tirto.id - Grand Prix Formula 1 2020 di Monza, Italia akan digelar tanpa penonton karena berlangsung saat pandemi virus corona (COVID-19) belum mereda. Hal itu dikonfirmasi oleh promotor balapan pada Rabu (29/8/2020), bahwa GP Monza belum mendapat izin untuk digelar dengan penonton.
Sebelumnya, Formula 1 menargetkan Grand Prix Monza, sebagai seri pertama di musim 2020 yang dihadiri penonton. Namun, rencana itu batal karena belum ada izin keramaian otoritas di Italia.
Di sisi lain, penyelenggara telah menjual tiket kepada calon penonton GP Monza yang digelar pada 6 September 2020. Oleh karena itu, pihak penyelenggara bakal menerima pengembalian tiket dan siap mengembalikan nominal uang yang sudah dibayarkan oleh sejumlah penggemar Formula 1.
"Grand Prix Italia Formula 1 2020 di Autodromo Nazionale Monza, [diputuskan] akan berlangsung tanpa penonton. Tiket yang sudah dibeli dapat dikembalikan dengan nominal pembelian," demikian bunyi pernyataan panitia penyelenggara GP Monza, dikutip dari Motorsport.
Dengan demikian, balapan F1 2020 pertama yang dapat dihadiri penonton adalah Grand Prix Rusia di Sirkuit Sochi. Penyelenggara balapan ini telah membuka penjualan tiket GP Rusia secara online, dan ditargetkan dapat menarik 10 ribu pengunjung.
Kendati begitu F1 tetap mengupayakan balapan dapat dihadiri penonton sebelum Grand Prix Sochi. Mereka menargetkan GP Mugello, yang berlangsung seminggu setelah Monza, mendapat izin dari pemerintah Italia untuk menghadirkan penonton dalam jumlah terbatas.
Sejumlah opsi pun telah disiapkan oleh operator F1, termasuk hanya mengizinkan para penonton domestik untuk menonton balapan. Hal itu dilakukan untuk meminimalisir interaksi yang berisiko memicu penularan virus corona.
Selain itu, GP Perancis 2020 di Sirkuit Nurburgring, juga diharapkan dapat dihadiri penonton. Hal ini demi membantu keuangan tim-tim peserta Formula 1 yang terdampak pandemi COVID-19.
Akibat pandemi COVID-19, setidaknya 10 balapan Formula 1 telah dibatalkan. Dari jadwal balapan yang dirilis oleh Formula 1, musim 2020 hanya akan diisi dengan 13 balapan yang semua bakal berlangsung di Eropa.
Musim ini, Formula 1 telah menggelar 3 balapan tanpa kehadiran penonton yakni balapan back to back di Red Bull Ring, Austria, dan GP Hongaria. Oleh karena GP Monza tidak mendapat izin untuk dihadiri penggemar F1, berarti total ada 10 seri Formula 1 2020 yang akan digelar tanpa penonton.
Sementara itu, 3 Grand Prix, yakni GP Rusia, GP Perancis, dan GP Portugal, masih berupaya dapat menggelar balapan dengan penonton. Sejauh ini, GP Rusia dan Portugal mendapat tanggapan positif dari pemerintah masing-masing untuk menggelar balapan dengan penonton.
Kendati demikian, jika mendapat izin untuk menggelar balapan dengan penonton mereka tetap diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan ketat, seperti social distancing, yang berarti jumlah penonton paling banyak adalah separuh dari kapasitas normal.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom