tirto.id - Jadwal Liga 1 Gojek Traveloka hari ini, Sabtu (5/8/2017), akan ada tiga pertandingan, salah satunya Persib Bandung melawan PS TNI di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pukul 18.30 WIB. Selain itu, Pusamania Borneo FC akan menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Segiri, Samarinda pukul 15.00 WIB. Di jam yang sama, Semen Padang akan berhadapan Persegres di Stadion GOR Haji Agus Salim, Padang.
Jelang pertandingan Persib Bandung yang akan menjamu PS TNI Sabtu sore nanti, Maung Bandung bertekad untuk bangkit dan memperbaiki tren buruk mereka dalam beberapa pekan terakhir.
Skuat asuhan Herrie Setiawan tak sekalipun meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya. Terakhir, Atep dan kawan-kawan bahkan takluk 2-1 dari tim papan bawah Perseru Serui.
Jika ditinjau lebih jauh lagi, sepanjang putaran pertama Persib hanya meraih lima kemenangan dari 17 kali bertanding. Sisanya, mereka enam kali menang dan enam kali kalah. Memasuki putaran kedua, hasil buruk tersebut akan menjadi cambuk tersendiri bagi Maung Bandung untuk segera bangkit.
Baca juga: Laga Persib vs PS TNI Digelar Sabtu 5 Agustus
Sementara itu, tim tamu datang dengan kondisi tak kalah percaya diri. Pasalnya, pekan lalu PS TNI berhasil meraih hasil positif berkat kemenangan 2-1 atas Semen Padang. Erwin Ramdani, gelandang sayap PS TNI, punya riwayat apik dalam pertandingan melawan Persib. Pada putaran pertama, ia pernah satu kali membobol gawang Persib.
Dalam laga Sriwijaya FC vs Borneo FC, Laskar Wong Kito datang ke Stadion Segiri Samarinda dengan harapan bisa mencetak hasil positif dari pertandingan sebelumnya yang kurang memuaskan selama beberapa pekan lalu.
Pada empat pertandingan sebelumnya, pemain Sriwijaya FC hanya mampu bermain imbang menghadapi lawan-lawannya. Terakhir, anak asuh Hartono Ruslan hanya bermain imbang 0-0 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Senin (8/2/2017) kemarin. Padahal dalam pertandingan tersebut, Hilton Moreira dan kawan-kawan hanya berhadapan dengan tim papan bawah Perseru Serui.
Beban Sriwijaya FC semakin berat mengingat padatnya jadwal kompetisi yang harus mereka lalui. Meski baru saja bertanding pada awal pekan kemarin, mereka harus segera mempersiapkan diri untuk lawatan ke Samarinda.
Baca juga: Pertandingan Borneo FC vs Sriwijaya FC Digelar Akhir Pekan
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri