Menuju konten utama

Jadwal Liga 1 2023 Mulai 1 Juli Persija vs PSM Live TV Indosiar

Jadwal Liga 1 2023 mulai Sabtu 1 Juli, Persija vs PSM partai pembuka. Hak siara Liga 1 2023 di EMTEK, live streaming di Vidio & siaran langsung TV Indosiar.

Jadwal Liga 1 2023 Mulai 1 Juli Persija vs PSM Live TV Indosiar
Pesepak bola Persija Jakarta Aji Kusuma melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman dalam lanjutan pertandingan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/4/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.

tirto.id - Jadwal Liga 1 2023/2024 mulai bergulir Sabtu 1 Juli mendatang dibuka dengan laga Persija Jakarta vs PSM Makassar pukul 15.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Seluruh rangkaian laga Liga 1 2023/2024 dapat ditonton melalui siaran langsung TV Indosiar serta live streaming Vidio.

Dalam Liga 1 2023/2024, total 18 peserta yang semuanya berasal dari tim musim lalu. Dihapuskannya Liga 2 2022/2023 membuat tidak adanya tim promosi. Demikian pula, tidak ada tim degradasi dari Liga 1 2022/2023. Mulai dari PSM sebagai juara bertahan Liga 1 hingga RANS Nusantara yang jadi juru kunci, tetap bisa berlaga.

Meskipun komposisi tim sama, format Liga 1 2023/2024 berbeda dari sebelumnya. Kompetisi dipisahkan menjadi Regular Series (kompetisi reguler) yang bergulir pada 1 Juli 2023 hingga 28 April 2024. Ini dilanjutkan dengan kompetisi khusus tim 4 besar, dalam Championship Series yang berlangsung pada 4 hingga 26 Mei 2024.

Pada pekan 1 Liga 1 2023/2024, akan ada 9 pertandingan yang sedianya dimainkan dalam 3 hari beruntun sejak Sabtu 1 Juli hingga Senin 3 Juli 2023.

Pada hari pertama kompetisi atau Sabtu (1/7) ada laga Persija vs PSM dan Bali United Vs PSS Sleman. Berikutnya, pada Minggu (2/7) tersaji 4 laga secara berturut-turut Dewa United vs Arema FC, Persib vs Madura United, Persis Solo vs Persebaya, dan Barito Putera Vs Persita.

Pada hari pemungkas pekan 1 Liga 1 2023/2024 yang dimainkan Senin (3/7), digelar partai RANS Nusantara Vs Persikabo 1973, Persik Vs Borneo FC, dan PSIS Vs Bhayangkara FC.

Jadwal Liga 1 2023/2024 Live Indosiar Dibuka Persija vs PSM

Laga sengit langsung tersaji di pekan pertama Liga 1 2023/2024 saat Persija bersua PSM. Jelang 2 pekan liga bergulir, Persija masih membentuk kerangka tim. 4 slot pemain asing Persija kini juga belum dipenuhi.

Skuad yang masih dibesut Thomas Doll itu baru menambah amunisi dengan mendatangkan Ryo Matsumura, gelandang Jepang yang musim lalu memperkuat Persis Solo. Sedangkan bek Ondrej Kudela menjadi nama asing yang dipertahankan Macan Kemayoran.

Sementara itu, PSM Makassar yang masih ditangani Bernardo Tavares perlahan mulai melengkapi skuad. Dua pemain asing baru, Kike Linares dan Adilson Silva telah memperkuat PSM sekaligus melengkapi slot asing dari nama lawas sepertin Everton, Yuran Fernandez, Wiljan Pluim, hingga Donald Bissa.

Selebihnya PSM Makassar masih akan diperkuat nama-nama lawas yang membawa Juku Eja meraih gelar musim lalu. Minusnya, PSM telah ditinggal beberapa pemain kunci, termasuk penyerang Ramadhan Sananta yang kini berlabuh ke Persis serta bek Agung Mannan ke Dewa United.

Persija sejauh ini belum melengkapi skuad jelang Liga 1 2023/2024 bergulir. Ryo Matsumura menjadi satu-satunya nama asing baru, sedangkan untuk pemain lokal, Persija memboyong bek Timnas, Rizky Ridho dari Persebaya serta Akbar Arjunsyah dari Gresik United.

“Proses rekrutmen saat ini adalah transisi dari kalender kompetisi satu tahun dan lompat tahun. Sehingga saat ini perlu adaptasi penyesuaian jendela transfer,” kata Wakil Presiden Persija Ganesha Putera dilansir dari laman klub, Selasa (13/6/2023).

