Menuju konten utama
Jadwal & Klasemen EPL 2021

Jadwal Liga Inggris Live SCTV 23-24 Okt 2021, Klasemen EPL, Topskor

Jadwal Liga Inggris 2021 pekan ini (23-24 Oktober) diisi Manchester United vs Liverpool (live SCTV). Berikut klasemen EPL dan top skor Liga Inggris terbaru.

Jadwal Liga Inggris Live SCTV 23-24 Okt 2021, Klasemen EPL, Topskor
Pemain Liverpool Diogo Jota merayakan mencetak gol pertama mereka dengan Trent Alexander-Arnold selama pertandingan Liga Premier Liverpool melawan Burnley di Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (21/8/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Russell Cheyne/RWA/sa.

tirto.id - Jadwal Liga Inggris 2021/2022 pekan 9 akan bergulir mulai Sabtu (23/10/2021) hingga Minggu (24/10/2021). Sebanyak 10 pertandingan bisa ditonton via live streaming Mola TV, 2 di antaranya dapat ditonton melalui siaran langsung SCTV. Big match Manchester United vs Liverpool digelar pekan ini.

Duel Arsenal vs Aston Villa yang dihelat pada Sabtu (23/10) dini hari pukul 02.00 WIB jadi pembuka Liga Inggris pekan ini. Kedua tim hanya berselisih satu strip di tabel klasemen EPL. Meriam London di peringkat 12 dengan 11 poin, sementara The Villas peringkat 13 dengan 10 poin.

Dengan masing-masing tim yang tanpa kemenangan dalam 2 laga terakhir, duel ini jadi momen bagi Arsenal dan Aston Villa untuk mencari poin penuh.

Jadwal Liga Inggris Live SCTV Man United vs Liverpool

Selain laga di atas, ada 2 big match EPL yang disiarkan langsung oleh SCTV, yaitu Brighton vs Manchester City, serta Manchester United vs Liverpool.

Laga Brighton vs Man City dihelat pada Sabtu (23/10) malam di Stadion Falmer, tayang via siaran langsung SCTV dengan jam tayang 23.30 WIB.

Musim lalu, The Seagulls memang nyaris degradasi. Namun, musim ini, pasukan Graham Potter ada di peringkat 4 klasemen EPL. Brighton mengumpulkan 4 kemenangan, 3 seri dan sekali kalah dengan total 15 poin.

The Citizens, di pihak lain, menempati peringkat 3 dengan 17 poin, hasil dari 5 kemenangan, 2 seri dan sekali kalah. Antara City dan Brighton hanya berselisih 2 poin saja.

Artinya, The Seagulls punya kans besar untuk menggusur skuad Pep Guardiola. Akan tetapi, hal itu tak akan mudah karena Kevin De Brunye dan tim baru saja menang telak 1-5 dalam lawatan ke Brugge (Belgia) di UCL.

Jika membandingkan produktivitas gol di EPL, Manchester City sudah mencetak 16 gol, dan baru kebobolan 3 kali. Sementara itu, Brighton baru merobek gawang lawan 8 kali, dan terkoyak 5 kali.

Big match EPL lain, Manchester United vs Liverpool diagendakan tayang via SCTV pada Minggu (24/10) malam mulai pukul 22.30 WIB. The Reds kini mengisi posisi runner-up klasemen dengan 18 poin.

Liverpool hanya terpaut 1 poin dari Chelsea di puncak. Kemenangan jelas jadi target mutlak bagi skuad Jurgen Klopp untuk melenggang ke peringkat 1.

Kans untuk menumbangkan The Red Devils cukup terbuka, mengingat catatan kandang skuad Ole Gunnar Sloskjaer tak cukup bagus. Di Old Trafford, Cristiano Ronaldo dan tim hanya meraih 2 kemenangan, 1 seri dan 2 kalah dalam 5 laga kandang teraktual.

Akan tetapi, come back epik saat menjamu Atalanta di laga terakhir menunjukkan bahwa MU tengah on fire. Dalam laga itu, Ronaldo dan tim sempat tertinggal 0-2 dari wakil Italia di ajang UCL, tetapi kemudian bangkit dengan menyarangkan 3 gol pada babak kedua.

Jadwal Liga Inggris 23-24 Oktober 2021 (Pekan 9)

Berikut jadwal lengkap Premier League 2021/22 pekan 9 yang dihelat mulai 23 hingga 24 Oktober 2021.

Sabtu, 23 Oktober 2021

02.00 WIB: Arsenal vs Aston Villa (Live Mola)

18.30 WIB: Chelsea vs Norwich City (Live Mola)

21.00 WIB: Crystal Palace vs Newcastle United (Live Mola)

21.00 WIB: Everton vs Watford (Live Mola)

21.00 WIB: Leeds United vs Wolves (Live Mola)

21.00 WIB: Southampton vs Burnley (Live Mola)

23.30 WIB: Brighton vs Manchester City (Live Mola & SCTV)

Minggu, 24 Oktober 2021

20.00 WIB: Brentford vs Leicester City (Live Mola)

20.00 WIB: West Ham United vs Tottenham (Live Mola)

22.30 WIB: Manchester United vs Liverpool (Live Mola & SCTV)

Live Streaming Liga Inggris Minggu Ini di Mola TV

Seluruh rangkaian Liga Inggris pekan ke-9 bisa disaksikan secara langsung via live streaming Mola TV. Selain itu, beberapa laga juga disiarkan langsung di SCTV.

Untuk mengakses siaran Liga Inggris di Mola TV penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Entertainment + Single Sport dengan Rp60.000 per bulan atau Rp576.000 per tahun.

Dengan berlangganan Mola TV, Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Portugal, Liga Belanda, serta tayangan sepak bola menarik lainnya dari seluruh dunia.

Klasemen Liga Inggris 2021 Terbaru

Berikut ini klasemen EPL 2021/2022 terbaru hingga pekan 8.

Rank Tim Main Menang Poin
1 Chelsea 8 6 19
2 Liverpool 8 5 18
3 Manchester City 8 5 17
4 Brighton & Hove Albion 8 4 15
5 Tottenham Hotspur 8 5 15
6 Manchester United 8 4 14
7 West Ham United 8 4 14
8 Everton 8 4 14
9 Brentford 8 3 12
10 Wolverhampton Wanderers 8 4 12
11 Leicester City 8 3 11
12 Arsenal 8 3 11
13 Aston Villa 8 3 10
14 Crystal Palace 8 1 8
15 Southampton 8 1 7
16 Watford 8 2 7
17 Leeds United 8 1 6
18 Burnley 8 0 3
19 Newcastle United 8 0 3
20 Norwich City 8 0 2

Top Skor Liga Inggris 2021 Terbaru

Berikut ini daftar pencetak gol terbanyak Liga Inggris 2021/2022 hingga pekan 8.

  • Jamie Vardy (Leicester City) 7 gol
  • Mohamed Salah (Liverpool) 7 gol
  • Michail Antonio (West Ham) 5 gol
  • Sadio Mane (Liverpool) 5 gol

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus