Menuju konten utama

Jadwal Lengkap SNPMB 2024 akan Diumumkan BPPP pada 8 Desember

Jadwal lengkap SNPMB 2024 akan diumumkan oleh BPPP (Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan) pada Jumat, 8 Desember 2023. Berikut informasi selengkapnya.

Jadwal Lengkap SNPMB 2024 akan Diumumkan BPPP pada 8 Desember
Peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 08 Desember 2023. (Instagram/@_snpmbbppp)

tirto.id - Jadwal lengkap SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru) 2024 akan diumumkan oleh BPPP (Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan) pada Jumat, 8 Desember 2023.

Keterangan itu dapat dipantau di beberapa akun media sosial dan situs resmi instansi, mulai dari instagram hingga youtube.

BPPP merupakan pelaksana teknis untuk menjalankan pengujian pendidikan yang didirikan berdasarkan Peraturan Mendikbudristek nomor 44 tahun 2022. Salah satunya terdapat program SNPMB yang dibuat untuk seleksi masuk PTN (Perguruan Tinggi Negeri).

SNPMB 2024 akan dibagikan jadwal pendaftarannya mulai 8 Desember 2023, sebagaimana dilansir Instagram SNPMB BPPP.

Pihak mereka menyebutkan bahwa tanggal itu menjadi permulaan untuk segala agenda penerimaan mahasiswa baru tahun 2024.

“Kami mengimbau agar pihak sekolah dan siswa yang akan terliibat langsung dalam seleksi penerimaan mahasiswa baru dapat mengikuti dan mengetahui mekanisme pada tahun depan,” ujar BPPP lewat cuitan akun Instagram @_snpmbbppp.

Selain itu, pihaknya menjelaskan bahwa jadwal dan tahapan lengkap SNPMB dapat dilihat nantinya melalui beberapa situs resmi SNPMB BPPP serta akun media sosialnya.

Berikut ini sejumlah akun sosial media dan laman resmi SNPMB BPPP yang bisa dikunjungi untuk melihat jadwal lengkap SNPMB 2024.

SNPMB 2024
Peluncuran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 08 Desember 2023. (Instagram/@_snpmbbppp)

Syarat Daftar SNPMB 2024: SNBP dan SNBT

Jika menilik pendaftaran tahun lalu, SNPMB 2024 akan memberikan sejumlah syarat bagi para pesertanya.

Berikut ini beberapa syarat pendaftaran SNBP 2024 yang dirangkum berdasarkan aturan daftar tahun kemarin.

  1. SMA/SMK/MA memiliki NPSN;
  2. Akreditasi A: 40 persen; Akreditasi B: 25 persen; dan Akreditasi C: 5 persen dari siswa terbaik di sekolah masing-masing;
  3. PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa diisi sesuai aturan;
  4. Siswa SMA/SMK/MA merupakan kelas 12 tahun 2024 dengan prestasi berikut:
  • Punya prestasi akademik serta sesuai persyaratan yang ditentukan PTN;
  • Punya NISN dan datanya tercantum dalam PDSS;
  • Punya rapor semester 1-5 (diunggah ke PDSS);
  • Menyerahkan portofolio jika memilih Prodi Olahraga atau Seni.

Adapun syarat pendaftaran UTBK-SNBT 2024 kira-kira mencakup beberapa poin berikut.

  1. Mempunyai akun SNPMB;
  2. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) dan punya Nomor Induk Kependudukan (NIK);
  3. Lulusan SMA/SMK/MA/Paket C tahun 2024, dibuktikan dengan Surat Keterangan Siswa Kelas 12 yang dilengkapi foto berwarna serta cap sekolah;
  4. Siswa SMA/SMK/MA/Paket C lulusan 2022 dan 2023, dibuktikan dengan ijazah yang umurnya tak boleh lebih dari 25 tahun (pada 1 Juli mendatang);
  5. Lulusan sekolah luar negeri yang sederajat dengan SMA harus menyetarakan ijazahnya terlebih dahulu;
  6. Tak lolos pendaftaran SNBP 2024 atau SNMPTN 2022 dan 2023;
  7. Sehat secara jasmani dan rohani agar bisa mengikuti pembelajaran dengan lancar;
  8. Unggah portofolio untuk pemilih Program Studi Olahraga dan Seni;
  9. Peserta yang tuna netra harus membuktikan dengan Surat Pernyataan Tuna Netra, didukung surat dokter;
  10. Hasil nilai UTBK SNBT 2024 hanya berlaku untuk penyelenggaraan tahun tersebut.

Baca juga artikel terkait SNPMB 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani