Menuju konten utama

Jadwal Laga Legenda Timnas Indonesia vs Liverpool-Arsenal

Para mantan pemain Timnas Indonesia akan bertanding melawan sejumlah legenda klub Arsenal dan Liverpool pada 5 November 2017 di Balikpapan.

Jadwal Laga Legenda Timnas Indonesia vs Liverpool-Arsenal
(Ilustrasi) Asisten pelatih Indonesia Bima Sakti (kiri). FOTO/the-afc.com

tirto.id - Sejumlah pemain legenda sepak bola nasional Indonesia dijadwalkan akan bertanding menantang bintang-bintang legendaris dari Liga Inggris yang pernah bermain di klub Arsenal dan Liverpool.

Pertandingan ini akan berlangsung dalam Balikpapan Masters Cup 2017. Laga tersebut akan digelar di Stadion Internasional Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, pada 5 November 2017. Pertandingan legenda sepak bola ini akan disiarkan stasiun televisi RCTI.

"Pertandingan ini sekaligus menjadi pertandingan terakhir saya sebagai pemain. Tentunya saya sedih sebagai pemain untuk menghadapi pensiun. Tapi, saya bangga karena mengawali karir di Balikpapan dan mengakhirnya di Balikpapan," kata mantan pemain nasional Bima Sakti dalam jumpa pers di Jakarta, pada Kamis (5/10/2017) seperti dikutip Antara.

Mantan kapten Timnas Indonesia itu memang belum lama gantung sepatu. Klub terakhirnya ialah Persiba Balikpapan. Ia baru pensiun pada awal 2017 ketika ditunjuk menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla.

Dalam laga ini, menurut dia, sejumlah legenda sepak bola Indonesia sudah menyatakan siap turun menghadapi para bintang tua Liga Inggris. Selain Bima Sakti mereka ialah Kurniawan Dwi Yulianto, Elly Eboy, Firman Utina, Maman Abdurahman, Charis Yulianto, Rocky Putiray, Gendut Doni, dan Budi Sudarsono.

"Kami tidak mempunyai pelatih secara resmi untuk pertandingan ini. Tapi, kalau tidak ada pelatih maka saya yang akan mengatur teman-teman untuk turun di lapangan," ujar Bima.

Dia masih berharap sala satu pemain sepak bola nasional legendaris, yakni Bambang Pamungkas bisa turut bergabung dalam timnya. Tawaran itu masih dalam proses pembicaraan dengan Bambang.

“Semoga dia juga bisa ikut meski punya banyak agenda dan agak kesulitan kalau harus bertanding di luar kota," kata Bima.

Sementara itu, pemain-pemain legenda Arsenal yang akan bertanding di laga ini ialah Lauren, Mikael Silvestre, Gilberto Silva, dan Robert Pires.

Sedangkan legenda Liverpool yang juga ikut bermain antara lain David James, John-Arne Riise, Luis Garcia, Steve McManaman, Emile Heskey, dan Robbie Fowler.

Perwakilan Promotor Balikpapan Masters Cup 2017, Yasser Arafat mengatakan akan memberikan tribun khusus untuk para pendukung setia Arsenal dan Liverpool di Indonesia untuk menonton laga ini.

"Kami sudah berkoordinasi dengan para pendukung kedua tim dari Indonesia dan menyiapkan tribun utara untuk pendukung arsenal serta tribun selatan untuk pendukung liverpool," ujar Yasser.

Laga ini akan menggunakan sistem trefeo. Masing-masing tim akan saling berhadapan yaitu Indonesia Master vs Liverpool Masters, Indonesia Master vs Arsenal Masters, dan Liverpool Masters vs Arsenal Masters.

Panitia penyelenggara mematok harga tiket masuk Rp300 ribu untuk tribun bagian atas utara dan selatan, Rp500 ribu untuk tribun bagian atas barat dan timur, Rp750 ribu untuk tribun VIP utara dan selatan, Rp1,5 juta untuk tribun VIP barat dan timur.

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA

tirto.id - Olahraga
Sumber: antara
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom