Menuju konten utama
Coppa Italia

Jadwal Inter Milan vs Lazio di Coppa Italia: Prediksi, Live & H2H

Inter Milan vs Lazio akan menjadi jadwal penutup babak 8 besar Coppa Italia 2018/2019 yang digelar pada Jumat (1/2/2019).

Jadwal Inter Milan vs Lazio di Coppa Italia: Prediksi, Live & H2H
Pemain tengah Inter Marcelo Brozovic (kiri) membersihkan bola selama pertandingan sepak bola grup Liga Champions antara Inter Milan dan Barcelona di stadion San Siro di Milan, Italia, Selasa, (6/11/2018). AP Photo/Luca Bruno

tirto.id - Jadwal penutup babak 8 besar Coppa Italia 2018/2019 antara Inter Milan vs Lazio akan dilangsungkan pada Jumat (1/2/2019) di Stadion Giuseppe Meazza, Milan. Pertandingan kedua kesebelasan sendiri dapat disaksikan secara live melalui TVRI mulai pukul 03.00 WIB. Berikut ulasan prediksi dan catatan head to head (H2H) Inter Milan vs Lazio.

Kedua kesebelasan telah bertemu sebanyak 170 kali sejak berdirinya klub. Inter Milan unggul dengan mencatat 70 kemenangan, 58 kali bermain imbang dan 42 kali takluk dari Lazio di semua kompetisi. Dalam lima pertemuan terakhir, Nerazzurri hanya menelan satu kekalahan dari Lazio, menang tiga kali dan bermain imbang satu kali.

Inter Milan dan Lazio telah bertemu sekali di ajang Serie A pada musim ini, sekaligus menjadi duel terakhir keduanya. Lazio yang bermain di kandang sendiri tidak sanggup membendung gelontoran tiga gol Inter Milan yang membuat mereka takluk 0-3. Akan tetapi, Inter Milan hanya mampu menang 2 kali dari 7 kesempatan melawan Lazio di Giuseppe Meazza (2 Imbang 3 Kalah).

Anak asuh Luciano Spalletti lolos ke babak 8 besar usai menyingkirkan klub Serie B, Benevento, dengan skor 6-2. Sementara Lazio di bawah arahan Simone Inzaghi berhasil mengalahkan klub Serie C, Novara, dengan empat gol berbalas satu.

Performa masing-masing klub dalam penampilan terakhir juga terbilang buruk. Inter Milan harus takluk 0-1 dari Torino dalam pekan 21 Serie A di Turin, sementara Lazio yang juga menghadapi sesama klub dari Turin, Juventus, kalah tipis 1-2 akibat gol penalti Cristiano Ronaldo.

Perkiraan Susunan Pemain

Inter (4-2-3-1): Samir Handanovic; Dabnilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, Milan Skriniar, Kwadwo Asamoah; Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini; Matteo Politano, Radja Nainggolan, Antonio Candreva; Mauro Icardi. Pelatih:Luciano Spalletti.

Lazio (3-5-1-1): Thomas Strakosha; Bastos, Francesco Acerbi, Stefan Radu; Adam Marusic, Marco Parolo, Lucas Leiva, Sergej Milinkovic-Savic, Senad Lulic; Luis Alberto; Ciro Immobile. Pelatih: Simone Inzaghi.

Rekor Head to Head

30/10/2018 Lazio vs Inter 0-3 (Serie A)

21/05/2018 Lazio vs Inter 2-3 (Serie A)

31/12/2017 Inter vs Lazio 0-0 (Serie A)

22/05/2017 Lazio vs Inter 1-3 (Serie A)

01/02/2017 Inter vs Lazio 1-2 (Coppa Italia)

Prediksi Pertandingan

Laga Inter Milan vs Lazio diprediksi akan berlangsung ketat dan diyakini akan berimbang. Secara kualitas materi pemain dan performa penampilan, sulit untuk memprediksi siapa yang akan melaju ke babak selanjutnya. Inter Milan diuntungkan dengan bermain di kandang sendiri, sementara Lazio memiliki motivasi mengulang pencapaian Coppa Itala 2016/2017 kala menggasak Inter Milan di Giuseppe Meazza dengan skor 2-1. Skor imbang diprediksi akan menjadi hasil akhir laga ini.

Inter Milan diyakini akan melakukan sedikit rotasi pemain pada laga ini. Radja Nainggolan diyakini akan turun sejak menit pertama bersama Matteo Politano dan Antonio Candreva. Posisi Gelandang sepertinya dipercayakan kepada Matias Vecino dan Marcelo Brozovic.

Sementara tim tamu kemungkinan akan tetap menurunkan skuat terbaiknya. Simone Inzaghi dapat menurunkan semua pilar utamanya tanpa ada masalah cedera dan larangan bermain. Kembalinya Francesco Acerbi di lini belakang tentu menjadi penambah rasa percaya diri Inzaghi dalam menahan gempuran tuan rumah.

Baca juga artikel terkait COPPA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan