Menuju konten utama

Jadwal KRL Jogja Solo Agustus 2024 & Jam Berangkat Datang Kereta

Update jadwal KRL Jogja Solo Agustus 2024 terbaru tersedia. Cek jadwal jam berangkat dan datang kereta KRL Solo Jogja bulan Agustus 2024 lengkap di sini.

Jadwal KRL Jogja Solo Agustus 2024 & Jam Berangkat Datang Kereta
Kereta Rel Listrik atau KRL rute Yogyakarta - Solo melintas di kawasan Lempuyangan, Yogyakarta, Kamis (4/2/2021). ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/rwa.

tirto.id - Jadwal KRL Jogja Solo untuk Agustus 2024 telah tersedia. Kereta memiliki waktu keberangkatan seperti semula setelah Juli 2024 lalu terdapat penambahan jadwal untuk mengantisipasi lonjakan penumpang menyambut libur panjang akhir tahun ajaran sekolah. Jumlah total keberangkatan sebanyak 24 kali perjalanan, baik berangkat dari Yogyakarta maupun Solo.

Meski begitu, jadwal KRL Jogja Solo bisa saja berubah sewaktu-waktu. Jadwal terbaru dapat diakses melalui website KAI Commuter hingga aplikasi Access by KAI.

KRL Jogja Solo memiliki keberangkatan awal dari Stasiun Yogyakarta (Tugu) di Yogyakarta. Keberangkatan awal dari Solo dilakukan dari Stasiun Palur yang sebenarnya sudah masuk ke Kabupaten Karanganyar. Kedua stasiun tersebut juga sekaligus menjadi stasiun tujuan akhir dalam relasi Yogyakarta-Solo atau pun Solo-Yogyakarta.

Kini KAI Commuter memberikan layanan tambahan terutama bagi wanita hamil dan menyusui. Keduanya diberikan prioritas saat naik KRL Jogja-Solo. Bagi ibu menyusui, stasiun yang disinggahi memberikan layanan ruang laktasi.

“Pengguna bisa langsung menghubungi petugas untuk meminjam tempat jika ingin menyusui anaknya atau melakukan pumping ASI di area stasiun,” kata VP Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Martinus, dikutip laman KAI Commuter.

Pada layanan KAI Commuter di Jabodetabek, sebanyak 27 ruang laktasi disediakan di berbagai stasiun besar. Ada pun stasiun-stasiun lain yang belum memiliki ruang laktasi, ibu yang akan menyusui atau pumping ASI dapat menghubungi petugas dan menggunakan ruang kantor di area stasiun.

Jadwal KRL Jogja-Solo Agustus 2024

Jadwal KRL Jogja-Solo Agustus 2024 selalu di-update melalui website KAI Commuter. Penumpang disarankan mengakses laman commuterline.id dahulu sebelum melakukan perjalanan dengan kereta ini. Daftar jadwal selengkapnya untuk saat ini dari Yogyakarta dan Solo sebagai berikut (waktu dalam WIB):

Relasi Palur-Yogyakarta

  1. Stasiun Palur: 4:55, 06:08, 07:15, 08:50, 10:26, 11:20, 13:40, 14:50, 16:10, 17.05, 18:11, 20:53
  2. Stasiun Solojebres: 5:01, 06:14, 07:21, 08:56, 10:32, 11:26, 13:47, 14:57, 16:16, 17:11, 18:17, 20:59
  3. Stasiun Solobalapan: 5:08, 06:21, 07:29, 09:04, 10:39, 11:33, 13:56, 15:08, 16:24, 17:20, 18:25, 21:06
  4. Stasiun Purwosari: 5:13, 06:26, 07:35, 09:10, 10:45, 11:39, 14:02, 15:14, 16:30, 17:26, 17.41, 18:32, 21:12
  5. Stasiun Gawok: 5:20, 06:33,07:42, 09:17, 10:52, 11:46, 14:09, 15:21,16:37, 17:33, 18:39, 21:19
  6. Stasiun Delanggu: 5:26, 06:39, 07:48, 09:23, 10:58, 11:52, 14:15, 15:27,16:43, 17:39, 18:45, 21:25
  7. Stasiun Ceper: 5:33, 06:46, 07:55, 09:30, 11:05, 11:59, 14:22, 15:34, 16:50, 18:52, 21:32
  8. Stasiun Klaten: 5:42, 06:55, 08:04, 09:39, 11:14, 12:08, 14:32, 15:43, 16:59, 17:55, 19:01, 21:41
  9. Stasiun Srowot: 5:49, 07:02, 08:11, 09:46, 11:21, 12:15, 14:39, 15:50, 17:06, 18:02, 19:08, 21:48
  10. Stasiun Brambanan: 5:56, 07:09, 08:18, 09:53, 11:28, 12:22, 14:46, 15:57, 17:13, 18:09, 19:15, 21:55
  11. Stasiun Maguwo: 6:04, 07:24, 08:26, 10:01, 11:36, 12:30, 14:54, 16:05, 17:21, 18:17, 19:23, 22:03
  12. Stasiun Lempuyangan: 6:11, 07:27, 08:35, 10:12, 11:43, 12:37, 15:01, 16:12, 17:28, 18:24, 19:30, 22:10
  13. Stasiun Yogyakarta: Tiba pukul 6:15, 07:23, 08:39, 10:16, 11:47, 12:41, 15:05, 16:16, 17:32, 18:28, 19:34, 22:14

Relasi Yogyakarta-Palur

  1. Stasiun Yogyakarta: 5:30, 6:50, 07:40, 8:50, 10:25, 11:57, 13:05, 15:20, 16:30, 17:45, 20:16, 22:35
  2. Stasiun Lempuyangan: 5:36, 6:55, 07:46, 8:55, 10:31, 12:02, 13:11, 15:25, 16:35, 17:50, 20:21, 22:42
  3. Stasiun Maguwo: 5:43, 7:02, 07:53, 9:02, 10:38, 12:09, 13:18, 15:32, 16:42, 17:57, 20:28, 22:49
  4. Stasiun Brambanan: 5:51, 7:10, 08:01, 9:10, 10:46, 12:17, 13:26, 15:40, 16:50, 18:05, 20:36, 22:57
  5. Stasiun Srowot: 5:58, 7:17, 08:08, 9:17, 10:53, 12:24, 13:33, 15:47, 16:57, 18:12, 20:43, 23:04
  6. Stasiun Klaten: 6:05, 7:24, 08:16, 9:24, 11:01, 12:31, 13:41, 15:54, 17:04, 18:19, 20:50, 23:12
  7. Stasiun Ceper: 6:14, 7:33, 08:25, 9:33, 11:10, 12:40, 13:50, 16:03, 17:13, 18:28, 20:59, 23:21
  8. Stasiun Delanggu: 6:21, 7:40, 08:32, 9:40, 11:17, 12:47, 13:57, 16:10, 17:20, 18:35, 21:06, 23:28
  9. Stasiun Gawok: 6:27, 7:46, 08:38, 9:46, 11:24, 12:53, 14:16, 16:16, 17:26, 18:41, 21:12, 23:35
  10. Stasiun Purwosari: 6:34, 7:53, 08:45, 9:53, 11:32, 13:00, 14:23, 16:23, 17:34, 18:48, 21:19, 23:42
  11. Stasiun Solobalapan: 6:40, 8:04, 08:53, 9:59, 11:39, 13:08, 14:30, 16:30, 17:41, 18:56, 21:27, 23:50
  12. Stasiun Solojebres: 6:46, 8:10, 09:04, 10:05, 11:45, 13:13, 14:35, 16:36, 17:47, 19:02, 21:33, 23:56
  13. Stasiun Palur: Tiba pukul 6:51, 8:15, 09:04, 10:10, 11:50, 13:18, 14:40, 16:41, 17:52, 19:07, 21:38, 0:01

Link Layanan PIN Ibu Hamil KAI Commuter

KAI Commuter baru saja meluncurkan layanan PIN Ibu Hamil bagi pelanggan KRL di wilayah Jabodetabek dan Yogyakarta-Solo. Pelanggan ibu hamil yang terdaftar bisa memperoleh prioritas layanan khusus saat menggunakan KRL Commuter. Ibu yang memiliki PIN nantinya diberikan tempat duduk saat naik KRL dan dirinya dianggap sebagai penumpang prioritas.

Layanan PIN Ibu Hamil memerlukan kepemilikan Kartu Multi Trip (KMT) yang bisa dibeli melalui stasiun-stasiun yang disinggahi KRL. Setelah itu, pelanggan melakukan pendaftaran secara daring untuk memperoleh PIN. Link pendaftaran ada di tautan berikut:

Link Daftar PIN Ibu Hamil - Jabodetabek

Link Daftar PIN Ibu Hamil - Yogyakarta dan Solo

Baca juga artikel terkait JADWAL KRL atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis