Menuju konten utama

Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Aston Villa vs Wolves Live NET TV

Jadwal bola malam ini: pertandingan Aston Villa vs Wolves live di NET TV.

Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Aston Villa vs Wolves Live NET TV
Davinson Sanchez Tottenham, kiri, berduel untuk bola bersama Aston Villa Neil Taylor selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Aston Villa di stadion Tottenham Hotspur di London, Sabtu, 10 Agustus 2019. Frank Augstein/AP

tirto.id - Lanjutan jadwal Liga Inggirs pekan ke-27 bakal menghelat laga Aston Villa vs Wolverhampton Wanderers di Stadion Villa Park, pada Minggu (7/3/2021) pukul 00.30 WIB dini hari. Laga ini dapat ditonton melalui siaran langsung NET TV dan Mola TV.

Kedua tim sama-sama bertekad memperbaiki performa buruk pekan sebelumnya dan kembali ke jalur kemenangan.

Usai menang di markas Leeds pekan-26 lalu dengan skor tipis 0-1, Aston Villa gagal melanjutan tren kemenangan kala bertandang ke Sheffield. Tim besutan Dean Smith secara mengejutkan tumbang 1-0.

Jack Grealish dan kolega buruk dalam penyelesaian akhir. Dari 16 tembakan tidak satupun yang berbuah gol. Sementara The Blades, yang hanya melesatkan 9 sepakan sanggup mengonversi 1 di antaranya menjadi gol.

Skuad Dean Smith sebenarnya mendapat keuntungan unggul jumlah pemain usai salah satu pemain Sheffield Phil Jagielka diusir dari lapangan di menit 57'. Namun, lagi-lagi The Villans gagal memanfaatkan keuntungan tersebut.

"Pengusiran [kartu merah] itu memberi kami keuntungan besar, tetapi kami tidak bisa mengambilnya. Kami kurang memiliki kualitas yang saya harapkan, dengan para pemain yang kami miliki," ujar Dean Smith menanggapi kekalahan kontra Sheffield.

Tidak jauh berbeda dengan calon lawannya nanti, Wolves. Tim besutan Nuno Espirito Santo tersebut gagal mempertahankan tren positif di 3 laga sebelumnya. Mereka tumbang di markas Man City dengan skor telak 4-1.

Lini belakang Wolves tak cukup tangguh menghalang gempuran para penyerang The Citizens. Sempat mampu menahan skor imbang 1-1 hingga menit 70an, Wolves akhirnya menyerah dengan ketajaman Gabriel Jesus dan Riyad Mahrez yang mencetak total tambahan 3 gol dalam laga tersebut.

Jelang Laga Aston Villa vs Wolves

Kedua tim berkesempatan berkaca dari kesalahan dan membuktikannya dalam permainan dini hari nanti.

Salah satu masalah yang dialami Wolves hingga kini adalah lini bertahan. Tembok yang dikomandani oleh Nelson Semedo tidak cukup kuat dalam menahan serangan tim lawan. Dari 27 laga yang sudah dimainkan, mereka telah kebobolan sebanyak 37 kali.

Hal ini patut digaris bawahi oleh Nuno Santo sebab lawannya nanti merupakan salah satu tim dengan lini depan terganas, Aston Villa. The Villans hingga kini telah melesatkan 38 gol ke gawang tim lawan. Ollie Watkins menjadi pencetak gol terbanyak tim dengan 10 gol.

Namun, kali ini, Dean Smith ragu untuk memainkan gelandang serba bisa Jack Grealish yang belum pulih dari cedera. Pelatih mengonfirmasi kondisi Grealish yang sudah membaik, namun ia masih menunggu kabar terbaru dari medis.

“Dia terlihat bebas rasa sakit sekarang. Jadi, begitu saya duduk [membicarakan kondisi Jack Grealish] dengan staf medis, kita akan memutuskan apa yang [bisa] dia [Jack Grealish] lakukan hari ini [di laga kontra Wolves]," jelas Dean Smith dalam konferensi pers.

Jelang laga nanti, baik Wolves maupun Aston Villa sama-sama bertekad memperbaiki posisinya di tabel klasemen.

The Villans yang kini terpeleset kembali ke posisi 9 dengan 39 poin bertekad menyalip Tottenham yang berada tepat di atasnya dengan selisih 3 angka. Namun, bukan perkara mudah. Skuad Dean Smith wajib unggul minimal 5 gol jika ingin langsung menggeser posisi tim besutan Jose Mourinho itu.

Di sisi lain, Wolves kini duduk di posisi ke-12 klasemen dengan 34 poin ingin merangsek naik ke posisi ke 11. Posisi tersebut masih ditempati Leeds dengan 35 poin.

Pertarungan kedua tim selalu berlangsung seru. Terutama dalam 6 pertemuan terakhir. Baik Aston Villa maupun Wolve sama-sama mengoleksi 3 kemenangan. Tidak adanya hasil imbang membuktikan betapa besarnya adu gengsi kedua kesebelasan saat bersua.

"Semua pertandingan melawan Villa selalu spesial," tutur Nuno Santo menanggapi laga kontra Aston Villa nanti.

Prediksi Susunan Pemain

Aston Villa (4-3-3): Emiliano Martinez; Matt Targett, Tyrone Mings, Ezri Konsa, Ahmed El Mohamady; John McGinn, Douglas Luiz, Morgan Sanson; Anwar El Ghazi, Ollie Watkins, Trezeguet

Wolves (3-4-3): Rui Patricio; Romain Saiss, Conor Coady, Leander Dendoncker; Nelson Semedo, Jonny, Ruben Neves, Joao Moutinho; Adama Traore, Pedro Neto, Willian Jose

Skor Head to Head (H2H) Aston Villa vs Wolves

12/12/2020: Wolves vs Aston Villa 0-1

27/06/2020: Aston Villa vs Wolves 0-1

10/11/2019: Wolves vs Aston Villa 2-1

31/10/2019: Aston Villa vs Wolves 2-1

11/03/2018: Aston Villa vs Wolves 4-1

5 Laga Terakhir Aston Villa

03/02/2021: Sheffield United vs Aston Villa 0-1

28/02/2021: Leeds vs Aston Villa 0-1

21/02/2021: Aston Villa vs Leicester 1-2

24/01/2021: Brighton vs Aston Villa 0-0

21/01/2021: Aston Villa vs Arsenal 1-0

5 Laga Terakhir Wolves

27/02/2021: Man City vs Wolves 4-1

27/02/2021: Newcastle vs Wolves 1-1

19/02/2021: Wolves vs Leeds 1-0

14/02/2021: Southampton vs Wolves 0-1

11/02/2021: Wolves vs Southampton 0-2

Live Streaming Aston Villa vs Wolves

Duel Aston Villa vs Wolves dalam lanjutan Liga Inggris 2020/2021 pekan 27 dapat ditonton via live streaming Mola TV juga siarang langsung NET TV, pada Minggu 7 Maret 2021, pukul 00.30 WIB.

Untuk menyaksikan pertandingan Premier League di Mola TV, Anda harus terlebih dulu mengaktifkan paket berlangganan. Mola menawarkan paket mobile dengan biaya Rp47.500 per bulan, atau Rp250.000 per musim.

Sementara itu, untuk paket PC atau desktop, terdapat pilihan layanan Premium Entertainment dengan harga Rp65.000 per bulan, atau Rp500.000 untuk satu musim penuh.

Link Live Streaming Mola TV

Baca juga artikel terkait JADWAL LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Dipna Videlia Putsanra