Menuju konten utama

Jadwal Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023-24, H2H, Live

Jadwal Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023/2024, prediksi, skor head to head, perkiraan susunan pemain. Cek link live streaming Fiorentina vs Cagliari.

Jadwal Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023-24, H2H, Live
Jadwal Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023/2024, prediksi, skor head to head, perkiraan susunan pemain. Cek link live streaming Fiorentina vs Cagliari. FOTO/Liga Italia

tirto.id - Jadwal Fiorentina vs Cagliari dalam lanjutan Liga Italia 2023/2024 akan dimainkan hari Selasa 3 Oktober pukul 01.45 WIB di Stadion Artemio Franchi, Florence. Posisi tim tamu sebagai juru kunci klasemen Serie A membuat prediksi Fiorentina vs Cagliari mengarah pada kemenangan mutlak La Viola.

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming Fiorentina vs Cagliari dapat ditonton melalui Vidio dan beIN Sports 1. Selain laga ini, masih ada partai Torino vs Verona dan Sassuolo vs Monza sebagai partai penutup giornata 7 Liga Italia 2023/2024 pada Senin (2/10) pukul 23.30 WIB.

Poin maksimal akan dibidik Fiorentina dan Cagliari pekan ini. La Viola ingin tetap bersaing di papan atas klasemen Liga Italia. Berbekal 11 poin, kemenangan di laga ini berpeluang menjaga posisi tim asuhan Vincenzo Italiano di Zona Eropa.

Bagi Cagliari, kemenangan adalah hasrat pasukan Claudio Ranieri yang tidak tertahankan lagi. Maklum saja, Rossoblu musim ini belum pernah merasakan kemenangan yang membuat mereka untuk sementara terdampar di peringkat 20 dengan hanya 2 angka saja.

Prediksi Fiorentina vs Cagliari Liga italia 2023/2024 Live beIN

Hasil-hasil yang diraih Cagliari sejauh ini memang sangat payah. Dari 6 laga yang telah mereka lalui, Cagliari hanya meraih 2 poin. Itu adalah hasil dari 2 kali imbang melawan Torino dan Udinese. Selebihnya, Rossoblu menderita kekalahan saat menghadapi Inter, Bologna, Atalanta, dan AC Milan.

Di klasemen Liga Italia 2023/2024, hanya 2 klub yang masih tanpa kemenangan. Mereka adalah Cagliari dan Salernitana. Hanya saja, angin segar berpihak pada Rossoblu.

Pada Minggu (1/10), Salernitana kalah dari Inter dengan skor 0-4. Artinya jika Cagliari bisa menang di Artemio Franchi, Rossoblu akan membuat Salernitana jadi satu-satunya tim yang belum pernah enang sampai giornata 7 Serie A 2023/2024.

Hanya saja, untuk bisa menang dari Fiorentina di kandang lawan adalah pekerjaan susah. Claudio Ranieri menyadari timnya butuh banyak perbaikan. Salah satunya adalah soal ketajaman. Sejauh ini hanya 2 gol yang bisa diciptakan Cagliari dari 6 laga.

"Sudah jelas kami harus memperbaiki diri dan tidak membuat kesalahan yang bisa merugikan diri sendiri. Kami memang belum bisa menang. Tapi, fans perlu tahu bahwa kami akan memberikan segalanya untuk bisa bertahan di Serie A," kata Ranieri saat konferensi pers.

Melawan Fiorentina, Cagliari bakal meladeni tim yang tengah dalam performa terbaiknya. Di Serie A dan Conference League, La Viola tak terkalahkan dalam 4 laga terakhir. Pasukan Vincenzo Italiano bisa meraih hasil 2 kali menang dan 2 imbang dalam periode tersebut.

Motivasi Fiorentina akan semakin tinggi karena pada akhirnya mereka kembali bermain di kandang sendiri. La Viola memang bermain away di 3 laga terakhir melawan Genk, Udinese, dan Frosinone. Faktor tampil di Artemio Franchi bakal menguntungkan Fiorentina karena sejauh ini mereka belum terkalahkan dengan hasil 2 menang dan 1 imbang.

