Menuju konten utama

Jadwal Liga 1 2019 Pekan Ini: Tira-Persikabo vs Persib 14 September

Jadwal Liga 1 2019 pekan ke-18: laga Bhayangkara FC vs Bali United, dua mantan juara, digelar Jumat (13/9) sedangkan duel Tira-Persikabo vs Persib pada sabtu (14/9).

Jadwal Liga 1 2019 Pekan Ini: Tira-Persikabo vs Persib 14 September
Pemain Persib Bandung melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada laga lanjutan liga I di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (30/8/2019). Persib Bandung menang 1-0. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/nz

tirto.id - Jadwal Liga 1 2019 pekan 18 bakal mempertandingkan 9 laga yang melibatkan 18 tim. Duel Semen Padang vs PSS dan Bhayangkara FC vs Bali United menjadi pembuka pada Jumat (13/9) pukul 15.30 WIB. Sementara itu, laga Tira-Persikabo kontra Persib digelar pada Sabtu (14/9).

Kabau Sirah, julukan Semen Padang, bakal menjamu Super Elang Jawa di Stadion Haji Agus Salim, Padang. Sementara The Guardian mendapatkan tantangan berat lantaran melawan pemuncak klasemen Liga 1 2019, Bali United di Stadion Patriot Chandrabagha, Bekasi.

Laga lainnya di hari yang sama, Jumat (13/9) melibatkan Arema FC vs Borneo FC. Pertandingan ini diagendakan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang pukul 18.30 WIB. Masih ada satu pertandingan lagi, yaitu ketika Kalteng Putra akan bersua Persebaya di Stadion Tuah Pahoe, juga pada pukul 18.30 WIB.

Sehari kemudian, Sabtu (14/9) tersaji dua pertandingan tak kalah menarik. Peringkat 3 klasemen sementara, Madura United akan menantang Barito Putera di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan pukul 15.30 WIB.

Malam harinya, pukul 18.15 WIB di Stadion Pakansari, Bogor, TIRA-Persikabo akan melawan Persib. Pada pertemuan pertama di Stadion Jalak Harupat, Laskar Padjadjaran berhasil mencuri satu poin usai menahan imbang Maung Bandung 1-1.

Persipura dan Persija yang melakoni laga tunda pekan 11 pada Rabu (11/9) sudah harus kembali berlaga pada Minggu (15/9). Mutiara Hitam kembali bermain di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur saat menjamu Persela.

Sementara itu, Macan Kemayoran bertindak sebagai tuan rumah menghadapi PSIS yang rencananya dihelat di Stadion Patriot Chandrabagha, Bekasi. Dua pertandingan tersebut dihelat pukul 15.30 WIB, disiarkan live streaming Vidio.com dan dan Indosiar.

Duel penutup pekan 18 Shopee Liga 1 2019 mempertemukan Perseru Badak Lampung FC vs PSM di Stadion Sumpah Pemuda pukul 18.30 WIB. Indosiar bakal menayangkan secara langsung pertandingan ini.

Berikut Jadwal Lengkap Pekan 18 Shopee Liga 1 2019:

Jumat (13/9)

Semen Padang vs PSS pukul 15.30 WIB live streaming Vidio.com.

Bhayangkara FC vs Bali United pukul 15.30 WIB live Indosiar.

Arema FC vs Borneo FC pukul 18.30 WIB live O Channel.

Kalteng Putra vs Persebaya pukul 18.30 WIB live Indosiar.

Sabtu (14/9)

Madura United vs Barito Putera pukul 15.30 WIB live Indosiar.

TIRA-Persikabo vs Persib pukul 18.15 WIB live Indosiar.

Minggu (15/9)

Persipura vs Persela pukul 15.30 WIB live streaming Vidio.com.

Persija vs PSIS pukul 15.30 WIB live Indosiar

Perseru BLFC vs PSM pukul 18.30 WIB live Indosiar

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus