Menuju konten utama

Jadwal Liga Futsal Hari Ini Minggu 6 Feb 2022 Live MNCTV & RCTI+

Jadwal Liga Futsal Indonesia (PFL) 2022 hari ini, Minggu (6/2/2022) dan cara nonton Live Streaming Liga Futsal Indonesia

Jadwal Liga Futsal Hari Ini Minggu 6 Feb 2022 Live MNCTV & RCTI+
Liga Futsal Profesional 2021. instagram/federasifutsal_id

tirto.id - Jadwal Liga Futsal Indonesia (PFL) 2022 hari ini, Minggu (6/2/2022) menyajikan 4 pertandingan lanjutan matchday kelima yang bertempat di GOR UNJ Jakarta. Agenda Liga Futsal Profesional tersebut dapat dinikmati via live streaming RCTI+ mulai pukul 10.00 WIB.

Pertandingan diawali dengan Halus FC vs Sadakata FC, dua tim yang sama-sama berkutat di klasemen papan bawah. Pada laga aktual Sabtu (5/2) kemarin, Halus FC dihajar Cosmo 1-9, sementara Sadakata takluk 1-6 dari Bintang Timur. Karena kedua kubu sama-sama dalam tren minor, duel rebutan momentum untuk bangkit dipastikan seru.

Usai duel pembuka, jadwal PFL dilanjut dengan Safin FC vs Black Steel pukul 12.00 WIB. Pada hari pertama matchday kelima, Safin FC baru saja menang 5-3 atas Pendekar United. Hasil itu merupakan kemenangan perdana yang didapat Safin setelah melakoni 7 pertandingan.

Kendati datang dengan bekal moral tinggi, konsistensi Safin bakal diuji Black Steel selaku runner-up klasemen. Dari 4 laga berjalan, Black Steel mengumpulkan 3 kemenangan, 1 seri, dan belum tersentuh kekalahan. Bisakah Safin mempertahankan konsistensi?

Berikutnya, pertandingan ketiga sesuai jadwal Liga Futsal hari ini tak kalah seru. Ada duel pemuncak klasemen, Bintang Timur vs Cosmo JNE pukul 14.00 WIB. Kedua kubu sama-sama menang besar pada laga perdana pekan kelima.

Jika Bintang Timur unggul 6-1 atas Sadakata, maka Cosmo JNE menggilas Halus FC 9-1. Bintang Timur adalah tim paling produktif di PFL musim ini, tetapi ketangguhan Cosmo JNE pada laga aktual jelas tak bisa diremehkan.

Terakhir, sebagai penutup agenda Liga Futsal Profesional, tersaji Pendekar FC vs Pelindo FC pukul 16.00 WIB. Masing-masing saat ini tengah bersaing ketat di klasemen papan atas.

Pelindo di peringkat 4 dengan 10 poin, sementara Pendekar tepat satu strip di bawahnya dengan 9 poin. Hanya saja, situasi Pendekar lebih diuntungkan karena baru melakoni 4 laga, dibanding Pelindo yang sudah memainkan 6 laga.

Jadwal Liga Futsal Indonesia (PFL) Hari Ini

Berikut jadwal PFL atau Liga Futsal Profesional Indonesia hari ini, Minggu, 6 Februari 2022. Seluruh rangkaian pertandingan bisa diakses gratis melalui live streaming RCTI+.

Minggu, 6 Februari 2022

10.00 WIB: Halus FC vs Sadakata FC (Live RCTI+)

12.00 WIB: Safin FC vs Black Steel (Live RCTI+)

14.00 WIB: Bintang Timur vs Cosmo JNE (Live RCTI+)

16.00 WIB: Pendekar United vs Pelindo FC (Live RCTI+)

Cara Nonton Live Streaming Liga Futsal Indonesia (PFL)

Rangkaian pertandingan Liga Futsal Profesional Indonesia dapat ditonton via live streaming RCTI+ secara gratis. Jika belum memiliki akun, Anda hanya perlu registrasi terlebih dahulu.

Setelah terdaftar, masuk ke aplikasi atau laman website RCTI+, lalu pilih menu "Live Event". Langkah terakhir adalah klik pertandingan yang ingin ditonton.

Klasemen Sementara PFL 2022

NoTimMainMenangSeriKalahSelisih GolPoin
1Bintang Timur 64202214
2Black Steel43101310
3Kancil BBK431 0 7 10
4Pelindo FC6312410
5Pendekar United 430149
6DB Asia422048
7 Vamos FC8 2 2 4 -118
8Cosmo JNE421167
9Sadakata FC6213-117
10Giga FC6114-154
11Halus FC6105-83
12Safin FC6006-150

Baca juga artikel terkait HASIL LIGA FUTSAL atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Yulaika Ramadhani