"Fiorentina tim yang bagus, bermain baik secara vertikal, dan punya barisan pemain berkualitas. Mereka akan coba bermain dari tengah meski mereka juga berbahaya bermain dari sisi sayap. Kami harus berhati-hati," lanjut Ranieri.

Prediksi Susunan Pemain Fiorentina vs Cagliari

Kabar tidak bagus didapat Fiorentina karena mereka kehilangan pemain andalan seperti Dodô lantaran cedera ACL. Posisinya di sektor bek kanan bisa ditempati oleh Michael Kayode di laga nanti.

Ranieri sendiri menyatakan bahwa ada 2 pemainnya yang harus absen yakni Jakub Jankto dan Marco Mancosu. Absennya kedua pemain dirasa tidak terlalu berpengaruh karena sang juru taktik punya banyak pemain yang bisa menggantikan.

Fiorentina (4-2-3-1): Pietro Terracciano; Michael Kayode, Nikola Milenković, Lucas Martínez Quarta, Fabiano Parisi; Arthur, Rolando Mandragora; Giacomo Bonaventura, Christian Kouamé, Josip Brekalo; M'Bala Nzola. Pelatih: Vincenzo Italiano

Cagliari (3-5-2): Boris Radunović; Mateusz Wieteska, Alberto Dossena, Pantelis Chatzidiakos; Gabriele Zappa, Tommaso Augello, Antoine Makoumbou, Nahitan Nández, Ibrahim Sulemana; Zito Luvumbo, Leonardo Pavoletti. Pelatih: Claudio Ranieri

Rekor Head to Head (H2H) Fiorentina vs Cagliari

Cagliari tak pernah menang melawan Fiorentina di Artemio Franchi dalam 4 kunjungan terakhir. Hasil 2 imbang dan 2 kekalahan didapatkan oleh Rossoblu. Buruknya lagi Cagliari hanya bisa mencetak satu gol dari 4 laga itu.

Terakhir kali Cagliari menang di sana dalam ajang Serie A terjadi di pekan 37 musim 2017/2018. Saat itu Rossoblu menang 0-1 melalui gol Leonardo Pavoletti.

5 Pertemuan Terakhir Fiorentina vs Cagliari:

23-01-2022: Cagliari vs Fiorentina 1-1

24-10-2021: Fiorentina vs Cagliari 3-0

12-05-2021: Cagliari vs Fiorentina 0-0

11-01-2021: Fiorentina vs Cagliari 1-0

09-07-2020: Fiorentina vs Cagliari 0-0

5 Pertandingan Terakhir Fiorentina:

28-09-2023: Frosinone vs Fiorentina 1-1

24-09-2023: Udinese vs Fiorentina 0-2

21-09-2023: Genk vs Fiorentina 2-2

17-09-2023: Fiorentina vs Atalanta 3-2

03-09-2023: Inter vs Fiorentina 4-0

5 Pertandingan Terakhir Cagliari:

27-09-2023: Cagliari vs Milan 1-3

24-09-2023: Atalanta vs Cagliari 2-0

17-09-2023: Cagliari vs Udinese 0-0

02-09-2023: Bologna vs Cagliari 2-1

29-08-2023: Cagliari vs Inter 0-2

Live Streaming Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023/2024

Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan, laga Liga Italia antara Fiorentina vs Cagliari di Stadion Artemio Franchi, Florence, dapat Anda saksikan melalui live streaming di Vidio dan beIN Sports 1, Selasa 3 Oktober 2023 pukul 01.45 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga Italia 2023/2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Terdapat Paket Platinum 30 Hari yang dibanderol Rp43.290, juga Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590.

Ada pula Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390. Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Selain itu, Anda juga dapat menonton laga ini di beIN Sports Connect channel beIN Sports 1 dengan berlangganan paket. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp50.000, Paket Bulanan Rp45.000, dan Paket 1 Tahun Rp339.000.

Jika Anda sudah berlangganan Vidio, Anda dapat menyaksikan pertandingan di beIN Sports Connect tanpa berlangganan dengan cara login melalui akun Vidio Anda.

Link Live Streaming Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023/2024 di Vidio

Link Live Streaming Fiorentina vs Cagliari Liga Italia 2023/2024 di beIN Sports 1

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Italia 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus