Menuju konten utama
Jadwal Final India Open 2023

Jadwal Final India Open 2023 Hari Ini 22 Jan & Jam Tayang iNews

Jadwal final India Open 2023 hari ini Minggu 22 Januari, badminton live RCTI plus & iNews TV, jam tayang 13.20 WIB. Indonesia tanpa wakil di final.

Jadwal Final India Open 2023 Hari Ini 22 Jan & Jam Tayang iNews
Pebulu tangkis ganda putri Jepang Chiharu Shida (kanan) dan Nami Matsuyama melakukan selebrasi usai mengalahkan ganda putri Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dalam final Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/6/2022). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nym.

tirto.id - Jadwal final India Open 2023 hari ini Minggu 22 Januari di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi. Kontingen Indonesia tanpa wakil di final turnamen badminton berkategori Super 750 ini. Seluruh laga bisa ditonton via live streaming final India Open 2023 di RCTI plus, siaran langsung iNews TV jam tayang 13.20 WIB, serta live score BWF.

Laga pembuka final India Open 2023 kali ini akan menyajikan duel puncak sektor ganda campuran, antara unggulan 3 asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, melawan pasangan Cina peraih emas Olimpiade Tokyo, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.

Dari sisi total head to head (H2H), duet Wang/Huang unggul telak 11-2 atas Watanabe/Higashino. Namun demikian pertarungan diprediksi tetap berjalan seru, lantaran kedua kubu terlibat saling mengalahkan dalam 2 pertemuan paling akhir.

Watanabe/Higashino menang rubber game di kejuaraan Denmark Open 2021 silam. Kemudian Wang/Huang membalas via straight game di ajang Kejuaraan Badminton Asia 2022.

Selepas itu, pada match ke-2 akan tersaji final ideal di sektor tunggal putri. Unggulan 1 asal Jepang, Akane Yamaguchi, bakal menerima tantangan unggulan 2 asal Korea Selatan (Korsel), An Se Young.

Terlepas dari itu, Akane tetap punya kans lebih besar untuk menang. Pasalnya pengoleksi 2 gelar Juara Dunia tersebut tercatat unggul head to head 10-5 atas An Se Young. Tak hanya itu, Akane juga tercatat selalu menang dalam 4 pertemuan terakhir kontra An.

Final ideal juga hadir di nomor ganda putri, ketika unggulan 1 asal Cina, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, akan bertemu pasangan unggulan 2 milik Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida. Dari segi rekor pertemuan, Chen/Jia memimpin 6-3.

Berikutnya laga puncak sektor ganda putra bakal melibatkan pasangan unggulan 3 asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, melawan ganda muda dari Cina, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Kemudian jadwal final India Open 2023 hari ini bakal ditutup oleh duel Viktor Axelsen (Denmark) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand), di sektor tunggal putra.

Jadwal Final India Open 2023 Hari Ini

Berikut order of play dan jadwal lengkap final badminton India Open 2023, hari Minggu (22/1/2023).

[XD] Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) / laga-1

[WS] Akane Yamaguchi (Jepang) vs An Se Young (Korsel) / laga-2

[WD] Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / laga-3

[MD] Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / laga-4

[MS] Viktor Axelsen (Denmark) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand) / laga-5

Link Live Streaming Final India Open 2023 – iNews TV (RCTI plus)

Link Live Score Final India Open 2023 – website BWF

Link Live Score Final India Open 2023 – BWF Tournamentsoftware

*Jadwal live streaming dan tayangan langsung India Open 2023 bisa berubah sewaktu-waktu ssuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait INDIA OPEN 2023 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya