tirto.id - Jadwal Liga Inggris (EPL) 2024/2025 pekan ini matchday 10, akan bergulir 2-5 November 2024. Total ada 10 laga yang akan tersaji, termasuk beberapa bigmatch seperti: Newcastle United vs Arsenal, Liverpool vs Brighton, dan Manchester United vs Chelsea.
Seluruh pertandingan bisa disaksikan lewat live streaming EPL 2024/2025 di Vidio. Kemudian jika tak ada perubahan, sejumlah laga pilihan juga berpeluang tayang live SCTV.
Jadwal EPL 2024/2025 Pekan Ini
Update klasemen Liga Inggris 2024//2025 pekan ini dipimpin Manchester City. Pekan lalu The Citizens menang 1-0 atas Southampton. Sementara duel 2 tim pesaing terdekat, Liverpool vs Arsenal, berakhir imbang 2-2 di Emirates Stadium, London, pada Minggu (27/10/2024).
Jadwal pembuka pekan ke-10 EPL 2024/2025 akan diisi pertarungan Newcastle United vs Arsenal, Sabtu (2/11/2024) mulai pukul 19.30 WIB.
Jelang pertandingan di Stadion St James Park markas The Magpies, kubu The Gunners dihadapkan dengan sejumlah pemain cedera di sektor belakang, yakni: Gabriel Magalhaes, Jurrien Timber, dan Ricardo Calafiori.
Di sisi lain Newcastle dalam kepercayaan diri tinggi, usai sukses menyingkirkan Chelsea di Carabao Cup 2024/2025, lewat kemenangan 2-0. Sepasang gol The Magpies terjadi berkat aksi Alexander Isak ditambah gol bunuh diri Axel Disasi.
Sementara itu, Liverpool akan menjamu Brighton di Stadion Anfield, Liverpool. Laga ini jadi duel ulangan, usai bertemu di babak 16 besar Carabao Cup 2024/2025 tengah pekan.
Pada laga tersebut The Reds menang 2-3, lewat brace Cody Gakpo ditambah sebiji gol Luis Diaz. Sementara Brighton membalas 2 gol lewat Simon Adingra dan Tariq Lamptey.
Salah satu pertandingan besar pekan ini akan mempertemukan Manchester United vs Chelsea di Stadion Old Trafford, Manchester. Big match tersebut diagendakan pada Minggu (3/11/2024), jam tayang 23.30 WIB.
Pertandingan ini akan tercatat sebagai laga debut EPL bagi caretaker MU, Ruud van Nistelrooy. Pelatih asal Belanda tersebut pada tengah pekan ini sudah mampu menunjukkan tren bagus, dengan membawa MU menang 5-2 atas Leicester City di Carabao Cup 2024/2025.
Sementara di kubu seberang, Enzo Maresca selaku pelatih Chelsea dituntut untuk membangkitkan kembali moral bertanding timnya, selepas mereka tersingkir dari kompetisi Carabao Cup atau Piala Liga Inggris.
Jadwal Lengkap Liga Inggris 2024/2025 Pekan 10
Berikut jadwal lengkap Liga Inggris 2024/2025 pekan ini atau gameweek 10, pada 2-5 November 2024:
Sabtu, 2 November 2024
- 19.30 WIB - Newcastle vs Arsenal
- 22.00 WIB - Liverpool vs Brighton
- 22.00 WIB - Ipswich Town vs Leicester City
- 22.00 WIB - Bournemouth vs Manchester City
- 22.00 WIB - Southampton vs Everton
- 22.00 WIB - Nottingham Forest vs West Ham
Minggu, 3 November 2024
- 00.30 WIB - Wolves vs Crystal Palace
- 21.00 WIB - Tottenham vs Aston Villa
- 23.30 WIB - Manchester United vs Chelsea
Selasa , 5 November 2024
- 03.00 WIB - Fulham vs Brentford
Live Streaming Liga Inggris 2024/2025 Pekan Ini di Vidio
Live streaming Liga Inggris 2024/2025 pekan ini matchday 10 pada 2-5 November 2024, dapat diakses melalui Vidio. Jika tak ada perubahan, sejumlah laga pilihan juga berpeluang tayang live SCTV.
Tayangan live streaming EPL 2024/2025 via Vidio, bisa diakses dengan mengaktifkan paket berbayar di layanan over the top Vidio.
Link Live Streaming EPL 2024/2025 pekan 10 di Vidio
*Jadwal pertandingan dan tayangan EPL 2024/2025 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Daftar Top Skor EPL 2024/2025 Terbaru
Berikut update daftar top skor Liga Inggris 2024/2025 jelang laga pekan ke-10:
- 11 Gol - Erling Haaland (Manchester City)
- 8 Gol - Bryan Mbeumo (Brentford)
- 7 Gol - Chris Wood (Nottingham Forest), Cole Palmer (Chelsea)
- 6 Gol - Danny Welbeck (Brighton), Mohamed Salah (Liverpool), Nicolas Jackson (Chelsea)
- 5 Gol - Luis Diaz (Liverpool), Ollie Watkins (Aston Villa), Liam Delap (Ipswich Town)
Klasemen Liga Inggris (EPL) 2024/2025
Berikut update klasemen Liga Inggris (EPL) 2024/2025 terbaru, jelang laga pekan ke-10:
# TIM Main Mg Sr K SG Poin 1 Manchester City 9 7 2 0 +11 23 2 Liverpool 9 7 1 1 +12 22 3 Arsenal 9 5 3 1 +7 18 4 Aston Villa 9 5 3 1 +5 18 5 Chelsea 9 5 2 2 +8 17 6 Brighton 9 4 4 1 +4 16 7 Nottingham 9 4 4 1 +4 16 8 Tottenham 9 4 1 4 +8 13 9 Brentford 9 4 1 4 +0 13 10 Fulham 9 3 3 3 +0 12 11 Bournemouth 9 3 3 3 +0 12 12 Newcastle 9 3 3 3 -1 12 13 West Ham 9 3 2 4 -3 11 14 Manchester United 9 3 2 4 -3 11 15 Leicester City 9 2 3 4 -4 9 16 Everton 9 2 3 4 -6 9 17 Crystal Palace 9 1 3 5 -5 6 18 Ipswich Town 9 0 4 5 -11 4 19 Wolverhampton 9 0 2 7 -13 2 20 Southampton 9 0 1 8 -13 1
Penulis: Wisnu Amri Hidayat
Editor: Oryza Aditama