Menuju konten utama

Jadwal Liga 2 Pekan ke-3, Jumat-Minggu 4-6 Mei 2018

Jadwal Liga 2 pekan ketiga mulai bergulir pada hari ini antara Semen Padang vs Persita.

Jadwal Liga 2 Pekan ke-3, Jumat-Minggu 4-6 Mei 2018
Semen Padang FC kostum merah. ANTARA FOTO/Septianda Perdana.

tirto.id - Jadwal Liga 2 pekan ke-3 bakal kembali bergulir pada Jumat (4/5/2018) dimulai dengan laga Semen Padang vs Persita Tangerang di Stadion Haji Agus Salim, pukul 19:00 WIB.

Pertandingan diprediksi berlangsung ketat. Semen Padang menargetkan meraih kemenangan di depan publik sendiri apalagi dua hasil tandang menghadapi Persis Solo dan PSIR Rembang hanya meraup tiga poin. Semen Padang dihajar 3-0 oleh Persis di laga perdana. Di laga kedua meraih kemenangan 1-2 kontra PSIR Rembang.

Pelatih Semen Padang FC Syafrianto Rusli mengakui, sudah belajar dari dua laga tersebut untuk menghadapi Persita Tangeran pada hari ini. Syafrianto menilai masih ada kelemahan di timnya seperti komunikasi antar pemain yang masih belum terjalin baik.

"Para pemain terus beradaptasi agar komunikasi dalam pertandingan dapat berjalan dengan baik dan siap menjalankan instruksi dari pelatih," kata dia seperti dikutip Antara.

Syafrianto juga telah menyiapkan strategi untuk membongkar pertahanan Persita Tangerang kendati tidak diperkuat Syariful, Agung, Anannias, dan Eko. "Kami telah mengantisipasi dan memiliki cara jitu apabila tim Persita menerapkan sistem 'parkir bus' dalam laga nanti. Semoga kita dapat memenangkan laga dan mempermudah jalan untuk terus melaju kembali ke Liga 1 pada tahun depan," kata dia.

Sebaliknya, Persita Tanggerang menargetkan bermain imbang menghadapi tuan rumah Semen Padang. "Ini kompetisi dan kami tidak mungkin meraih tiga poin dari kandang lawan, target kita adalah bermain imbang dalam laga nanti," kata pelatih kepala Persita Tanggerang Elly Idris.

Menurut dia, timnya hanya memiliki sedikit waktu untuk persiapkan menghadapi tim berjuluk "Kabau Sirah ".

Dia telah memahami karakter dan pola permainan tim tuan rumah dan mampu memanfaatkan hal tersebut.

"Kami paham dengan strategi Semen Padang dan telah melakukan uji coba sebelum liga bergulir. Kami telah mempersiapkan diri untuk meraih target bermain di Padang," kata dia.

Bila tak mengalami perubahan, berikut jadwal Liga 2 pekan ke-3 seperti dikutip dari Liga Indonesia:

Jumat, 4 Mei 2018

Semen Padang vs Persita (Wilayah Barat)

Persiraja Banda Aceh vs PSIR Rembang (Wilayah Barat)

Sabtu, 5 Mei 2018

PSPS Riau vs Persika Karawang (Wilayah Barat)

Cilegon United vs Persibat Batang (Wilayah Barat)

Perserang Serang vs Persik Kendal (Wilayah Barat)

Aceh United vs Persis Solo (Wilayah Barat)

Sabtu, 5 Mei 2018

Martapura FC vs Persigo Semeru (Wilayah Timur)

Persiba Balikpapan vs Blitar United FC (Wilayah Timur)

Minggu, 6 Mei 2018

Persegres Gresik United vs PSS Sleman (Wilayah Timur)

PSBS Biak vs PSIM Jogja (Wilayah Timur)

PSMP Mojokerto vs Kalteng Putra FC (Wilayah Timur)

Madura FC vs Persiwa Wamena (Wilayah Timur)

Baca juga artikel terkait LIGA 2 2018

tirto.id - Olahraga
Sumber: antara
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH