Menuju konten utama
BWF World Championship 2022

Jadwal BWF World Championship 2022 Hari Ini 8 Besar Live iNews TV

Jadwal BWF World Championship 2022 hari ini Jumat 26 Agustus. Indonesia punya 4 wakil di babak 8 besar (perempat final), live iNews TV pukul 08.00 WIB.

Jadwal BWF World Championship 2022 Hari Ini 8 Besar Live iNews TV
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie menjabat tangan lawannya asal Taiwan Wang Tzu Wei usai menang dalam pertandingan babak 16 besar Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1/2020). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/wsj.

tirto.id - Jadwal BWF World Championship 2022 hari ini Jumat 26 Agustus di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, diisi babak 8 besar (perempat final). Indonesia masih menyisakan 4 wakil yang akan bertarung merebut tiket lolos semifinal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Pertandingan bisa diikuti lewat siaran langsung iNews TV, live streaming, maupun live score BWF.

Jadwal perempat final BWF World Championship 2022 kali ini akan terbagi ke dalam 2 lapangan (court). Baik Court 1 maupun 2 sama-sama bakal membuka laga pertama pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.

Jika tidak ada perubahan jadwal, jalannya sejumlah pertandingan pilihan bisa ditonton via siaran langsung iNews TV, serta live streaming RCTI+. Sedangkan semua pertandingan lengkap dapat dipantau lewat live score BWF Tournamentsoftware juga website BWF.

Pertandingan pembuka Court 1 akan diisi duel dari sektor ganda putri. Peraih 2 gelar Juara Dunia sekaligus pasangan unggulan pertama asal Cina, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, akan menerima tantangan wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Dalam hal ini Chen/Jia punya kans cukup besar untuk merebut tiket semifinal, terutama jika melihat rekor pertemuan terhadap Jongkolphan/Rawinda yang mencapai 13-1.

Akan tetapi Chen/Jia tetap tak boleh lengah, pasalnya satu-satunya kekalahan yang mereka dapat dari Jongkolphan/Rawinda, terjadi pada pertemuan terkini dari kedua kubu.

Laga menarik lain di Lapangan 1 hari ini, antara lain: penampilan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kontra wakil India, M.R.Arjun/Dhruv Kapila, pada match ke-2. Kemudian Anthony Sinisuka Ginting yang akan menantang tunggal putra unggulan pertama, Viktor Axelsen (Denmark), pada urutan laga 7.

Sementara untuk partai penutup atau laga ke-10, akan tersaji duel tunggal putri antara pemain unggulan pertama Akane Yamaguchi (Jepang), melawan tunggal Spanyol pengoleksi 3 gelar Juara Dunia, Carolina Marin.

Adapun di Lapangan 2 terdapat 2 wakil Merah Putih yang diagendakan tampil, yakni ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, serta tunggal putra Jonatan Christie.

Fajar/Rian akan meladeni tantangan ganda Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, pada match pertama. Lalu Jonatan berjumpa pemain unggulan 4 asal Taiwan, Chou Tien Chen, pada laga ke-5.

Jadwal BWF World Championship 2022 Hari Ini

Berikut order of play dan jadwal lengkap Kejuaraan Dunia BWF 2022 babak 8 besar (perempat final), Jumat (26/8/2022).

Lapangan 1 (Court 1)

Mulai pukul 08.00 WIB

[WD] Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / laga-1

[MD] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs M.R.Arjun/Dhruv Kapila (India) / laga-2

[MD] Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korsel) / laga-3

[WD] Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel) / laga-4

[WD] Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (Cina) / laga-5

[MS] Loh Kean Yew (Singapura) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand) / laga-6

[MS] Viktor Axelsen (Denmark) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) / laga-7

[WS] Busanan Ongbamrungphan (Thailand) vs Tai Tzu Ying (Taiwan) / laga-8

[XD] Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / laga-9

[WS] Akane Yamaguchi (Jepang) vs Carolina Marin (Spanyol) / laga-10

Lapangan 2 (Court 2)

Mulai pukul 08.00 WIB

[MD] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) / laga-1

[WD] Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korsel) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) / laga-2

[MD] Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / laga-3

[MS] Zhao Jun Peng (Cina) vs Prannoy H.S (India) / laga-4

[MS] Jonatan Christie (Indonesia) vs Chou Tien Chen (Taiwan) / laga-5

[WS] Michelle Li (Kanada) vs Chen Yu Fei (Cina) / laga-6

[XD] Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) / laga-7

[XD] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / laga-8

[WS] An Se Young (Korsel) vs Han Yue (Cina) / laga-9

[XD] Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korsel) / laga-10

Live Streaming BWF World Championship 2022 – iNews TV (RCTI+)

Live Score BWF World Championship 2022 – BWF Tournamentsoftware

Live Score BWF World Championship 2022 – website BWF

Jadwal dan tayangan live streaming BWF World Championship 2022 bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.