“Vanyak pemain yang baru selesai di liga negara lain. Sedangkan di Indonesia pramusim sudah dilakukan sehingga untuk saat ini belum memungkinkan untuk pemain rekrutan bisa langsung gabung sejak pramusim. Sebab, mereka butuh off season,” tambahnya.

Sisi positifnya pemain anyar Persija sudah mulai nyetel dengan racikan Thomas Doll. Salah satunya Ryo Matsumura yang menciptakan hattrick di laga uji coba Persija melawan tim kampus PS UMJ, Rabu (14/6/2023).

Kehadiran Matsumura memang menjadi salah satu solusi Persija di lini serang. Musim lalu, Macan Kemayoran menceploskan 47 gol, paling tumpul jika dibandingkan dengan tim di 7 besar klasemen Liga 1 2022/2023.

Di sisi lain, Ryo termasuk gelandang serang yang cukup tajam musim lalu. Bersama Persis ia menciptakan 11 gol sekaligus menasbihkannya sebagai top skor tim.

Terkait kinerjanya di laga uji coba, Ryo mengaku mulai cocok dengan strategi yang akan diterapkan Thomas Doll musim depan. Matsumura juga menyatakan dirinya siap ditempatkan di posisi yang diinginkan sang pelatih.

“Saya bisa bermain sebagai nomor 10, shadow striker, false nine. Tkatik yang coach Thomas berikan cocok dengan cara saya bermain. Mungkin bukan saya saja, tapi pemain lain kelihatan cocok dengan taktik coach [Thomas Doll],” ucap Ryo usai menceploskan hattrick kontra PS UMJ dilansir dari laman klub.

Persija sejauh ini masih memiliki banyak ruang kosong yang masih bisa ditempati nama-nama anyar nantinya. Posisi striker dan gelandang berpotensi diisi skuad asing. Sejauh ini, Persija bahkan dirumorkan kembali mendekati Marko Simic dan Makan Konate, 2 nama yang pernah membela Persija.

Untuk posisi belakang, Persija seharusnya tak memilki masalah. Hadirnya Rizky Ridho jelas sudah cukup melengkapi komposisi barisan belakang yang telah dihuni 2 pemain kaliber Timnas seperti Muhammad Ferrari dan Hansamu Yama, serta bek asing Ondrej Kudela.

Beralih ke tim rival, PSM sudah melengkapi slot asing dengan datangnya bek Kike Linares dari Lamphun Warrior klub Thai League, serta penyerang Adilson Silva dari Real SC kompetisi liga 3 di Portugal. Untuk nama lokal, PSM telah kembali membawa Rizky Pellu dari Bali United.

Ketiga pemain anyar Juku Eja itu telah sama-sama dicoba dalam laga playoff Liga Champions Asia melawan Bali United. Linares 2 kali menjadi starter, Adilson 2 kali masuk sebagai pengganti, serta Rizky Pellu sekali sebagai pengganti.

Hadirnya pemain-pemain itu tentu akan diproyeksikan mengisi kekosongan tim dari kepergian beberapa nama kunci. Posisi Agung Mannan yang musim lalu bermain sebanyak 27 kali kini makin jelas bakal diisi Linares. Ia tentu akan menjadi rekan duet lini belakang bersama pemain lama lain, Yuran Fernandez.

Sedangkan Adilson Silva akan mengisi kekosongan dari kepergian Ramadhan Sananta yang musim lalu menceploskan 11 gol dari 24 laga. Adilson diharapkan menjadi pengganti sepadan. Musim 2022/2023, Adilson menciptakan 7 gol dari 20 penampilan bersama Real SC di kompetisi level 3 Liga Portugal.

Cara Nonton Live Streaming Liga 1 2023/2024

Jadwal Liga 1 2023/2024 mulai bergulir 1 Juli mendatang dibuka dengan laga Persija Jakarta vs PSM Makassar pukul 15.00 WIB.

Duel runner-up vs juara Liga 1 musim 2022/2023 ini sesuai agenda akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta dan disiarkan langsung di Indosiar serta live streaming Vidio.

Untuk menonton Liga 1 2023/2024 di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga, seperti Paket Premier Platinum Rp 39 ribu per-bulan, atau Paket Premier Platinum Rp 269 ribu per-tahun.

*Jadwal pertandingan dan siaran televisi Persija vs PSM Liga 1 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus