Menuju konten utama

Jadwal Final Kejurnas Voli U17 2024 Hari Ini Live TV & Tim Lolos

Jadwal final Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 hari ini, 30 Juni 2024, berlangsung mulai pukul 11.30 WIB. Berikut link live di Moji TV dan Vidio.

Jadwal Final Kejurnas Voli U17 2024 Hari Ini Live TV & Tim Lolos
ilustrasi bola voli. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jadwal final Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 hari ini, Minggu (30/6/2024), menghadirkan ulangan final putri tahun lalu, yaitu BIN O2C vs Bravo Jakarta dan tim lolos putra Pasundan vs KBC. Pertandingan antara BIN O2C vs Bravo Jakarta dapat disaksikan secara live di Moji TV dan Vidio, pukul 15.30 WIB.

Pertandingan lainnya, yaitu Pasundan vs KBC akan tayang di platform yang sama, pukul 18.00 WIB. Selain partai grand final, Kejurnas Voli U17 2024 di hari terakhir juga diisi dengan duel perebutan tempat ke-3.

Jalannya laga hari ini dibuka dengan pertarungan perebutan tempat ke-3 putri antara Kharisma Premium vs Ganevo, pukul 11.30 WIB. Kharisma Premium yang notabene merupakan juara 2019 dan 2021, kini masih harus memperpanjang penantian gelar.

Duel perebutan tempat ke-3 tentunya jadi pelampiasan Kharisma. Di sisi lain, Ganevo yang gagal mencapai final untuk kali perdana, kini tak ingin kalah di kotanya sendiri.

Sementara, tim tuan rumah lain, Yuso Yogyakarta Putra juga harus memperpanjang puasa gelar Kejurnas U17. Tim juara edisi 2022 kini harus menjalani laga perebutan ke-3 dengan bersua Baruna, pukul 13.30 WIB.

Prediksi Final Kejurnas Voli U17 2024 Hari Ini Live di Moji TV

Ulangan final tahun lalu bakal tersaji dalam Kejurnas Voli antarKlub U17 Putri 2024 antara BIN O2C vs Bravo Jakarta, pukul 15.30 WIB. Kedua tim ini harus menjalani laga sengit untuk lolos ke partai puncak.

BIN O2C yang berstatus sebagai juara bertahan, hanya menang via drama tie-break (2-3) atas Kharisma Premium dalam laga semifinal. Dua kali unggul, 2 kali pula BIN O2C mampu dikejar Kharisma. Hingga set terakhir, BIN O2C unggul dengan selisih 2 poin. Keseluruhan laga BIN O2C vs Kharisma berakhir via skor 20-25, 25-21, 18-25, 25-22, dan 13-15.

Hasil teranyar menandai kekalahan set pertama bagi BIN O2C di babak gugur Kejurnas U17 2024. Sebelum ini, BIN O2C tampil tangguh saat meraih kemenangan straight set 3-0, masing-masing atas Yuso Sleman di perempat final dan Cinus di 16 besar.

BIN O2C kini membuka peluang untuk menciptakan back to back gelar. Di sisi lain, Bravo Jakarta ingin membalas kekalahan tahun lalu, sekaligus meraih gelar perdana di ajang Kejurnas Voli U17.

Bravo tak kalah mendapatkan perlawanan ketat di semifinal. Tim tersebut bahkan sempat tertinggal 2-1 atas Ganevo, sebelum Bravo bangkit di 2 set terakhir. Keseluruhan laga Ganevo vs Bravo di semifinal berakhir dengan skor 14-25, 25-21, 25-20, 15-25, serta 12-15.

Sama seperti BIN O2C, langkah Bravo sempat mulus di 2 laga awal fase gugur. Sebelumnya, Bravo menciptakan kemenangan sempurna 3-0, saat menumbangkan Lombok Elektrik pada babak perempat final dan Jenggolo Sport di 16 besar.

Beralih ke sektor putra, Pasundan sedang ingin mengembalikan tradisi juara. Kampiun edisi 2019 dan 2021 ini bakal ditantang KBC Bali dalam duel final yang berlangsung mulai pukul 18.00 WIB.

Rute sulit dilalui Pasundan di partai semifinal saat bertemu Baruna. Pasundan sempat dalam situasi tertinggal 2-1, sebelum menyelesaikan 2 set penutup dengan kemenangan. Masing-masing laga itu diakhiri dengan skor 16-25, 26-24, 25-22, 19-25, dan 12-15.

Jalan Pasundan selama Kejurnas U17 2024 ini juga terbilang tak mudah sejak babak gugur awal. Pasundan harus menyingkirkan runner-up tahun lalu, Indomaret 3-1 di babak 16 besar. Sedangkan Pasundan menaklukan Alko Bandung 3-0 di perempat final.

Adapun ambisi Pasundan untuk kembali meraih gelar, kini coba dihadang KBC. Tim lawan, yang juga berstatus sebagai debutan, berambisi untuk meraih gelar perdana di ajang Kejurnas U17.

KBC tampil meyakinkan saat menyingkirkan tim tuan rumah, Yuso Jogja dalam semifinal yang berakhir 1-3 (22-25, 20-25, 25-16, dan 22-25).

Hasil itu memastikan KBC jadi satu-satunya tim yang mampu meraih kemenangan di semifinal tanpa harus menjalani set ke-5. Tentunya, kemenangan atas tuan rumah menjadi suntikan motivasi lain bagi KBC.

Torehan impresif turut dicatatkan KBC di babak sebelumnya. Pada fase perempat final, KBC menyingkirkan juara bertahan, Tectona. Lalu, di 16 besar, KBC melewati hadangan Elektrik PLN dengan skor 3-0.

Jadwal & Daftar Tim Lolos Final Kejurnas Voli U17 2024

Jadwal final Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 hari ini, Minggu, 30 Juni 2024, berlangsung mulai pukul 11.30 WIB. Berikut ini daftar tim lolos serta jadwal lengkap final Kejurnas Voli antarKlub U17 2024:

  • 11.30 WIB Kharisma Premium vs Ganevo (perebutan peringkat ke-3 putri)
  • 13.30 WIB Yuso Yogyakarta vs Baruna (perebutan peringkat ke-3 putra)
  • 15.30 WIB BIN O2C vs Bravo Jakarta (final putri)
  • 18.00 WIB Pasundan vs KBC (final putra)

Live Streaming Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 di Vidio

Live streaming Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 dapat disaksikan melalui platform Vidio. Selain itu, laga final di GOR Pangukan, Sleman, Yogyakarta, juga dapat ditonton melalui siaran TV nasional Moji.

Berikut link streaming Kejurnas voli antarKlub U17 2024 di Vidio:

Live Streaming Kejurnas Voli antarKlub U17 2024 di Vidio

*Jadwal pertandingan dan siaran final Kejurnas Voli antarKlub 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait KEJURNAS VOLI U17 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yonada Nancy & Addi M Idhom