatan head to head di 5 pertandingan terakhir, Milan tak terkalahkan ketika bertemu Parma.
Selain itu Parma juga masih kesulitan meraih kemenangan di liga musim ini. Sejak awal Desember 2020 lalu hanya ada 1 kemenangan yang mereka raih, yakni ketika berhadapan dengan Roma. Total dari 20 laga terakhir, Parma hanya sekali menang, 8 kali imbang, 11 kali menderita kekalahan.
Hanya saja, Milan tetap tak boleh lengah. Karena pada pertemuan pertama musim ini mereka nyaris kalah dari Parma. Kala itu Milan tertinggal 2 gol terlebih dahulu sebelum Theo Hernandez mencetak 2 gol penyama kedudukan yang salah satunya tercipta di menit 91.
Perkiraan Susunan Pemain
Parma: Luigi Sepe; Vincent Laurini, Yordan Osorio, Mattia Bani, Riccardo Gagliolo; Jasmin Kurtic, Juraj Kucka, Hernani; Dennis Man, Gervinho, Graziano Pelle.
Milan: Gianluigi Donnarumma; Alexis Saelemaekers, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Hakan Calhanoglu, Rade Krunic, Samuel Castillejo; Zlatan Ibrahimovic.
5 Skor Head to Head Parma vs Milan
13-12-2020: Milan vs Parma 2-2
15-07-2020: Milan vs Parma 3-1
01-12-2019: Parma vs Milan 0-1
20-04-2019: Parma vs Milan 1-1
02-12-2018: Milan vs Parma 2-1
5 Pertandingan Terakhir Parma
03-04-2021: Benevento vs Parma 2-2
19-03-2021: Parma vs Genoa 1-2
14-03-2021: Parma vs Roma 2-0
07-03-2021: Fiorentina vs Parma 3-3
04-03-2021: Parma vs Inter 1-2
5 Pertandingan Terakhir Milan
03-04-2021: Milan vs Sampdoria 1-1
21-03-2021: Fiorentina vs Milan 2-3
18-03-2021: Milan vs Manchester United 0-1
14-03-2021: Milan vs Napoli 0-1
11-03-2021: Manchester United vs Milan 1-1
Live Streaming Parma vs Milan
Pertandingan antara Parma vs Milan dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 2.
Anda akan dikenakan biaya berlangganan untuk dapat menyaksikan tayangan di beIN Sports. Paket satu minggu dikenakan biaya Rp20.000 sedangkan paket satu bulan seharga Rp45.000.
Dengan berlangganan paket tersebut Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga beIN Sports lain seperti Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup hingga Liga Australia. Untuk info selengkapnya dapat Anda simak melalui tautan berikut:
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis