Menuju konten utama
Liga Spanyol

Jadwal La Liga 2020-21, Klasemen Terbaru, & Kapan Barcelona Main

Klasemen Liga Spanyol 2020 terbaru usai hasil Real Sociedad vs Real Madrid 0-0: Granada puncak. Top skor Iago Aspas (Celta Vigo). Jadwal LaLiga mulai Sabtu.

Jadwal La Liga 2020-21, Klasemen Terbaru, & Kapan Barcelona Main
Logo Liga Spanyol. FOTO/Liga spanyol

tirto.id - Granada sementara memimpin klasemen Liga Spanyol 2020/2021 hingga jornada kedua. Sebaliknya, juara bertahan Real Madrid tertahan di laga perdana mereka di LaLiga. Jadwal berlanjut pada Jumat (26/9). Sementara itu, jadwal Barcelona di La Liga baru dimulai Senin (28/9) lawan Villarreal.

Real Madrid yang diasuh Zinedine Zidane harus puas imbang tanpa gol saat dijamu Real Sociedad di Anoeta pada Senin (21/9). Los Blancos sebenarnya mendominasi permainan dengan 67,7 persen penguasaan bola dan 16 tembakan, dengan 4 di antaranya mengarah ke gawang La Real yang dikawal Alex Remiro.

Tetapi, dengan trio anak muda Rodrygo, Martin Odegaard, dan Vinicius Jr. di belakang Karim Benzema, Madrid tidak cemerlang di sepertiga terakhir lapangan. Zidane tidak pula memasukkan salah satu dari Luka Jovic atau Borja Mayoral hingga laga usai.

Kehilangan poin pada pertandingan pembuka bisa berbahaya untuk Real Madrid. Apalagi lawan-lawan utama mereka, yaitu Barcelona, Atletico Madrid, hingga Sevilla belum bermain. Namun, Zidane menegaskan tidak ingin mengubah sistem.

"Kami harus meletakkan pemain di kedua sisi sayap [bukan 2 penyerang]. Saya punya banyak pemain. Hari ini, saya memilih ini. Saya tidak punya masalah dengan Jovic atau pemain lain, tetapi saya tidak ingin mengubah sistem," kata Zidane dikutip MARCA.

Hasil seri Real Madrid ini jadi kesempatan untuk Granada. El Grana yang di pertandingan pertama mengalahkan Athletic Bilbao 2-0, kini kembali menang. Bek Darwin Machis jadi penentu dalam laga kontra Alaves berkat golnya pada menit 79.

Granada berdiri sejajar di puncak Klasemen Liga Spanyol dengan Real Betis yang sama-sama meraih kemenangan sempurna dari 2 pertandingan. Hanya saja, produktivitas El Grana lebih baik dari klub asal Sevilla. Pada Minggu (20/9), Betis menggulung Real Valladolid 2-0 lewat penalti Nabil Fekir dan gol William Carvalho.

Tim lain yang punya peningkatan pekan ini adalah Villarreall yang meraih kemenangan perdana di Liga Spanyol 2020/21 saat menjamu Eibar Sabtu (19/9). Kapal Selam Kuning yang sempat tertinggal, berbalik menang lewat gol Gerard Moreno (63') dan Paco Alcacer (71').

Di posisi top skor Liga Spanyol, brace Iago Aspas (Celta Vigo) ke gawang Valencia membuat sang penyerang Spanyol ada di deretan teratas pencetak gol terbanyak. Bukan cuma dia yang sudah merobek gawan 2 kali. Nama-nama lain adalah Maxi Gomez, Manu Valleco (Valencia), Jose Lus Morales (Levante), dan Gerard Moreno (Villarreal).

Hasil & Klasemen Liga Spanyol 2020 Terbaru

Berikut ini hasil pertandingan Liga Spanyol pada Minggu (20/9/2020) malam hingga Senin (21/9) dini hari.

Huesca vs Cadiz 0-2

Pencetak Gol: Alvaro Negredo 10, Jorge Pombo 83

Real Betis vs Real Valladolid 2-0

Pencetak Gol: Nabil Fekir 10 penalti, William Carvalho 18

Granada vs Deportivo Alaves 2-1

Pencetak Gol: Soldado 7, Darwin Machis 79/ Joselu 22

Real Sociedad vs Real Madrid 0-0

Pencetak Gol: -

MainMenangSGPoin
22+36
22+36
21+14
21+14
21+13
21+13
11+13
21+03
20+02
10+01
20-11
20-21
20-21
00+00
00+00
00+00
00+00
10-20
20-20
10-20

Top Skor Liga Spanyol 2020 Terbaru

Berikut ini daftar top skor Liga Spanyol 2020/2021 hingga jornada 2.

Gol
2
2
2
2
2

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini

Berikut jadwal Liga Spanyol 2020/2021 jornada ketiga sejak Sabtu (26/9) hingga Selasa (29/9). Dalam jadwal pekan ini, Barcelona, Sevilla, dan Atletico Madrid yang mendapatkan libur pada 2 jornada sebelumnya, sudah bermain kembali.

Sabtu, 26 September 2020

02.00 WIB: Eibar vs Athletic Bilbao

18.00 WIB: Deportivo Alaves vs Getafe

21.00 WIB: Valencia vs Huesca

23.30 WIB: Elche vs Real Sociedad

Minggu, 27 September 2020

02.00 WIB: Real Betis vs Real Madrid

17.00 WIB: Osasuna vs Levante

21.00 WIB: Atletico Madrid vs Granada

23.30 WIB: Real Valladolid vs Celta Vigo

Senin, 28 September 2020

02.00 WIB: Barcelona vs Villarreal

Selasa, 29 September 2020

02.00 WIB: Cadiz vs Sevilla

Baca juga artikel terkait KLASEMEN LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH