tirto.id - Jadwal Final DFB Pokal 2019/2020 akan mempertemukan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen. Pertandingan puncak Piala Liga Jerman ini akan digelar di Stadion Olimpia Berlin pada Minggu (05/07/2020) pukul 01.00 WIB.
Bayern Munchen mendapatkan status unggulan untuk mempertahankan gelar juara DFB Pokal seperti tahun lalu. Skuad asuhan Hansi Flick juga telah mengamankan trofi kampiun Bundesliga Jerman 2019/2020.
Die Roten merupakan pemegang koleksi gelar terbanyak di Piala Liga Jerman. Total sudah 19 kali mereka menjadi juara sejak pertama kali meraihnya pada 1957 silam hingga 2019 kemarin. Bayern Munchen sudah bermain di 23 partai Final DFB Pokal.
Dominasi Bayern Munchen ini sangat mencolok. Klub dengan jumlah trofi juara DFB Pokal terbanyak kedua adalah Werder Bremen yang baru mengoleksi 6 gelar dari 10 kali kesempatan bermain di final.
Adapun Leverkusen baru mengemas satu trofi DFB Pokal, yakni pada 1993. Dua final lain yang Die Werkself jalani berakhir dengan kekalahan yakni pada edisi 2002 dan 2009.
Kendati begitu, Bayern Munchen tidak bisa memandang enteng Leverkusen. Thomas Muller dan kawan-kawan pernah dikalahkan di kandang sendiri pada awal kepelatihan Flick lalu. Dua gol Leon Bailey saat itu memenangkan Leverkusen di Allianz Arena.
Peluang Juara DFB Pokal
Leverkusen punya pengalaman mengalahkan Bayern Muncehn di DFB Pokal. Misalnya pada fase perempat final tahun 2009 ketika mereka menang 4-2 di LTU Arena, Dusseldorf.
Kala itu, Leverkusen unggul tiga gol terlebih dulu lewat Tranquillo Barnetta, Arturo Vidal, dan Patrick Helmes. Bayern Munchen sempat membalas dua gol Lucio dan Miroslav Klose. Sialnya, Leverkusen malah mencetak gol keempat melalui Stefan Kiessling.
Kemenangan tersebut pada akhirnya mengantar Leverkusen melaju sampai ke final. Namun sangat disayangkan karena di laga puncak mereka takluk dari Werder Bremen melalui gol semata wayang dari Mesut Ozil.
Jelang final DFB Pokal 2019/2020 nanti, pilar Leverkusen, Lars Bender, menegaskan akan tampil maksimal demi meraih trofi meskipun pertandingan tidak bisa disaksikan langsung oleh penonton sesuai protokol kesehatan COVID-19.
“Kami akan melakukan yang terbaik untuk bisa mendapatkan trofi juara nanti dan membuat fans kami senang. Sayangnya, memang tidak boleh ada fans yang datang ke stadion. Tapi saya yakin mereka tetap memberikan dukungan besar,” kata Lars Bender.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya